Satu Kaki Norwegia Sudah Berada di Piala Dunia 2026 Berkat Aksi Gemilang Erling Haaland dan Alexander Sorloth

Angga Yudha PratamaAngga Yudha Pratama - Jumat, 14 November 2025
Satu Kaki Norwegia Sudah Berada di Piala Dunia 2026 Berkat Aksi Gemilang Erling Haaland dan Alexander Sorloth

Timnas Norwegia (@nff_landslag)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

Merahputih.com - Timnas Norwegia berhasil meraih kemenangan penting 4-1 atas Timnas Estonia dalam pertandingan Grup I Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa di Stadion Ullevaal, Oslo, Kamis (13/11) waktu setempat. Kemenangan ini membawa Norwegia selangkah lebih dekat untuk mengamankan tiket ke putaran final Piala Dunia 2026.

Norwegia berhasil mengemas kemenangan melalui dua gol Alexander Sorloth dan Erling Haaland, sedangkan Estonia sempat memperkecil ketertinggalan lewat Robi Saarma.

Hasil impresif ini menempatkan Norwegia di puncak klasemen sementara Grup I dengan koleksi 21 poin dari tujuh pertandingan. Sementara itu, Estonia masih berada di posisi keempat dengan empat poin dari delapan laga.

Baca juga:

Prancis Lolos ke Piala Dunia Usai Cukur Ukrania, Kylian Mbappe dan Sentuhan Magis Olise Jadi Sorotan

Jalan Lapang Menuju Piala Dunia 2026

Norwegia kini hanya menunggu hasil pertandingan lain untuk memastikan kelolosan. Mereka akan langsung melaju ke putaran final Piala Dunia 2026 jika Italia gagal meraih kemenangan saat berhadapan dengan Moldova pada Jumat dini hari WIB.

Namun, seandainya Italia berhasil menang melawan Moldova, Norwegia hanya perlu menahan imbang Gli Azzurri dalam laga penentuan pada Minggu (16/11) waktu setempat.

Secara statistik, Norwegia mendominasi jalannya pertandingan melawan Estonia dengan menguasai 64 persen bola dan melepaskan total 19 tembakan, di mana tujuh di antaranya mengarah tepat ke gawang.

Norwegia mengambil inisiatif menyerang sejak awal, tetapi Estonia mampu bertahan dengan baik, sehingga babak pertama berakhir tanpa gol. Di babak kedua, The Lions menggila.

Baca juga:

Kartu Merah Ronaldo Hiasi Kekalahan Portugal 0-2 dari Irlandia, Nasib Selecao Das Quinas Ditentukan Laga Kontra Armenia

Gol pembuka tercipta pada menit ke-50 melalui sundulan Alexander Sorloth memanfaatkan umpan silang Sander Berge. Dua menit berselang (menit 52), Sorloth kembali mencetak gol sundulan, kali ini berkat umpan Julian Ryerson, mengubah skor menjadi 2-0.

Dominasi berlanjut, Erling Haaland turut menyumbang gol melalui sundulan, juga dari umpan silang Ryerson di menit ke-56. Haaland melengkapi dwi-golnya pada menit ke-62, memaksimalkan umpan David Moller Wolfe, menjadikan skor telak 4-0.

Estonia sempat membalas dan memperkecil ketertinggalan menjadi 1-4 pada menit ke-64, lewat gol Robi Saarma yang memanfaatkan umpan Kevor Palumets.

Meskipun sudah unggul jauh, Norwegia tetap bermain menyerang hingga akhir.

#Timnas Norwegia #Norwegia #Erling Haaland #Piala Dunia 2026 #Kualifikasi Piala Dunia 2026 #Kualifikasi Piala Dunia
Bagikan

