Spotify Rilis Fitur Playlist in a Bottle Hanya Sampai 31 Januari Saja

Pradia EggiPradia Eggi - Senin, 29 Januari 2024
Spotify Rilis Fitur Playlist in a Bottle Hanya Sampai 31 Januari Saja

Spotify Playlist in a Bottle. Foto: Spotify.

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Di akhir setiap tahun, Spotify Wrapped memberikan pengguna kesempatan untuk merenungkan kebiasaan mendengarkan mereka selama 12 bulan terakhir. Sementara keseruan Wrapped datang dan pergi dalam sekejap mata, Playlist in a Bottle muncul tidak lama setelahnya.

Melansir Techradar, pada bulan Januari 2023, Spotify memperkenalkan Playlist in a Bottle sebagai fitur in-app yang unik versi perusahaan tentang kapsul waktu untuk streaming musik digital.

Fitur ini hadir dalam jangka waktu yang singkat, kalau kamu melewatkan peluncurannya, jangan khawatir, fitur ini akan kembali di tahun selanjutnya

Ide di balik Playlist in a Bottle, menurut Spotify, adalah memberikan pendengar ke dalam sebuah kesempatan untuk menangkap lagu-lagu yang akrab mereka dengarkan pada saat itu.

Tangkapan layar Spotify saat memilih tempat penyimpanan Playlist in a Bottle. Foto: Tangkapan Layar Spotify.

Ini adalah pengalaman interaktif yang memungkinkan kamu untuk membuat playlist singkat dari tiga lagu yang mencerminkan mood dan vibe musikmu di awal tahun 2024.

Sebelum kamu pilih lagu, kamu bisa pilih 'Bottle' untuk simpan playlist kamu - misalnya ponsel lipat Y2K, atau sebuah dumpster, atau opsi lainnya. Lalu tutup rapat playlist itu, dan Spotify bakal sembunyikan itu sampai dibuka lagi 12 bulan ke depan. Setelah itu, ada petunjuk-petunjuk untuk menginspirasi lagu-lagu yang kamu tambahkan.

Baca Juga: Spotify Tunjuk 7 Local Heroes untuk 'Suara Dari Indonesia'

Spotify melakukan yang terbaik ketika memberikan kesempatan bagi penggunanya untuk mengingat kebiasaan mendengarkan musik pada masa lalu.

Selain dari Spotify Wrapped dan daftar Top Songs, Playlist in a Bottle menambahkan elemen kesenangan untuk melihat kepribadian musik favoritmu.

Playlist in a Bottle bisa dibuat hingga 31 Januari, kamu bisa ikuti fitur ini untuk membukanya kembali pada tahun 2025.

Cara Membuat Spotify Playlist in a Bottle

Tangkapan layar Spotify saat membuat Playlist in a Bottle. Foto: Tangkapan Layar Spotify.

1. Gunakan tautan spotify.com/playlistinabottle

Playlist in a Bottle dapat digunakan pada perangkat Android dan iOS. Klik tautan tersebut maka kamu akan langsung diarahkan ke aplikasi Spotify, kemudian klik 'Mulai'.

Baca Juga: Spotify Perluas Fitur DJ AI secara Global

2. Pilih tempat penyimpanan

Ini adalah tempat untuk memilih di mana kamu ingin menyimpan playlist. Selain botol standar, kamu dapat memilih dari ponsel lipat, sarang burung, tempat sampah, bola salju, atau rice cooker.

3. Lalu pilih lagunya

Kamu harus memilih lagu bedasarkan pertanyaan yang diberikan oleh Spotify.

4. Tinggalkan catatan untuk menandai playlist Anda

Ini adalah kesempatan kamu untuk menulis catatan kecil kepada diri sendiri untuk mengingat momen ini ketika kamu membuka tempat penyimpanannya pada tahun 2025.

5. Tutup playlist

Setelah kamu mengunci lagu-lagu dan menulis catatan, playlist akan disembunyikan hingga tahun depan. kamu juga memiliki opsi untuk mem-posting gambar #PlaylistInABottle ke akun media sosial.

