Fashion

Bukan Dipelopori Travis Scott, ini Sejarah Lambang Swoosh Terbalik

annehsannehs - Minggu, 16 Mei 2021
Bukan Dipelopori Travis Scott, ini Sejarah Lambang Swoosh Terbalik

Nike Blazer Mid 77 Vintage Slam Jam. (Foto imcorp.jp)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

GENERASI Z mungkin menganggap lambang Swoosh terbalik pada sepatu kolaborasi Nike dicetuskan Travis Scott. Padahal, ada berderet peristiwa bersejarah di balik reversed Swoosh yang kini sering kamu saksikan pada kolaborasi sepatu Nike dan Scott.

Sebelum masuk ke pembahasan Swoosh terbalik, mari kita kupas terlebih dahulu sejarah lambang Swoosh. Nike Swoosh merupakan salah satu logo yang paling mudah dikenali di industri fesyen, bahkan di seluruh dunia. Logo tersebut didesain mahasiswa Portland State bernama Carolyn Davidson. Tanpa mengetahui seberapa besar logonya akan berpengaruh di seluruh dunia, Davidson menjualnya seharga U$35 pada 1971.

Sejak saat itu, Nike telah mengkreasikan lambang Swoosh secara beragam. Kamu akan menemukan lambang khas Nike ini terletak di sol sepatu, gantungan kunci, dan menjadi lambang yang bisa dicabut dan dilepas pada sepatu tertentu. Bahkan, Swoosh juga didesain terbalik pada beberapa produk tertentu.

Air Jordan 1 High Travis Scott, 2019. (Foto NSS Mag)
Air Jordan 1 High Travis Scott, 2019. (Foto NSS Mag)

Swoosh terbalik atau reversed Swoosh yang paling dikenali di era kontemporer terletak pada sepatu Travis Scott x Air Jordan 1 yang dirilis pada 2019. Seperti yang telah disebutkan di atas, masih banyak orang-orang, terutama generasi muda, yang merasa bahwa kolaborasi dengan Travis Scott-lah yang mencetuskan reversed Swoosh.

Baca juga:

4 Item Fesyen Terbaik Dari Koleksi Palace Summer 2021

Padahal, lambang Swoosh terbalik telah menemani karier mantan pemain basket profesional Dennis Rodman sejak era 90-an. Hal itu bisa dibuktikan pada serial TV The Last Dance.

Nike Air Darwin 1994. (Foto Nssmag)
Nike Air Darwin 1994. (Foto Nssmag)

Swoosh terbalik pertama yang noticable hadir pada desain sepatu Nike Air Darwin yang dirilis pada 1994. Walau model Air Darwin tergolong underrated dalam katalog Nike, sepatu ini sempat digunakan oleh Rodman ketika ia bermain untuk San Antonio Spurs. Kamu bisa menyaksikan reversed Swoosh berwarna hijau tua pada bagian belakang sepatu.

Baca juga:

4 Air Jordan Terbaik yang Dirilis Mei 2021, Mana Kesukaanmu?

Tidak hanya Nike Air Darwin, kamu juga akan menemukan Swoosh terbalik pada Nike Air Flare (1994), Nike Air Yoke (1995), dan Nike Air Ndestrukt (1995).

Kolaborasi dengan LeBrons juga pernah mendesain sepatunya dengan memanfaatkan Swoosh terbalik. Pada 2012, Nike LeBron 10 menyelipkan desain Swoosh terbalik pada bagian belakang sepatu yang memanfaatkan pola dan warna menyerupai bahan Cork.

LeBron Swoosh terbalik. (Foto NSS Mag)
LeBron Swoosh terbalik. (Foto NSS Mag)

Kamu juga akan menemukan reversed Swoosh pada Air Max (2015), Nike PG12 (2018), dan Nike Kobe AD NXT (2017).

Nike Blazer Mid 77 Vintage Slam Jam, 2018. (Foto NSS Mag)
Nike Blazer Mid 77 Vintage Slam Jam, 2018. (Foto NSS Mag)

Salah satu model sepatu Nike paling ikonik, Blazer Mid, juga pernah menggunakan desain Swoosh terbalik sehingga menghasilkan tampilan yang unik dan langka. Dilansir dari NSS Magazine, Nike Blazer Mid 77 Vintage Slam Jam dirilis pada 2018 silam.