Berita Terkait

Olahraga
Jadwal Piala Dunia 2026 Lengkap! Semua Laga Fase Grup Ada di Sini
Simak jadwal lengkap Piala Dunia 2026 dari 12 hingga 28 Juni, termasuk seluruh pertandingan fase grup dari Grup A hingga Grup L. Cek waktunya di sini.
ImanK - Kamis, 11 Desember 2025
Jadwal Piala Dunia 2026 Lengkap! Semua Laga Fase Grup Ada di Sini
Olahraga
Mohamed Salah Unggah Foto di Instagram, Langsung Dapat 'Likes' dari Kylian Mbappe dan Erling Haaland
Mohamed Salah unggah foto di Instagram, setelah memberikan komentar pedas ke Liverpool. Foto itu disukai Kylian Mbappe dan Erling Haaland.
Soffi Amira - Rabu, 10 Desember 2025
Mohamed Salah Unggah Foto di Instagram, Langsung Dapat 'Likes' dari Kylian Mbappe dan Erling Haaland
Olahraga
FIFA Rilis Jadwal Lengkap Piala Dunia 2026: Kick Off Paling Awal Jelang Tidur Malam dan Banyak di Jam Kantor
Rentang waktu ini, khususnya antara pukul 08.00 WIB hingga 17.00 WIB, bertepatan dengan jam kerja umum di Indonesia
Angga Yudha Pratama - Senin, 08 Desember 2025
FIFA Rilis Jadwal Lengkap Piala Dunia 2026: Kick Off Paling Awal Jelang Tidur Malam dan Banyak di Jam Kantor
Olahraga
Trauma 2 Kali Gagal di Fase Grup, Jerman Tolak Label Curacao Lawan Enteng
Secara historis, Jerman juara empat kali Piala Dunia diprediksi lolos dengan mudah dari Grup E saat melawan Curacao, Pantai Gading, dan Ekuador
Wisnu Cipto - Minggu, 07 Desember 2025
Trauma 2 Kali Gagal di Fase Grup, Jerman Tolak Label Curacao Lawan Enteng
Olahraga
Hasil Drawing Piala Dunia 2026: Brasil dan Prancis Terjebak di Grup Neraka, Argentina Full Senyum
Tim juara bertahan, Argentina, tampaknya mendapatkan undian yang relatif lebih ringan
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 06 Desember 2025
Hasil Drawing Piala Dunia 2026: Brasil dan Prancis Terjebak di Grup Neraka, Argentina Full Senyum
Olahraga
Drawing Piala Dunia 2026 Akan Dihadiri Presiden AS Donald Trump, PM Kanada, dan Pemimpin Meksiko, Simak Jadwal Siaran Langsung dan Live Juga Link Streaming
Drawing Piala Dunia 2026 akan digelar di Washington DC, Jumat siang waktu setempat atau Sabtu (6/12) dini hari WIB.
Frengky Aruan - Jumat, 05 Desember 2025
Drawing Piala Dunia 2026 Akan Dihadiri Presiden AS Donald Trump, PM Kanada, dan Pemimpin Meksiko, Simak Jadwal Siaran Langsung dan Live Juga Link Streaming
Olahraga
Superkomputer Prediksi Spanyol Juara Piala Dunia 2026, Argentina Longsor dari Puncak Unggulan
Opta menilai salah satu faktor penyebab turunnya persentase kemenangan Argentina adalah ketidakhadiran Angel Di Maria
Angga Yudha Pratama - Jumat, 05 Desember 2025
Superkomputer Prediksi Spanyol Juara Piala Dunia 2026, Argentina Longsor dari Puncak Unggulan
Olahraga
Haaland Cetak 100 Gol Tercepat, Rekor Legenda Premier League Tumbang
Simak fakta-fakta luar biasa mesin gol Man City
Angga Yudha Pratama - Jumat, 05 Desember 2025
Haaland Cetak 100 Gol Tercepat, Rekor Legenda Premier League Tumbang
Olahraga
Erling Haaland Pecahkan Rekor, Jadi Pemain Tercepat yang Cetak 100 Gol di Premier League
Erling Haaland menjadi pemain tercepat yang mencetak 100 gol di Premier League. Rekor tersebut ia raih saat mencetak gol melawan Fulham.
Soffi Amira - Rabu, 03 Desember 2025
Erling Haaland Pecahkan Rekor, Jadi Pemain Tercepat yang Cetak 100 Gol di Premier League
Olahraga
Gennaro Gattuso Sangat Percaya Diri Italia Lolos, Waspada Kekuatan Fisik Irlandia Utara
Playoff adalah jalur yang harus dijalani dan tim sudah menunjukkan potensi besar untuk lolos
Angga Yudha Pratama - Jumat, 21 November 2025
Gennaro Gattuso Sangat Percaya Diri Italia Lolos, Waspada Kekuatan Fisik Irlandia Utara
Bagikan