Renzi Lazuardi Hadirkan Keindahan Tenun Sengkang Bugis

Yudi Anugrah NugrohoYudi Anugrah Nugroho - Selasa, 01 Agustus 2023
Renzi Lazuardi Hadirkan Keindahan Tenun Sengkang Bugis

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

RIZKY Billar menggendong Al Fatih sekaligus menggandeng sang istri Lesti Kejora menapaki titian peraga dengan langkah tegas. Ayah dan anak itu mengenakan setelan jas bermotif geometris berbahan Tenun Sengkang khas Bugis berwarna mustard. Sementara, Lesti tampil elegan dengan jumpsuit satin berwarna peach berbaljut korset bermotif, bahan, dan warna persis suami dan anaknya.

Baca juga:

Lakon Store Gambarkan Jakarta Melalui Koleksinya di JF3 Fashion Festival

Pasangan Billar-Lesti tersebut tampil anggun di gelaran busana Renzi Lazuardi bertajuk Mabelo. Dalam bahasa Bugis, Mabelo berarti cantik. Kecantikan itu, menurut Renzi Lazuardi, coba ditungakan dalam aneka siluet dan cuttingan busana memadukan kain tradisional dan sentuhan modern.

Renzi Lazuardi
Rezky Adhitya dan Citra Kirana tampil elegan dengan koleksi Mabelo. (Foto: JF3)

"Sudah lama saya mencintai kain-kain Indonesia, salah satunya (kain) Bugis. Tenun Sengkang kaya akan warna. Dan Mabelo jadi jadi koleksi untuk mengangkat keindahan Tenun Sengkang khas Bugis," kata Renzi Lazuardi saat konferensi pers sesaat akan gelaran busana di JF3.

Baca juga:

Bonge, dari Citayam Fashion Week Pindah ke JF3

Selain pasangan Billar-Lesti, tampak pula pesinetron Rezky Adhitya bersama Citra Kirana dengan busana paduan warna putih-biru, dan presenter Ayu Dewi dengan dress bersiluet mengembang di bagian dada.

JF3
Presenter Ayu Dewi mengenakan koleksi Mabelo dengan aksesoris di lengan. (Foto: JF3)

Renzi Lazuardi mengaku tak memiliki waktu cukup saat persiapan, sebab hanya punya dua minggu untuk menyelesaikan semua koleksinya. Desainer lulusan ilmu arsitektur tersebut memang kerap membuat koleksi busana muslim untuk para pesohor, namun kali ini koleksinya tampil berbeda dengan usungan kain Tenun Sengkang.

Koleksi Mabelo cukup menarik perhatian selain karena mengambil warna cerah, juga potongan busananya sangat dinamis dengan aksen merumbai dan menggelembung. Tak sekadar busana, Renzi juga menambahkan aksesoris khas Bugis di kepala sehingga menjadi ikonis. (*)

Baca juga:

JF3 Fashion Village Usung Lokal Lebih Vokal

#Jakarta Fashion Food Festival (JF3) #Fashion
Bagikan

Berita Terkait

Fashion
UNTOLD Stories: di Balik Outfit Kece Atlet Indonesia untuk SEA Games Thailand 2025
Brand fesyen lokal UNTOLD menjadi perancang streetwear atlet Indonesia di SEA Games 2025 Thailand lewat koleksi 'Satu untuk Indonesia'.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 17 Desember 2025
UNTOLD Stories: di Balik Outfit Kece Atlet Indonesia untuk SEA Games Thailand 2025
Fashion
‘Light and Shape’: ESMOD Jakarta Rayakan Inovasi Mode dari Desainer Muda di Creative Show 2025
ESMOD Jakarta Creative Show 2025 menghadirkan 198 karya dengan tema 'Light and Shape'. Tampilkan inovasi, teknik, dan identitas kreatif desainer muda.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 10 Desember 2025
‘Light and Shape’: ESMOD Jakarta Rayakan Inovasi Mode dari Desainer Muda di Creative Show 2025
Fashion
UNIQLO Gandeng BABYMONSTER untuk Koleksi UT Terbaru, Tampilkan Desain Edgy dan Playful
Koleksi UT UNIQLO x BABYMONSTER hadir dengan grafis 'BATTER UP', siluet crop boxy, dan konten spesial para member.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 03 Desember 2025
UNIQLO Gandeng BABYMONSTER untuk Koleksi UT Terbaru, Tampilkan Desain Edgy dan Playful
Fashion
Thrifting makin Digandrungi, Industri Tekstil dalam Negeri Ketar-Ketir
Thrifting memang menyenangkan hati konsumen, tapi malah membikin hati produsen dan perajin tekstil Indonesia meringis karena ketimpangan yang sangat mencolok.
Dwi Astarini - Jumat, 28 November 2025
Thrifting makin Digandrungi, Industri Tekstil dalam Negeri Ketar-Ketir
ShowBiz
Tumbler Viral, Lebih daripada Gaya Hidup Sehat tapi Fashion Statement
Botol minum ini telah jadi penanda status sosial seseorang di publik.
Dwi Astarini - Jumat, 28 November 2025
Tumbler Viral, Lebih daripada Gaya Hidup Sehat tapi Fashion Statement
Fashion
Panduan Thrifting Jakarta, Rekomendasi Seru dari Blok M Square hingga Pasar Santa
Banyak pemburu thrift merasa bahwa pakaian bekas memiliki karakter khas yang sulit ditemukan pada produk massal.
Dwi Astarini - Kamis, 27 November 2025
Panduan Thrifting Jakarta, Rekomendasi Seru dari Blok M Square hingga Pasar Santa
ShowBiz
Menenun Cerita Lintas Budaya: Kolaborasi Artistik Raja Rani dan Linying
The Breeze: Swim Swim Capsule Collection
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 12 November 2025
Menenun Cerita Lintas Budaya: Kolaborasi Artistik Raja Rani dan Linying
Fashion
JF3 Fashion Festival Bawa Industri Mode Indonesia ke Kancah Global, akan Tampil di Busan Fashion Week 2025
JF3 Fashion Festival mewujudkan visi Recrafted: A New Vision demi mengangkat kreativitas dan keahlian tangan Indonesia ke tingkat global melalui kolaborasi dan inovasi berkelanjutan.
Dwi Astarini - Selasa, 11 November 2025
JF3 Fashion Festival Bawa Industri Mode Indonesia ke Kancah Global, akan Tampil di Busan Fashion Week 2025
Fun
Dari Sneakers Langka hingga Vinyl Kolektibel, Cek 3 Zona Paling Hits di USS 2025
USS 2025 hadir dengan tiga area utama: Lifestyle Market, Reseller & Collector’s, serta Toys & Hobbies.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 07 November 2025
Dari Sneakers Langka hingga Vinyl Kolektibel, Cek 3 Zona Paling Hits di USS 2025
Fun
USS 2025 Resmi Dibuka: Lebih Megah, Lebih 'Kalcer', dan Penuh Kolaborasi Epik
Urban Sneaker Society 2025 digelar di JICC Senayan dengan 300 brand, puluhan kolaborasi eksklusif, dan instalasi seni Glassbox Project.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 07 November 2025
USS 2025 Resmi Dibuka: Lebih Megah, Lebih 'Kalcer', dan Penuh Kolaborasi Epik
Bagikan