Setelah itu, Nike Zoom Freak 1 juga yang dirilis pada 2019 juga sempat memanfaatkan model Swoosh terbalik. Baru setelah itu, kita baru diperkenalkan pada Swoosh terbalik pada kolaboasi Travis Scott x Air Jordan 1 yang dirilis pada 2019. (SHN)

Baca juga:

Intip Tampilan Sepatu Union LA x Air Jordan 4 "Desert Moss"

#Fashion #Sneakers #Nike
Bagikan
Ditulis Oleh

annehs

Berita Terkait

ShowBiz
Perancang Busana Italia Valentino Meninggal Dunia di Usia 93 Tahun
Sejak awal, Valentino dikenal lewat gaun-gaun merahnya sehingga dikenal dalam dunia mode sebagai 'Valentino red'.
Dwi Astarini - Selasa, 20 Januari 2026
Perancang Busana Italia Valentino Meninggal Dunia di Usia 93 Tahun
Fashion
UNTOLD Stories: di Balik Outfit Kece Atlet Indonesia untuk SEA Games Thailand 2025
Brand fesyen lokal UNTOLD menjadi perancang streetwear atlet Indonesia di SEA Games 2025 Thailand lewat koleksi 'Satu untuk Indonesia'.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 17 Desember 2025
UNTOLD Stories: di Balik Outfit Kece Atlet Indonesia untuk SEA Games Thailand 2025
Fashion
‘Light and Shape’: ESMOD Jakarta Rayakan Inovasi Mode dari Desainer Muda di Creative Show 2025
ESMOD Jakarta Creative Show 2025 menghadirkan 198 karya dengan tema 'Light and Shape'. Tampilkan inovasi, teknik, dan identitas kreatif desainer muda.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 10 Desember 2025
‘Light and Shape’: ESMOD Jakarta Rayakan Inovasi Mode dari Desainer Muda di Creative Show 2025
Fashion
UNIQLO Gandeng BABYMONSTER untuk Koleksi UT Terbaru, Tampilkan Desain Edgy dan Playful
Koleksi UT UNIQLO x BABYMONSTER hadir dengan grafis 'BATTER UP', siluet crop boxy, dan konten spesial para member.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 03 Desember 2025
UNIQLO Gandeng BABYMONSTER untuk Koleksi UT Terbaru, Tampilkan Desain Edgy dan Playful
Fashion
Thrifting makin Digandrungi, Industri Tekstil dalam Negeri Ketar-Ketir
Thrifting memang menyenangkan hati konsumen, tapi malah membikin hati produsen dan perajin tekstil Indonesia meringis karena ketimpangan yang sangat mencolok.
Dwi Astarini - Jumat, 28 November 2025
Thrifting makin Digandrungi, Industri Tekstil dalam Negeri Ketar-Ketir
ShowBiz
Tumbler Viral, Lebih daripada Gaya Hidup Sehat tapi Fashion Statement
Botol minum ini telah jadi penanda status sosial seseorang di publik.
Dwi Astarini - Jumat, 28 November 2025
Tumbler Viral, Lebih daripada Gaya Hidup Sehat tapi Fashion Statement
Fashion
Panduan Thrifting Jakarta, Rekomendasi Seru dari Blok M Square hingga Pasar Santa
Banyak pemburu thrift merasa bahwa pakaian bekas memiliki karakter khas yang sulit ditemukan pada produk massal.
Dwi Astarini - Kamis, 27 November 2025
Panduan Thrifting Jakarta, Rekomendasi Seru dari Blok M Square hingga Pasar Santa
Fashion
Brand Lokal Siap Go International, Ardiles Luncurkan Kampanye 'Move Your Way'
Ardiles meluncurkan kampanye 'Move Your Way'. Dorong kepercayaan diri masyarakat dan membawa brand lokal ke kancah global dengan tema Geoteal.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 24 November 2025
Brand Lokal Siap Go International, Ardiles Luncurkan Kampanye 'Move Your Way'
ShowBiz
Menenun Cerita Lintas Budaya: Kolaborasi Artistik Raja Rani dan Linying
The Breeze: Swim Swim Capsule Collection
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 12 November 2025
Menenun Cerita Lintas Budaya: Kolaborasi Artistik Raja Rani dan Linying
Fashion
JF3 Fashion Festival Bawa Industri Mode Indonesia ke Kancah Global, akan Tampil di Busan Fashion Week 2025
JF3 Fashion Festival mewujudkan visi Recrafted: A New Vision demi mengangkat kreativitas dan keahlian tangan Indonesia ke tingkat global melalui kolaborasi dan inovasi berkelanjutan.
Dwi Astarini - Selasa, 11 November 2025
JF3 Fashion Festival Bawa Industri Mode Indonesia ke Kancah Global, akan Tampil di Busan Fashion Week 2025
Bagikan