Otomotif

Royal Enfield Pamerkan 3 Varian Meteor 350 Terbaru di IIMS 2021

Raden Yusuf NayamenggalaRaden Yusuf Nayamenggala - Minggu, 18 April 2021
Royal Enfield Pamerkan 3 Varian Meteor 350 Terbaru di IIMS 2021

Royal Enfield hadirkan 3 Varian Meteor 350 Terbaru di IIMS(foto: istimewa)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

ROYAL Enfield menampilkan portfolio sepeda motornya dalam partisipasi lima tahun berturut-turut di gelaran otomotif akbar Indonesia International Motor Show (IIMS) 2021.

Dalam rangka merayakan hari jadi ke-120 tahun, Royal Enfield memamerkan jajaran lengkap sepeda motornya, termasuk Meteor 350 yang baru saja diluncurkan bulan lalu.

Baca Juga:

IIMS Hybrid 2021 Resmi Dibuka Presiden Jokowi Secara Virtual

Untuk pertama kalinya, pelanggan dapat melihat dan menguji coba Meteor 350 selama IIMS berlangsung pada tanggal 15-25 April 2021.

Royal Enfield Meteor 350 di IIMS 2021 (Foto: istimewa)

Partisipasi Royal Enfield tahun ini terasa lebih spesial, karena Royal Enfield turut merayakan hari jadi ke-120, yang merupakan tonggak sejarah penting selama setahun ini.

"Kami di Royal Enfield sangat senang karena Indonesia adalah salah satu pasar internasional pertama yang dapat merasakan keistimewaan Meteor 350," ujar Vimal Sumbly, APAC Business Head Royal Enfield, seperti siaran pers yang diterima merahputih.com.

Meteor 350 merupakan easy cruiser yang mudah dan menyenangkan dikendarai, serta memiliki kombinasi dari cruiser klasik yang telah dilengkapi dengan kapabilitas modern.

Royal Enfield sendiri telah mencatatkan perjalanan yang menarik di Indonesia semenjak kami memasuki negara Indonesia, dan secara konsisten terus memperkuat tawaran produk, serta jaringan kami di Indonesia.

Baca juga:

IIMS Virtual Sukses Catatkan Jumlah Transaksi Fantastis

Selain itu, Royal Enfield juga telah mengembangkan komunitas secara substansial dan mendapatkan sambutan positif untuk motor yang nyaman dikendarai baik oleh pemula maupun pro.

Royal Enfield Meteor 350 Fireball (Foto: istimewa)

Pihak Royal Enfield juga sangat percaya diri dengan sepeda motor yang evokatif dan berbeda, kami bisa mengundang lebih banyak pengendara untuk merasakan sensasi berkendara yang sesungguhnya (pure motorcycling),” kata Vimal Sumbly, APAC Business Head Royal Enfield.

Pengunjung IIMS 2021 dapat melihat keseluruhan varian motor yang ditawarkan oleh Royal Enfield. Tapi, tidak hanya varian motor saja , booth Royal Enfield akan menampilkan aksesoris sepeda motor asli (GMA) dan apparel eksklusif.

Selama pameran, pengunjung dapat melihat langsung dengan Royal Enfield Classic 500, Himalayan, dan ‘motor kembar’ Royal Enfield Twins, Continental GT dan Interceptor 650.

Royal Enfield juga dengan bangga memamerkan Easy Cruiser terbaru, Meteor 350. Sepeda motor ini tersedia untuk uji coba selama pameran berlangsung. (Ryn)

Baca juga:

IIMS 2021 Akan Hadirkan Sejumlah Program Menarik, Apa Saja?

