Rencana Anies Bongkar JPO Diganti Underpass Disebut Makan Biaya
Pengamat Tata Kota Nirwono Joga (Foto: Twitter UpaLestari)
MerahPutih.Com - Pengamat tata kota dari Universitas Trisakti, Nirwono Joga, menanggapi rencana Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang ingin merobohkan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) yang berada di dekat Bundaran HI. Menurutnya, membongkar JPO kemudian diganti underpass memakan biaya yang mahal.
Menurut dia, perobohan JPO itu ideal bila digantikan dengan underpass. Namun biaya untuk membuat terowongan bawah tanah (tunnel) itu lebih mahal dibandingakan dengan JPO.
"Jembatan bawah tanah lebih ideal namun lebih mahal, tidak menghalangi visual lansekap jalan,kata Nirwono saat dikonfirmasi merahputih.com, Senin (21/7).
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Anies berencana membongkar JPO tersebut karena letaknya menghalangi Patung Selamat Datang. Tujuannya untuk mempercantik kota Jakarta jelang Asian Games 2018.
Menurut Nirwono jika pemerintah DKI Jakarta ingin mengganti JPO dengan underpass, semestinya harus dirancang dengan terintegrasi dengan MRT, serta ramah buat masyarakat khususnya anak-anak, ibu hamil, lansia, dan disabilitas.
Tak hanya JPO dekat HI yang dirobohkan, ia juga berharap, JPO di sepanjang Jalan Sudirman-MH Thamrin dirobohkan diganti dengan underpas yang langsung terhubung dengan MRT.
"Sebenarnya idealnya nanti dengan beroperasinya MRT maka sebaiknya seluruh JPO yang ada Sudirman-Thamrin dibongkar dialihkan jadi underpass jembatan bawah tanah yang langsung menghubungkan trotoar gedung dengan stasiun MRT bawah tanah dan halte bustrans Jakarta," tuturnya.
Lebih lanjut, menurut dia, perobohan JPO ini sudah direncanakan sejak lama oleh Gubernur DKI Jakarta 1997-2002 yakni Sutiyoso.
"Sebenarnya rencana itu sudah ada ketika pak Sutiyoso jadi Gubernur DKI, jadi bukan rencana baru," pungkas Nirwono Joga.(Asp)
Baca berita menarik lainnya dalam artikel: Peneliti Peringatkan Sentimen Agama Menguat Jelang Pilpres 2019
Bagikan
Asropih
Berita Terkait
Fraksi Golkar DPRD DKI Sebut Pembangunan JPO akan Geliatkan Usaha di Sarinah
Pemprov DKI Jakarta Bangun Kembali JPO Sarinah Dilengkapi Lift untuk Lansia dan Disabilitas
JPO Sarinah Dibangun Lagi, Pramono Pastikan Pelican Crossing Tak Ditutup
[HOAKS atau FAKTA]: Peluk Anies, Beban Korban Bencana Alam di Aceh Tamiang Langsung Hilang
Atraksi Video Mapping Meriahkan Malam Pergantian Tahun Baru 2026 di Bundaran HI Jakarta
Atraksi Drone Meriahkan Malam Pergantian Tahun Baru 2026 di Bundaran HI Jakarta
Warga Padati Panggung Perayaan Malam Pergantian Tahun Baru 2026 di Bundaran HI Jakarta
Dereta Artis Bakal Hibur Warga Saat Pergantian Tahun di Budaran HI
Warga Nikmati Wisata Akhir Tahun di Anjungan Halte Transjakarta Bundaran HI Jakarta
Kemegahan Panggung Perayaan Malam Pergantian Tahun Baru 2026 di Bundaran HI Jakarta