Ruben Amorim Nantikan Perfoma Gemilang Amad Diallo Selanjutnya Usai Hat-trick ke Gawang Southampton
Amad Diallo. (X/ManUtd)
MerahPutih.com - Manajer Manchester United, Ruben Amorim menantikan performa gemilang Amad Diallo selanjutnya usan mencatatkan hat-trick saat menghadapi Southampton di laga ke-21 Liga Inggris (Premier League) 2024/2025. Tiga golnya mengantar Man United menang dengan skor 3-1.
Man United tertinggal lebih dahulu menyusul gol bunuh diri Manuel Ugarte menit 43. Man United meningkatkan serangan di babak kedua dan berhasil mencetak tiga gol lewat Amad Diallo masing-masing menit 82, 90, dan 90+4.
Tiga gol tersebut membuat pemuda 22 tahun tersebut telah mengemas enam gol di Premier League musim ini.
Ruben Amorim berharap Amad Diallo akan terus meningkatkan performanya. Man United membutuhkan Amad Diallo untuk mengangkat posisi tim di klasemen.
Baca juga:
Hasil Liga Inggris: Sempat Tertinggal, Man United Sikat Southampton 3-1 Lewat Hat-trick Amad Diallo
"Saya tidak mengatakan apa pun kepadanya. Saya akan memberi tahunya besok," ujar Amorim menurut laporan Independent.
"Diallo harus beristirahat, makan makanan yang baik, dan bersiap untuk hari Minggu karena kami akan membutuhkannya lagi."
"Dia melakukan pekerjaan yang hebat. Ini adalah momen yang tepat untuk seorang anak muda mencetak tiga gol. Namun, dia harus fokus pada laga berikutnya," urai Amorim.
Amad Diallo diboyong dari Atalanta pada musim dingin 2021. Diallo tidak langsung menembus skuad utama Manchester United.
Ia sempat dipinjamkan ke ke Rangers dan Sunderland sebelum menjadi pilihan lagi di Man United. (*)
Bagikan
Frengky Aruan
Berita Terkait
Klasemen Liga Inggris: Arsenal Mantap di Posisi Pertama, Man City Membuntuti
Posisinya Terancam, Kobbie Mainoo dan Joshua Zirkzee Berpeluang Tinggalkan Manchester United
Arne Slot Fokus Bawa Liverpool ke Jalur Kemenangan, soal Kontrak Belakangan
Rodri Akhirnya Kembali Berlatih bersama Manchester City, Sudah Siap Main Lagi
Alasan Klasik Kembali Muncul! Sudah Kalah 6 dari 7 Laga, Kini Arne Slot Salahkan Jadwal Padat dan Kedalaman Skuad
Liverpool Pecundangi Semua Tim Top Eropa dalam Urusan Kalah, Jadi Klub Paling Menyedihkan di Lima Liga Top Eropa
Intip Lima Laga Krusial Arsenal, Man City, dan Liverpool untuk Tentukan Nasib Juara, Siapa yang Akan Terjungkal Pertama?
Alejandro Garnacho Terserang 'Penyakit Ronaldo' di Usia Muda, Diminta Hentikan Sikap Arogan dan Harus Ada yang Menariknya Kembali ke Dunia Nyata
Liverpool Dipermalukan Crystal Palace, Jamie Redknapp Sebut Arne Slot Bikin Kesalahan Fatal
Jadon Sancho Masih Belum Meyakinkan di Aston Villa, Kariernya Berada di Ujung Tanduk?