#Otomotif #Pameran Otomotif #Royal Enfield #IIMS
Bagikan
Ditulis Oleh

Raden Yusuf Nayamenggala

I'm not perfect but special

Berita Terkait

Indonesia
Pemerintah Belum Putuskan Insentif Bagi Industri Otomotif, Fokus Kembangkan Mobil Nasional
Terkait usulan lanjutan dari Kementerian Perindustrian, Airlangga menyebut pembahasan masih difokuskan pada kajian yang lebih mendasar.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 15 Januari 2026
Pemerintah Belum Putuskan Insentif Bagi Industri Otomotif, Fokus Kembangkan Mobil Nasional
Fun
Honda Ubah Logo H Legendaris, Desain Baru Debut Mulai 2027
Desain logo baru Honda itu akan memulai debutnya 2027, sekaligus merepresentasikan komitmen Honda dalam menghadapi era elektrifikasi dan teknologi cerdas
Wisnu Cipto - Rabu, 14 Januari 2026
Honda Ubah Logo H Legendaris, Desain Baru Debut Mulai 2027
Berita
Penutupan Feders Gathering 2025 Jadi Ajang Temu Komunitas Motor Matic
Feders Gathering 2025 berakhir di Jakarta Selatan, menghadirkan kegiatan komunitas motor matic dan edukasi perawatan kendaraan.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 20 Desember 2025
Penutupan Feders Gathering 2025 Jadi Ajang Temu Komunitas Motor Matic
Berita
Peduli Bencana Sumatera Utara: Bantuan Pakaian dan Layanan Penggantian Oli Gratis untuk Warga Terdampak
Sebagai bentuk kepedulian terhadap bencana alam yang terjadi di Sumatra Utara, PT EMLI menjalankan program sosial bertajuk Federal Oil Peduli Bencana.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 20 Desember 2025
Peduli Bencana Sumatera Utara: Bantuan Pakaian dan Layanan Penggantian Oli Gratis untuk Warga Terdampak
Indonesia
VinFast Resmikan Pabrik Kendaraan Listrik di Subang, Tegaskan Komitmen Lokalisasi di Indonesia
VinFast baru saja meresmikan pabrik mobil listrik di Subang, Jawa Barat. VinFast menargetkan TKDN 80 persen pada 2030.
Soffi Amira - Senin, 15 Desember 2025
VinFast Resmikan Pabrik Kendaraan Listrik di Subang, Tegaskan Komitmen Lokalisasi di Indonesia
Lifestyle
Riding Bareng hingga Sharing Session, 'Sowan Nyaman' Rangkul Komunitas Motor Matic
Federal Oil menggelar acara Sowan Nyaman, yang diikuti puluhan pengendara dan komunitas motor matic besar.
Soffi Amira - Sabtu, 06 Desember 2025
Riding Bareng hingga Sharing Session, 'Sowan Nyaman' Rangkul Komunitas Motor Matic
Fun
IIMS 2026 Perkenalkan Infinite Program: Integrasi Otomotif, Teknologi, dan Gaya Hidup
Dyandra Promosindo resmi meluncurkan Infinite Program untuk IIMS 2026. Sportainment hingga berbagai inovasi gaya hidup modern siap dihadirkan.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 04 Desember 2025
IIMS 2026 Perkenalkan Infinite Program: Integrasi Otomotif, Teknologi, dan Gaya Hidup
Berita Foto
Menilik Deretan Mobil Baru Mejeng di Ajang Otomotif Gaikindo Jakarta Auto Week 2025
Pengunjung melihat Mobil BAIC BJ30 dalam ajang pameran Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2025 di ICE BSD, Kabupaten Tangerang, Banten, Sabtu (29/11/2025).
Didik Setiawan - Sabtu, 29 November 2025
Menilik Deretan Mobil Baru Mejeng di Ajang Otomotif Gaikindo Jakarta Auto Week 2025
Fun
Berakhir Besok, ini Daftar Mobil Listrik dan Motor yang Bisa Dijajal di GJAW 2025
Daftar mobil listrik dan motor ini bisa dicoba langsung di area test drive GJAW 2025. Berikut adalah merek kendaraannya.
Soffi Amira - Sabtu, 29 November 2025
Berakhir Besok, ini Daftar Mobil Listrik dan Motor yang Bisa Dijajal di GJAW 2025
Fun
GJAW 2025 Hadirkan Program Komunitas Seru, Dari Campervan Show hingga Diecast
GJAW 2025 menghadirkan program komunitas seperti Campervan Show dan Diecast On GJAW, memperkaya pengalaman pengunjung di ICE BSD.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 28 November 2025
GJAW 2025 Hadirkan Program Komunitas Seru, Dari Campervan Show hingga Diecast
Bagikan