Shin Tae-yong Prediksi Korsel Sulit ke Babak 16 Besar Piala Dunia Qatar
Timnas Korea Selatan. (KFA)
MerahPutih.com - Piala Dunia 2022 di Qatar istimewa bagi pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong. Hal itu karena negara asal Shin Tae-yong, Korea Selatan (Korsel), salah satu tim yang masuk Piala Dunia 2022.
Namun demikian, Shin Tae-yong memprediksi, negaranya akan sulit untuk melaju ke babak 16 besar. Meskipun ada peluang, tapi kecil.
Korsel berada di Grup H Piala Dunia 2022. Tim Negeri Ginseng tergabung bersama Portugal, Uruguay, dan Ghana.
Baca Juga:
Skuad Brazil di Piala Dunia Qatar Didominasi Penyerang
Portugal masih mengandalkan megabintang dunia Cristiano Ronaldo. Ditambah beberapa pemain yang berkiprah di klub pan atas Eropa, seperti Ruben Dias, Bruno Fernandes, hingga Bernardo Silva.
Sedangkan Uruguay juga masih dihuni para veteran, seperti Luis Suarez hingga Diego Godin. Namun, Uruguay juga akan menghadirkan para pemain muda berbakat macam Darwin Nunez hingga Federico Valverde.
Sementara itu, Ghana tak boleh dianggap sebelah mata. Ghana merupakan satu-satunya Negara Afrika yang berhasil melaju ke perempat final Piala Dunia, tepatnya tahun 2010 namun langkahnya terhenti usai dikalahkan Uruguay.
"Langkah Korea ke babak 16 besar tidaklah optimistis, ada banyak pemain yang bermain di panggung Eropa di skuad Uruguay dan Portugal," kata Shin Tae-yong dilansir dari Media Korea Selatan Hankook Ilbo, Selasa (8/11).
"Jadi saya dengan tenang berpikir bahwa Ghana dan Korea Selatan akan kesulitan, Namun, Timnas Korea kami memiliki banyak pengalaman di Piala Dunia," kata Shin Tae-yong.
Baca Juga:
Trent Alexander-Arnold Jadi Dilema Inggris Jelang Piala Dunia Qatar
Rasa pemismistis Shin Tae-yong ditambah belum pastinya bintang Korsel, Son Heung-min ke Qatar. Bintang Tottenham Hotspur itu mengalami cedera. Meskipun, Korsel memiliki dua pemain bintang Eropa lainnya, yakni Hwang Hee-chan (Wolverhampton Wanderers) dan Hwang Ui-jo (Olympiakos).
"Kedua pemain itu mungkin dalam kondisi tertekan karena mereka tidak dapat masuk ke starting line-up untuk tim mereka," kata Shin Tae-yong.
Shin Tae-yong sendiri pernah melatih Korsel di Piala Dunia 2018. Saat itu, pria berusia 52 tahun tersebut gagal membawa Korsel melaju ke 16 besar.
Namun, Korsel mencatatkan kemenangan sensasional melawan juara bertahan Jerman. Kekalahan itu membuat Der Panzer angkat koper dari Rusia. (*/Bolaskor.com)
Baca Juga:
Bintang Liverpool Firmino Tak Masuk Skuad Brazil untuk Piala Dunia Qatar
Bagikan
Berita Terkait
Jadwal, Siaran Langsung, Live Juga Link Streaming Timnas Futsal Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia Futsal 2026
Peluang Kembali Tangani Timnas Tidak Ada, Shin Tae-yong Juga Tidak Terima Tawaran Latih Klub Indonesia
Peluang Kembali Tangani Timnas Indonesia Tidak Ada, Shin Tae-yong: Tidak Ada Komunikasi Sama Sekali
Asnawi Heran Masalah Ban Kapten Timnas Selalu Dibahas, Beberkan Alur Keputusan Shin Tae-yong
Timnas Indonesia U-17 Terhenti di Piala Dunia U-17, Shin Tae-yong Besarkan Hati Nova Arianto
Minta Move On dari Patrick Kluivert dan Shin Tae-yong, Erick Thohir Pastikan Rekrut Pelatih Baru untuk Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Terharu Fans Sepak Bola Indonesia Belum Melupakannya, Berharap Tidak Hilang Harapan
Bicara Kegagalan Timnas Indonesia Tembus Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong: Lini Depan Kurang Power, Saya Percaya Lolos ke 2030
Timnas Indonesia Jadi Prioritas Utama Shin Tae-yong meski Ada Tawaran Lain yang Lebih Menggiurkan
Timnas Korea Selatan Vs Brasil, Son Heung-min Siap Cetak Rekor