Single 'Saling Peduli' dari Aaliyah Massaid Jadi Bentuk Apresiasi untuk Pejuang COVID-19
Aaliyah Massaid merilis lagu untuk apresiasi pejuang COVID-19 (Foto: Instagram/@aaliyah.massaid)
MENGIKUTI jejak sang ibu, Aaliyah Massaid kini sedang membangun kariernya di dunia tarik suara. Seperti kata pepatah, buah jatuh tak jauh dari pohonnya. Suara merdu anak kedua Reza Artamevia ini mampu menaklukan hati para pendengarnya. Setelah sukses meluncurkan single perdananya di tahun lalu, Aaliyah Massaid kembali merilis single terbaru pada 15 April 2020.
Di tengah pandemi Corona ini, melalui single terbarunya yang berjudul Saling Peduli, penyanyi berusia 18 tahun tersebut mengajak para penggemarnya untuk mengapresiasi semua orang yang sedang berjuang untuk melawan COVID-19 dan memperbaiki keadaan di Indonesia.
Baca juga:
Adinia Wirasti Lindungi Pahlawan Medis COVID-19 Melalui BenihBaik.com
"Jangan berhenti di sini, kita tak pernah sendiri. Semoga pulih kembali semua luka di hati. Berhenti saling menyalahi, bersama kita lalui tuk saling peduli." Penggalan lirik lagu yang diciptakan oleh Pika Iskandar ini mengingatkan kepada masyarakat luas seberapa pentingnya untuk saling peduli dan saling mendukung dimasa-masa seperti ini.
Dalam video musik berdurasi 4.20 menit, lagu persembahan Aaliyah dan MADE Entertainment ini juga memperlihatkan bagaiamana keadaan Indonesia dan negara lainnya yang sedang berjuang melawan COVID-19. Selain itu, video juga memperlihatkan bagaimana perjuangan banyak orang dalam mengatasi berbagai bencana lainnya yang menimpa negara-negara tertentu, termasuk Indonesia.
Tak hanya lirik lagu dan video musiknya saja yang dapat menyayat hati para pendengar, melalui akun Instagram pribadinya, Aaliyah juga mengunggah sebuah foto artwork bernuansa hitam putih yang memperlihatkan gambaran cukup memprihatinkan, seperti bencana alam, anak-anak kelaparan, sampai pandemi COVID-19 yang sedang terjadi di seluruh dunia saat ini. (bel)
Baca juga:
Sederet Musisi Indonesia Ambil Peran dalam Gerakan #20detikcucicorona
Bagikan
Ananda Dimas Prasetya
Berita Terkait
Lirik Lagu 'Ada Titik-titik di Ujung Doa' dari Sal Priadi, Ada Pesan Penuh Makna di Dalamnya
Makna Lagu 'You’ll Find Lovers Like You and Me' dari Reality Club, Ternyata Ungkap Kisah Cinta dan Perpisahan
Lirik Lengkap Lagu 'UxYOUxU' dari Chuei Li Yu, Jadi Tanda Album Perdananya
Yungblud dan The Smashing Pumpkins Awali 2026 Lewat Versi Baru 'Zombie', ini Liriknya
Sunmi Rilis Video Musik 'Mini Skirt', Jadi Hadiah Spesial Natal untuk Penggemar
Jungwoo NCT Debut Solo Lewat Single 'SUGAR', Berikut Lirik Lengkapnya
Xiumin EXO Garap Proyek Solo 'Fireflies (Holiday Ver.)', Berikut Lirik Lengkapnya
Sapa Penggemar Lewat Album Edelweiss, ini Lirik Lagu 'Cinta Seperti Aku' dari Tiara Andini
Lagu 'CHANEL' dari Tyla Viral di TikTok, Angkat Pesan Harga Diri dalam Cinta
Lirik Lagu 'The Future and the Past' dari Zoe Saldana, Jadi OST Avatar: Fire and Ash