Spinosaurus Kembali, Ancaman Makin Nyata di Jurassic World Rebirth

Ikhsan Aryo DigdoIkhsan Aryo Digdo - Jumat, 21 Februari 2025
Spinosaurus Kembali, Ancaman Makin Nyata di Jurassic World Rebirth

Jurassic World: Rebirth dibintangi oleh Jonathan Bailey, Scarlett Johansson, dan Mahershala Ali, serta akan dirilis secara global oleh Universal pada 2 Juli. (Foto: YouTube/Universal Pictures)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Musim panas ini, Jurassic World Rebirth siap mengguncang layar lebar dengan serbuan dinosaurus mengerikan yang bakal jadi mimpi buruk bagi para karakter utamanya.

Film terbaru ini membawa kita ke sebuah pulau yang konon menjadi rumah bagi dinosaurus paling berbahaya dalam sejarah Jurassic Park—termasuk mutasi genetik yang menyeramkan serta spesies yang berhasil bertahan hidup di dunia modern.

Dari T-Rex, raptor, hingga monster misterius yang muncul di trailer, tim ekspedisi yang berangkat ke sana jelas tidak akan mendapat perjalanan yang mudah. Tapi ancaman di pulau itu tidak berhenti di situ. Trailer terbaru mengonfirmasi kembalinya salah satu dinosaurus paling ikonik dan ditakuti dari waralaba Jurassic Park: Spinosaurus.

Bagi yang masih ingat, Spinosaurus adalah bintang utama Jurassic Park III yang dirilis pada 2001. Namun sejak itu, dinosaurus pemangsa raksasa ini menghilang dari layar. Memang, fosilnya sempat muncul di Jurassic World dan Jurassic World Dominion, tetapi sosok hidupnya sudah hampir 25 tahun tak terlihat dalam franchise Jurassic.

Baca juga:

Bocoran Set Lego Jurassic World Rebirth, Hadirkan 4 Dinosaurus hingga Zorra Bennet

Kini, di Jurassic World Rebirth, Spinosaurus akhirnya bangkit lagi. Meski tampaknya perannya dalam cerita tidak sebesar dulu, kehadirannya tetap mencuri perhatian, demikian seperti dimuat oleh laman Comicbook.

Di akhir trailer, beberapa Spinosaurus terlihat berenang di lepas pantai pulau, beraksi bersama Mosasaurus yang sudah lebih dulu jadi favorit penggemar. Sosoknya mudah dikenali dari sirip besar yang menjulang di atas permukaan air, menandakan bahwa makhluk buas ini kembali siap meneror siapa pun yang mengusik wilayahnya. (ikh)

#Film
Bagikan
Ditulis Oleh

Ikhsan Aryo Digdo

Learner.

Berita Terkait

ShowBiz
‘Pelangi di Mars’ Dijadwalkan Tayang 2026: Film Sci-Fi Ambisius tentang Harapan, Teknologi, dan Kemanusiaan di Planet Merah
Film fiksi ilmiah 'Pelangi di Mars' resmi merilis poster perdananya di Indonesia Comic Con 2025. Dibintangi Lutesha, Keinaya Messi Gusti, dan Rio Dewanto, film ini dijadwalkan tayang pada 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 31 Oktober 2025
‘Pelangi di Mars’ Dijadwalkan Tayang 2026: Film Sci-Fi Ambisius tentang Harapan, Teknologi, dan Kemanusiaan di Planet Merah
Fun
Netflix Luncurkan Fitur Baru Format Video Vertikal Manjakan Pengguna Ponsel
Netflix, raksasa layanan streaming global, mengumumkan sedang menguji coba format video vertikal di aplikasi selulernya.
Wisnu Cipto - Rabu, 29 Oktober 2025
Netflix Luncurkan Fitur Baru Format Video Vertikal Manjakan Pengguna Ponsel
Lifestyle
The Diplomat Season 4: Intrik Keri Russell dan Rufus Sewell Semakin Rumit Setelah Kematian Sang Presiden
Musim ini juga akan mendalami dampak kematian presiden lama
Angga Yudha Pratama - Senin, 27 Oktober 2025
The Diplomat Season 4: Intrik Keri Russell dan Rufus Sewell Semakin Rumit Setelah Kematian Sang Presiden
Lifestyle
10 Film Komedi Tayang November-Desember 2025, Wajib Nonton!
Deretan film komedi seru tayang November-Desember 2025! Mulai dari The Running Man, Zootopia 2, hingga Anaconda dengan Jack Black. Jangan sampai terlewat!
ImanK - Sabtu, 25 Oktober 2025
10 Film Komedi Tayang November-Desember 2025, Wajib Nonton!
Fun
Samsara Karya Garin Nugroho Raih 3 Nominasi Asia Pasific Screen Award 2025, Intip Sinopsisnya
Cerita film Samsara mengangkat kisah kelam tentang ambisi, nafsu, dan keserakahan manusia.
Wisnu Cipto - Sabtu, 25 Oktober 2025
Samsara Karya Garin Nugroho Raih 3 Nominasi Asia Pasific Screen Award 2025, Intip Sinopsisnya
ShowBiz
Diangkat dari Kisah Nyata, Film 'Ozora: Penganiayaan Brutal Penguasa Jaksel' Siap Tayang Desember 2025
Film Ozora: Penganiayaan Brutal Penguasa Jaksel menyampaikan pesan kuat tentang ketimpangan relasi kekuasaan yang masih nyata terjadi di masyarakat.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 24 Oktober 2025
Diangkat dari Kisah Nyata, Film 'Ozora: Penganiayaan Brutal Penguasa Jaksel' Siap Tayang Desember 2025
ShowBiz
Film Horor 'Dusun Mayit' Siap Meneror di Penghujung 2025, Dibintangi Amanda Manopo hingga Randy Martin
Digarap oleh sutradara Rizal Mantovani, film Dusun Mayit Dijadwalkan tayang 31 Desember 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 23 Oktober 2025
Film Horor 'Dusun Mayit' Siap Meneror di Penghujung 2025, Dibintangi Amanda Manopo hingga Randy Martin
ShowBiz
Dimas Anggara Ceritakan Lelahnya Jadi Zombie di Film 'Abadi Nan Jaya'
Berperan sebagai zombie ternyata sangat menguras fisiknya.
Dwi Astarini - Kamis, 23 Oktober 2025
Dimas Anggara Ceritakan Lelahnya Jadi Zombie di Film 'Abadi Nan Jaya'
ShowBiz
Ketika Jamu Jadi Sumber Wabah Zombi, Film 'Abadi Nan Jaya' Siap Tayang di Netflix 23 Oktober 2025
Abadi Nan Jaya menjadi film zombie pertama yang diproduksi di Indonesia.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 22 Oktober 2025
Ketika Jamu Jadi Sumber Wabah Zombi, Film 'Abadi Nan Jaya' Siap Tayang di Netflix 23 Oktober 2025
ShowBiz
'The Mandalorian & Grogu' Dijadwalkan Tayang 22 Mei 2026, Simak Fakta Menarik Seputar Film Terbaru Franchise Star Wars
The Mandalorian & Grogu akan melanjutkan kisah petualangan Din Djarin dan Grogu, menjelajahi dimensi ruang penuh misteri dan bahaya.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 21 Oktober 2025
'The Mandalorian & Grogu' Dijadwalkan Tayang 22 Mei 2026, Simak Fakta Menarik Seputar Film Terbaru Franchise Star Wars
Bagikan