Suara Kayu dan Kucaimars Hasilkan 'Obat Rindu' Mendamaikan Rasa Kangen LDR
Kolaborasi lintasbangsa (Sumber: Warner Music)
DUO musik pop-folk asal Jakarta, Suara Kayu merilis lagu baru berjudul Obat Rindu. Lagu tersebut merupakan kolaborasi dengan musisi asal Malaysia Kucaimars. Suara Kayu merupakan duo musik asal Jakarta beranggotakan Ingrid Tamara sebagai pemain ukulele serta gitaris Dewangga Elsandro. Dibentuk pada Mei 2020 duo ini mengusung musik pop folk.
Berawal dari kolaborasi Youtube, lanjut ke sesi penulisan lagu hingga akhirnya mereka merilis single, salah satunya Obat Rindu. Lagu easy listening tersebut terkesan flirty dan dibawakan dengan cara fun. Perpaduan pas antara gaya khas Suara Kayu dengan karakter vokal Kucaimars menjadi harmonisasi unggul di kolaborasi tersebut.
Baca Juga:
Single easy-listening dikemas dengan gitar akustik dan terompet ini bercerita tentang hubungan Long Distance Relationship. Rindu memang kerap menjadi bumbu-bumbu di hubungan bagi pasangan menjalani hubungan LDR. "Obat Rindu bercerita tentang perasaan rindu tak kunjung sembuh karena belum bertemu dengan pasangannya," ujar personel Suara Kayu, Ingrid. Lebih lanjut, Ingrid menyebut lagu ini menjelaskan beberapa resep untuk menyembuhkan rasa rindu.
Kolaborasi bukan hal baru bagi Ingrid dan Dewangga. Suara Kayu juga kerap melakukan kolaborasi dengan beberapa musisi dan content creator di berbagai daerah. ‘Mini-a-Tour’, tur kolaborasi konten dengan beberapa musisi dan Youtube creators di Bandung, Jogja, Semarang, dan Surabaya, sudah dapat dilihat di kanal Youtube Suara Kayu.
“Menariknya di lagu ini kita berkolaborasi dengan Kucaimars berasal dari Malaysia. Jadi kita sempat membahas konsep atau ide-ide melalui Zoom dan rekaman jarak jauh,” tambah Dewangga.
Baca Juga:
Ditemui terpisah, Kucaimars merasa senang bisa mendapatkan kesempatan bekerjasama dengan Suara Kayu. “Saya happy karena dapat membawa konsep baru di lagu ini. Semoga lagu ini bisa memberikan nafas baru di industri musik Malaysia juga," harap pria bernama asli Amirul Husyairi ini.
Baik Suara Kayu dan Kucaimars berharap lagu ini bisa diterima pendengar di Indonesia dan Malaysia. “Semoga obat rindu bisa menemani kamu saat sedang rindu dengan seseorang, bisa tersenyum dan tertawa walaupun menahan rindu. Untuk masih sendiri atau jomlo juga bisa menghalu bersama," kata Ingrid.
Selain itu, Suara Kayu juga mengeluarkan EP keduanya berjudul Kumpulan Cerita Pendek berisi enam lagu akustik dengan single andalan Hahaha, berkolaborasi dengan duo musik Bianca Dimas. (avia)
Baca Juga:
Bagikan
Berita Terkait
BLACKPINK Tutup Tur DEADLINE di Hong Kong dengan Penuh Air Mata, Memunculkan Spekulasi akan Bubar
Aurelia Syaharani Tuangkan Kisah Putus, Bangkit, hingga Bahagia dalam EP Baru
Alicia Keys Gandeng Brent Faiyaz dalam Single R&B/Soul 'Trillions', ini Lirik Lengkapnya
Samuel Cipta Rilis 'Pencuri Malam', Lagu Romantis dengan Metafora Keheningan Malam
Makna Cinta Tulus dalam Lagu 'Denok' yang Dinyanyikan Difarina Indra Adella
Juan Reza Perkenalkan 'Badansa', Perpaduan Musik Modern dan Semangat Pesta Khas Timur Indonesia
Lagu 'Anta Permana' Satu Per Empat, Rangkum Kenangan tentang Rumah Pertama dan Perjuangan Ayah
Makna Penyesalan dalam Lagu 'Raiso Ngapusi 2', Kolaborasi La Tasya dan Iwan Kurniawan
Coldiac Hadirkan Versi Baru Lagu 'Jangan Pernah Berubah', Angkat Kisah Cinta Penuh Kegelisahan
Album Penuh Perdana XG 'THE CORE' Resmi Rilis, Usung Lagu Andalan 'HYPNOTIZE'