Sah, Putra Jokowi Dilantik Jadi Wali Kota Solo


Gibran Rakabuming Raka dan Teguh Prakosa resmi menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo periode 2021-2026, Jumat (26/2) (MP/Ismail)
MerahPutih.com - Pasangan pemenang Pilkada Gibran Rakabuming Raka dan Teguh Prakosa resmi dilantik menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo periode 2021-2026.
Pelantikan dilakukan secara virtual langsung oleh Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo dari kantor Gubernur Jawa Tengah, Semarang. Sedangkan Gibran dan Teguh memilih lokasi pelantikan di gedung DPRD Solo, Jawa Tengah.
Baca Juga:
Hadiri Gladi Bersih Pelantikan Wali Kota Solo, Gibran: Besok Langsung 'Gaspol'
Pantauan Merahputih.com, putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu dan istrinya Selvi datang berdua dengan naik satu mobil Pajero Sport warna putih bernomor polisi AD 7777 VA pukul 08.05 WIB. Sementara Wakil Wali Kota Teguh Prakosa datang dengan istrinya, Serlly Yusnita pukul 07.28 WIB.

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo mengatakan, dengan dilantiknya sebanyak 17 bupati dan wakil bupati di Jawa Tengah ini sudah resmi menjadi Bupati dan Wakil Bupati dan Wali Kota dan Wakil Wali Kota. Dikatakannya, dengan ini sebagai kepala daerah harus mampu membawa kesejahteraan rakyat lebih baik.
"Mantapkan niat dan sumpah kalian sampai terakhir menjabat. Kitab suci jadi saksi dan pertanggungjawaban pada tuhan. Mari bekerja dengan benar," kata Ganjar.
Ganjar menambahkan jangan pernah takut, malu dan dikritik saat jadi kepala daerah dan Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK). Dengan adanya kritik akan menjadikan pemerintahan lebih baik.
Gibran dan Teguh dalam pelantikan mengaku siap menjadi wali kota dan wakil wali kota periode 2021-2026. "Saya siap dilantik jadi wali kota dan wakil wali kota Solo eriode 2021-2026," ujar Gibran dan Teguh saat ditanya ketika dilantik di atas kitab suci Al-quran. (Ismail/Jawa Tengah)
Baca Juga:
Bagikan
Wisnu Cipto
Berita Terkait
Pengamat Beri Nilai 6 untuk Setahun Kinerja Prabowo-Gibran, Sebut Tata Kelola Pemerintahan Semrawut

Banggar DPR Soroti 4 Isu Krusial Satu Tahun Pemerintahan Prabowo-Gibran

KPK Kirim Sinyal Bahaya, Pemberantasan Korupsi di Era Prabowo-Gibran Diperkuat dengan Integrasi Pencegahan dan Penindakan

Warga Solo Boleh Ikut Demo 1 Tahun Prabowo-Gibran Berkuasa, Tapi Ada Syaratnya

Jam 12 Siang, BEM UI Bergerak ke Jakarta Tagih Janji Kampanye Prabowo-Gibran

Dicecar Gibran Soal Pemotongan Anggaran Pemda, Menkeu Purbaya: Dia Menyuarakan Keresahan

Bengkel Kebakaran, TransJakarta Koridor 13 Mampang-Ciledug Cuma Sampai Halte JORR Petukangan

PSSI Resmi Akhiri Kontrak Patrick Kluivert Usai Gagal Bawa Indonesia ke Piala Dunia 2026

Calon Praja IPDN Meninggal Setelah Pingsan Saat Ikut Apel Malam

Mal Ciplaz Klender Kebakaran, Api Berawal dari Korsleting di Restoran Solaria