Baca Juga: Tambah Layanan Beragam Jenis, Spotify Uji Coba Buku Audio Gratis

#Spotify
Bagikan
Ditulis Oleh

Pradia Eggi

Berita Terkait

Fun
Spotify Hadir di ChatGPT, ini nih Prompt untuk Dapatkan Tawarkan Rekomendasi Konten Musik dan Podcast
Setiap perintah yang dimasukkan merupakan kesempatan untuk menemukan lagu baru atau mendengar kembali lagu lawas favorit.
Dwi Astarini - Rabu, 08 Oktober 2025
Spotify Hadir di ChatGPT, ini nih Prompt untuk Dapatkan Tawarkan Rekomendasi Konten Musik dan Podcast
ShowBiz
Baru Dirilis, Taylor Swift Kembali Pecahkan Rekor Spotify Lewat Album 'The Life of a Showgirl'
Taylor Swift pecahkan rekor Spotify lewat album 'The Life of a Showgirl.' Album ini menjadi yang paling banyak diputar selama 24 jam.
Soffi Amira - Sabtu, 04 Oktober 2025
Baru Dirilis, Taylor Swift Kembali Pecahkan Rekor Spotify Lewat Album 'The Life of a Showgirl'
ShowBiz
Paramore Tarik Musik dari Spotify Israel, Tegaskan Solidaritas Kemanusiaan
Keputusan Paramore diambil sebagai bentuk dukungan terhadap gerakan global No Music for Genocide
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 01 Oktober 2025
Paramore Tarik Musik dari Spotify Israel, Tegaskan Solidaritas Kemanusiaan
ShowBiz
Spotify Rayakan 5 Tahun RADAR: Dukung Lebih dari 1.000 Artis Baru di Seluruh Dunia
Program RADAR menghadirkan beragam talenta dari berbagai genre dan negara.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 12 September 2025
Spotify Rayakan 5 Tahun RADAR: Dukung Lebih dari 1.000 Artis Baru di Seluruh Dunia
ShowBiz
Stray Kids dan Spotify Wujudkan Perayaan Khusus untuk STAY lewat STAYdium
Spotify STAYdium jadi bentuk apresiasi untuk penggemar yang selalu menjadi pendorong utama dalam perjalanan dan kesuksesan Stray Kids di panggung global.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 24 Agustus 2025
Stray Kids dan Spotify Wujudkan Perayaan Khusus untuk STAY lewat STAYdium
ShowBiz
Siniar Video: Tren Baru yang Mengubah Cara Bercerita Digital di Indonesia
Spotify mencatat peningkatan konsumsi video siniar di Indonesia lebih dari 75 persen.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 14 Agustus 2025
Siniar Video: Tren Baru yang Mengubah Cara Bercerita Digital di Indonesia
ShowBiz
Cetak Rekor Baru! Lagu Ernie Zakri dan Ade Govinda Tembus 200 Juta Streaming di Malaysia
Single Masing-masing dari Ernie Zakri dan Ade Govinda menembus 200 juta streaming di Spotify Malaysia. Hal ini merupakan rekor baru dalam lagu berbahasa Melayu.
Soffi Amira - Senin, 11 Agustus 2025
Cetak Rekor Baru! Lagu Ernie Zakri dan Ade Govinda Tembus 200 Juta Streaming di Malaysia
ShowBiz
Karakter Film 'Jumbo' Hadirkan Warna Baru di Playlist Anak Spotify
Karakter film Jumbo hadir di Playlist Anak Spotify dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 24 Juli 2025
Karakter Film 'Jumbo' Hadirkan Warna Baru di Playlist Anak Spotify
ShowBiz
'Tak Apa-Apa': Debut Hangat Bokinana Family, Harmoni Keluarga dari Tidore
Lagu Tak Apa-Apa menjadi refleksi akan luka-luka kecil, kesabaran yang besar, dan harapan bahwa semua akan membaik seiring waktu.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 16 Juli 2025
'Tak Apa-Apa': Debut Hangat Bokinana Family, Harmoni Keluarga dari Tidore
ShowBiz
Lirik Lagu 'Undressed' dari Sombr yang Masuk Playlist 'Lagi Viral' Spotify
Undressed telah diputar lebih dari 199 juta kali di Spotify.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 14 Juni 2025
Lirik Lagu 'Undressed' dari Sombr yang Masuk Playlist 'Lagi Viral' Spotify
Bagikan