Wisata Dunia

Salip Dubai, Vietnam Hadirkan Hotel Berlapis Emas 24 Karat Pertama di Dunia

Raden Yusuf NayamenggalaRaden Yusuf Nayamenggala - Rabu, 03 Juni 2020
Salip Dubai, Vietnam Hadirkan Hotel Berlapis Emas 24 Karat Pertama di Dunia

Vietnam bangun hotel pertama di dunia yang berlapis emas 24 Karat pada interior dan eksterior (Foto: odditycentral)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

GLOBETROTTERS yang mencari akomodasi paling eksklusif di dunia, akan segera mendapat baris baru pada daftar lokasi yang harus dikunjungi. Yakni hotel bintang-6 di Hanoi, Vietnam, dengan eksterior dan interior berlapis emas 24K.

Setelah lebih dari satu dekade pembangunan, hotel Hanoi Golden Lake akan selesai pada akhir tahun ini. Untuk eksterior sudah hampir 100% selesai, tinggal menambahkan detail akhir. Bangunan pun sudah terlihat menarik perhatian lantaran dekorasi yang tak biasa.

Baca Juga:

Tato 'Double Vision' Jadi Viral di Internet, Intip Penampakannya

Hotel bintang-6 ini sepenuhnya tertutup ubin keramik impor Jepang yang berlapis emas asli 24 Karat. Lalu menurut pengembang, pelanggan juga akan mendapat dekorasi emas yang lebih berkilau pada bagian interior.

Pembangunan eksterior hotel sudah hampir 100% selesai (Foto: odditycentral)

Hotel beranama Hanoi Golden Lake bukan hotal ultra-eksklusif pertama di dunia. Namun menurut Hoa Binh Group, perusahaan dibalik proyek tersebut, ini merupakan hotel pertama di dunia yang memiliki keduanya, yakni interior dan eksterior berlapis emas 24 karat.

Di mana selain eksterior berlapis emas, hotel ini juga memiliki lobi berlapis emas, serta furnitur berlapis emas, wastafel, bathtub, dan serangkaian dekorasi dan aksesori yang dilapisi emas 24K.

"Karena pariwisata telah diidentifikasi sebagai ujung tombak perekonomian lokal, sekotr ini harus memiliki produk unik untuk menarik pengunjung. Hanoi Golden Lake akan menjadi tempat yang tak boleh dilewatkan dalam hal ini," ucap Direktur Umum Hoa Binh Group pada Vietnam Insider.

Baca Juga:

Mengintip Dahsyatnya Ayunan Paling Menakutkan di Dunia, Berani Coba?

Hotel Burj Al-Arab di Dubai, terkenal dengan lift & lobi 22 karat berlapis emas, sementara Emirates Palace di UEA memiliki langit-langit dan dinding yang dicat emas. Trump International Hotel Las Vegas pun memiliki emas dengan kandungan emas yang berkilau dibawah sinar matahari. Namun Hanoi Golden Lake ingin melengkapi jajaran hotel tersebut dengan berbasis emas pada interior dan eksterior.

Kendati telah dikembangkan sejak 2009, Hotel Hanoi Golden Lake baru-baru ini mulai menarik perhatian orang yang lewat. Karena eksteriornya yang disepuh membuat mustahil untuk diabaikan.

Untuk saat ini, yang bisa dilakukan semua orang adalah mengaguminya dari luar, tetapi mereka yang mampu menghabiskan setidaknya USD 250 atau sekitar Rp3,5 juta per malam, akan bisa melihat funiture serba emas pada interior juga.

Menariknya, sejumlah apartemen di gedung 25 lantai itu pun akan dijual sekitar USD 6.500 per meter persegi atau sekitar Rp92 juta. Tapi si pemilik tak akan bisa tinggal disana secara permanen, namun menyewakan apartemen lewat agen penyewaan untuk memastikan konsistensi kualitas. (Ryn)

Baca Juga:

Viral! Seorang Pria Tuntut Google Maps Karena Kacaukan Pernikahannya

#Viral #Hotel Mewah
Bagikan
Ditulis Oleh

Raden Yusuf Nayamenggala

I'm not perfect but special

Berita Terkait

ShowBiz
Lagu “Tega” Rita Sugiarto Viral Lagi, Bagian Liriknya Dijadikan Tantangan Kreator TikTok
Bagian lirik “Semakin Menyala” ramai dijadikan tantangan oleh para kreator TikTok, dipicu oleh penampilan seorang biduan panggung yang membawakannya.
Frengky Aruan - Minggu, 18 Januari 2026
Lagu “Tega” Rita Sugiarto Viral Lagi, Bagian Liriknya Dijadikan Tantangan Kreator TikTok
Lifestyle
Lirik Lengkap "LOVE YOU LESS" dari Joji, Lagu Wajib Buat Korban Ghosting dan PHP
Lewat lagu ini, Joji mempertahankan reputasinya sebagai "raja lagu galau" dengan menyuguhkan aransemen melankolis
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 17 Januari 2026
Lirik Lengkap
Lifestyle
Viral di TikTok! Lagu ‘Die On This Hill’ Sienna Spiro, Ini Dia Liriknya
Lagu ini dengan cepat mencuri perhatian pendengar karena keberaniannya mengangkat tema kesetiaan
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 17 Januari 2026
Viral di TikTok! Lagu ‘Die On This Hill’ Sienna Spiro, Ini Dia Liriknya
Indonesia
Viral Guru Dikeroyok Murid, DPR Soroti Etika dan Karakter Pendidikan
Anggota Komisi X DPR RI menyesalkan insiden guru dan murid saling serang yang viral. DPR menilai peristiwa ini mencerminkan kegagalan pendidikan.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 15 Januari 2026
Viral Guru Dikeroyok Murid, DPR Soroti Etika dan Karakter Pendidikan
Indonesia
Kemhan Buka Suara soal BMW Berpelat Dinas yang Viral di Media Sosial
Viral BMW 430i putih diduga memakai pelat dinas Kemhan. Kementerian Pertahanan menegaskan pelat tersebut palsu dan tidak sah. Simak penjelasan lengkapnya.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 12 Januari 2026
Kemhan Buka Suara soal BMW Berpelat Dinas yang Viral di Media Sosial
Lifestyle
Lirik Lagu Jangan Tunggu Lama-lama, Dangdut Lawas yang Viral Lagi di TikTok
Lirik lagu Jangan Tunggu Lama-lama lengkap dengan makna. Lagu dangdut lawas yang kembali viral di TikTok lewat tren Januari 2026 dan versi remix.
ImanK - Sabtu, 10 Januari 2026
Lirik Lagu Jangan Tunggu Lama-lama, Dangdut Lawas yang Viral Lagi di TikTok
Lifestyle
Lirik Bila Kau Tak di Sampingku Sheila On 7, Lagu Paling Melankolis yang Bikin Hati Terkikis
Melalui lirik yang sederhana namun sarat makna, Duta dan kawan-kawan mengajak pendengar menyelami perasaan rindu yang manusiawi
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 10 Januari 2026
Lirik Bila Kau Tak di Sampingku Sheila On 7, Lagu Paling Melankolis yang Bikin Hati Terkikis
Lifestyle
“In The End” Linkin Park Kembali Viral, Disebut Mirip Abyss Stranger Things
Kesamaan visual yang mencolok mulai dari lanskap yang gersang hingga nuansa langit yang dramatis, memicu lahirnya berbagai meme dan editan video kreatif di jagat maya
Angga Yudha Pratama - Jumat, 09 Januari 2026
“In The End” Linkin Park Kembali Viral, Disebut Mirip Abyss Stranger Things
Lifestyle
“Aku dan Hatiku”: Potret Dilema Cinta Anak Muda di Series Pernikahan Dini Gen Z
Lagu "Aku dan Hatiku" mengupas tuntas tentang pergolakan batin seseorang yang terjebak dalam situasi tarik-ulur perasaan
Angga Yudha Pratama - Jumat, 26 Desember 2025
“Aku dan Hatiku”: Potret Dilema Cinta Anak Muda di Series Pernikahan Dini Gen Z
Indonesia
Viral Video Bantuan ke Sumatera Berupa Kotak Kosong, Begini Penjelasan TNI
Letkol Supriyanto menjelaskan secara detail spesifikasi kotak yang digunakan
Angga Yudha Pratama - Selasa, 23 Desember 2025
Viral Video Bantuan ke Sumatera Berupa Kotak Kosong, Begini Penjelasan TNI
Bagikan