Film

Serial Big Bet Raih Penghargaan Best Drama Series di Blue Dragon Series Awards

Andrew FrancoisAndrew Francois - Sabtu, 22 Juli 2023
Serial Big Bet Raih Penghargaan Best Drama Series di Blue Dragon Series Awards

Big Bet raih penghargaan Blue Dragon Series Awards. (Foto: Disney+ Hotstar)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

PADA 19 Juli 2023 Disney+ Hotstar berhasil meraih empat penghargaan dalam ajang Blue Dragon Series Awards (BSA). Penghargaan yang didapat termasuk kategori Best Drama Series untuk serial unggulan Korea mereka yang berjudul Big Bet.

BSA merupakan ajang penghargaan industri pertama di Korea yang memberikan pengakuan kepada cerita dan talenta terbaik dari berbagai layanan streaming. Big Bet, sebuah serial crime action yang telah memiliki penggemar setia selama dua musim dan diperankan oleh aktor legendaris Choi Minsik, berhasil meraih Best Drama Series dan Best Supporting Male Actor (Lee Donghwi) pada ajang tersebut.

Baca juga:

'Big Bet' Season 2 Tayang di DisneyPlus 15 Februari 2023

Lee Dongwhi mendapatkan penghargaan aktor pendukung terbaik. (Foto: Disney+ Hotstar)

Season kedua dari serial itu bahkan berhasil melampaui popularitas season pertama sebagai serial original lokal yang paling banyak ditonton di Disney+ di Korea. Shin Yeeun juga meraih penghargaan Best Female Newcomer untuk perannya dalam serial thriller Revenge of Others.

Pada serial tersebut, ia berperan sebagai seorang siswa yang pindah sekolah untuk mengungkap misteri kematian saudaranya. Selain itu, Lee Kwangsoo mendapatkan penghargaan Popular Actor atas kontribusinya dalam acara K-variety yang menghibur para penonton, yakni The Zone: Survival Mission.

Carol Choi, selaku Executive Vice President of Original Content Strategy The Walt Disney Company APAC, menyampaikan kebahagiaannya atas pengakuan yang diberikan industri pada serial original Korea mereka seperti Big Bet, Revenge of Others, dan The Zone: Survival Mission.

Baca juga:

Konten Korea Favorit Bakal Tayang di Disney+ Hotstar

Dia juga berharap bahwa cerita-cerita ini dapat dinikmati oleh lebih banyak penonton dan Disney+ Hotstar akan terus menampilkan storytelling Korea terbaik di kancah internasional.

Selanjutnya, Disney+ Hotstar mengumumkan daftar konten APAC 2H2023 yang mencakup lebih dari 20 konten original dari Korea dan Jepang yang akan secara eksklusif tersedia di layanan streaming Disney+ Hotstar mulai sekarang dan seterusnya hingga 2024. (waf)

Baca juga:

Angkat Kisah Kekuatan Super, K-Drama 'Moving' Segera Tayang di Disney+ Hotstar

#Film
Bagikan
Ditulis Oleh

Andrew Francois

I write everything about cars, bikes, MotoGP, Formula 1, tech, games, and lifestyle.

Berita Terkait

ShowBiz
Film Box Office 'A Minecraft Movie' Dapat Sekuel, Siap Guncang Bioskop 2027
Warner Bros resmi menggarap sekuel 'A Minecraft Movie 2' yang akan tayang 23 Juli 2027. Jared Hess kembali jadi sutradara, Legendary sebagai produser, dan Jason Momoa siap tampil lagi.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 10 November 2025
Film Box Office 'A Minecraft Movie' Dapat Sekuel, Siap Guncang Bioskop 2027
ShowBiz
Sosok Chairil Anwar Diangkat ke Layar Lebar lewat Film Biografi, Siap Tayang 2026
Falcon Pictures resmi umumkan produksi film biografi tentang Chairil Anwar. Tayang 2026 di seluruh bioskop Indonesia, warganet ramai menebak siapa pemeran utamanya.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 10 November 2025
Sosok Chairil Anwar Diangkat ke Layar Lebar lewat Film Biografi, Siap Tayang 2026
ShowBiz
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
Sebelum sekuel berdurasi penuh dirilis, film pendek mungkin akan tayang lebih dulu.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
ShowBiz
Perdana, Ernest Prakasa dan Vino G Bastian ‘Lupa Daratan’ di Netflix, Tayang 11 Desember?
Film drama komedi ini mempertemukan sutradara dan penulis naskah ternama Ernest Prakasa dengan aktor Vino G Bastian.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Perdana, Ernest Prakasa dan Vino G Bastian ‘Lupa Daratan’ di Netflix, Tayang 11 Desember?
ShowBiz
Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025
Jennifer Lopez tampil memukau di film musikal Kiss of the Spider Woman yang tayang 7 November 2025, bersama Diego Luna dan Tonatiuh.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025
Lifestyle
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
Simak deretan film zombie terbaru rilis November–Desember 2025. Dari Abadi Nan Jaya hingga Return of The Living Dead, siap bikin akhir tahun tegang!
ImanK - Rabu, 05 November 2025
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
ShowBiz
Shakira Hadirkan Single 'Zoo' untuk Soundtrack Film 'Zootopia 2', Simak Lirik Lengkapnya
Shakira kembali jadi Gazelle di Zootopia 2 dan rilis lagu 'Zoo' bersama Ed Sheeran dan Blake Slatkin. Film tayang 26 November 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Shakira Hadirkan Single 'Zoo' untuk Soundtrack Film 'Zootopia 2', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Dari 'Hold Your Breath' hingga 'Control Freak', 3 Film Horor Psikologis Siap Tayang di Disney+ November 2025
Tiga film horor psikologis di Disney+ siap mengguncang emosi. Simak sinopsis Hold Your Breath, Control Freak, dan The Hand That Rocks the Cradle.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Dari 'Hold Your Breath' hingga 'Control Freak', 3 Film Horor Psikologis Siap Tayang di Disney+ November 2025
ShowBiz
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' Nadin Amizah Jadi Soundtrack 'Pangku', Film Debut Reza Rahadian
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' milik Nadin Amizah resmi jadi soundtrack film Pangku, debut penyutradaraan Reza Rahadian yang tayang 6 November.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' Nadin Amizah Jadi Soundtrack 'Pangku', Film Debut Reza Rahadian
ShowBiz
Putri Marino hingga Christine Hakim Bintangi 'Empat Musim Pertiwi', Film Baru Garapan Kamila Andini
Forka Films umumkan pemeran film 'Empat Musim Pertiwi' karya Kamila Andini. Dibintangi Putri Marino, Arya Saloka, Hana Malasan, Christine Hakim.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Putri Marino hingga Christine Hakim Bintangi 'Empat Musim Pertiwi', Film Baru Garapan Kamila Andini
Bagikan