Musik

Reality Club Hadirkan Puisi Asmara di Lagu 'Anything You Want'

Raden Yusuf NayamenggalaRaden Yusuf Nayamenggala - Sabtu, 23 April 2022
Reality Club Hadirkan Puisi Asmara di Lagu 'Anything You Want'

Reality Club hadirkan single baru (Foto: dok. Reality Club)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

TAMPIL pada sejumlah pertunjukan di berbagai kota sejak pandemi melandai, Reality Club akhirnya meluncurkan salah satu lagu yang kerap ditampilkan di The Teaser Tour.

Dalam tur itu Reality Club dengan sengaja membocorkan sejumlah lagu yang akan muncul pada album ketiga yang akan datang, yang bertajuk Anything You Want.

Baca Juga:

Doms Dee dan L.O.P Libatkan Ellyas Pical di Single 'Jab Hook Jab'

Reality Club meluncurkan single 'Anything You Want' (Foto: Dok. Reality Club)

Anything You Want ditulis oleh Fathia Izzati yang merupakan puisi yang diubah menjadi lagu cinta. Kisah cinta yang baru saja dimulai, namun sudah menyimpan begitu banyak janji, lonjakan emosi, hingga harapan.

Adapun penulisan dari lagu ini mengacu pada lagu Arctic Monkey berjudul Cornerstone, yang memainkan peran besar pada kisah cinta dari lagu itu sendiri.

Pada rilisan lagu kali ini, Reality Club kembali bekerjasama dengan Chicha Adzahari, penata musik yang dikenal dengan stringsnya pada I Wish I Was Your Joke dan Tell Me I'm Wrong demi memberikan sentuhan ballroom yang sinematik pada lagu balada tersebut.

Menariknya, bersamaan dengan single, video musik untuk lagu tersebut juga telah dirilis. Untuk video musiknya disutradarai oleh Fathia. Pengambilan gambarnya dilakukan di Gedung Kesenian Jakarta, salah satu teater ternama dan tertua di Jakarta.

Sedikit informasi, Reality Club merupakan band indie-rock asal jakarta yang terbentuk pada akhir 2016. Band ini pernah meraih nominasi AMI (Anugerah Musik Indonesa) untuk kategori Best New Comer di tahun 2018 dan Best Alternative Group di tahun 2018, 2020 dan 2021.

Baca Juga:

Spesial Bulan Ramadan, Maher Zain Rilis Dua Lagu Baru

Pada perjalanan karirnya, Reality Club kian berkembang dan terus menjadi pembicaraan, sejak single pertama dirilis. Grup band yang digawangi oleh Era Patigo (drum), Iqbal Anggakusumah (gitar), Faiz Novascotia Saripudin (vokal dan gitar), Fathia Izzati (vokal dan keyboard), dan Nugi Wicaksono (bass) tersebut, memiliki target pasar internasional.

Terbukti dari Reality Club yang memperluas pendengarnya sejak 2019 lewat showcase di sejumlah negara. Seperti di Tokyo, Malaysia, Singapura dan Jeddah. Reality Club pun merupakan salah satu dari dua band perwakilan Indonesia yang terpilih, dan dijadwalkan tampil di South By Southwes (SXSW) di Austin, Texas, Amerika Serikat.

Tak hanya itu, semenjak pandemi, Reality Club pun menggelar Online World Tour, tampil di sejumlah festival online mancanegara, seperti di Jerman, Inggris, Singapura, dan Amerika Serikat. (Ryn)

Baca Juga:

Lagu-lagu Memorable Bikin Kangen Bulan Puasa

#Musik #Band Indonesia
Bagikan
Ditulis Oleh

Raden Yusuf Nayamenggala

I'm not perfect but special

Berita Terkait

ShowBiz
BTS Rencanakan Penampilan Comeback di Situs Warisan Budaya, KHS Berikan Izin Bersyarat demi Kenalkan Korea ke Dunia
BTS rencanakan penampilan di dalam dan sekitar sejumlah situs warisan budaya ikonis di Seoul, termasuk Istana Gyeongbok, Gwanghwamun, dan Sungnyemun.
Dwi Astarini - Rabu, 21 Januari 2026
BTS Rencanakan Penampilan Comeback di Situs Warisan Budaya, KHS Berikan Izin Bersyarat demi Kenalkan Korea ke Dunia
ShowBiz
Album Baru Madison Beer 'locket' Resmi Dirilis, Diprediksi Jadi Sorotan 2026
Madison Beer merilis album terbaru locket yang ditulis dan diproduseri sendiri. Album ini memuat hit 'make you mine' dan diiringi tur dunia.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Album Baru Madison Beer 'locket' Resmi Dirilis, Diprediksi Jadi Sorotan 2026
ShowBiz
Portura Akhiri Etape Empat Kota di Pos Bloc Jakarta, Merayakan Dialog Musik dan Kota
Jakarta menjadi ruang untuk menengok kembali proses tersebut sebagai sebuah gerak kolektif yang masih terus berlanjut.
Dwi Astarini - Rabu, 21 Januari 2026
Portura Akhiri Etape Empat Kota di Pos Bloc Jakarta, Merayakan Dialog Musik dan Kota
ShowBiz
Yellowcard Kolaborasi Bareng Good Charlotte di Single 'Bedroom Posters', ini Lirik Lengkapnya
Yellowcard berkolaborasi dengan Good Charlotte di single Bedroom Posters. Berikut ini adalah lirik lengkapnya.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Yellowcard Kolaborasi Bareng Good Charlotte di Single 'Bedroom Posters', ini Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Serdadu Sam Rilis Album 'Kronik', Dokumentasi Batin yang Jujur dan Personal
Serdadu Sam merilis album penuh Kronik, sebuah narasi musikal tentang kegelisahan, kehilangan, dan perjuangan hidup yang jujur dan personal.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Serdadu Sam Rilis Album 'Kronik', Dokumentasi Batin yang Jujur dan Personal
ShowBiz
Mitski Umumkan Album 'Nothing’s About to Happen to Me', Hadirkan Single 'Where’s My Phone?'
Mitski mengumumkan album kedelapan Nothing’s About to Happen to Me yang rilis Februari 2026, sekaligus melepas single 'Where’s My Phone?'.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Mitski Umumkan Album 'Nothing’s About to Happen to Me', Hadirkan Single 'Where’s My Phone?'
ShowBiz
Album 'Running With Scissors': Fase Dewasa Cavetown yang Penuh Emosi dan Refleksi
Cavetown merilis album terbaru Running With Scissors. Robin Skinner mengeksplor emosi, identitas, dan kedewasaan lewat musik dan visual 'Cryptid'.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Album 'Running With Scissors': Fase Dewasa Cavetown yang Penuh Emosi dan Refleksi
ShowBiz
LNGSHOT Tandai Debut dengan Lagu 'Moonwalkin', Simak Lirik Lengkapnya
Boy group K-Pop LNGSHOT besutan MORE VISION dan Jay Park resmi debut pada 13 Januari 2026, dengan album Shot Callers dan title track Moonwalkin'.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
LNGSHOT Tandai Debut dengan Lagu 'Moonwalkin', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Judika Rilis 'Terpikat Pada Cinta', Hadirkan Perspektif Baru tentang Romansa, Simak Liriknya
Lagu ini menjadi penanda kembalinya Judika dengan tema romansa, tapi disajikan melalui eksplorasi musikal yang berbeda dari karya-karyanya terdahulu.
Dwi Astarini - Selasa, 20 Januari 2026
Judika Rilis 'Terpikat Pada Cinta', Hadirkan Perspektif Baru tentang Romansa, Simak Liriknya
ShowBiz
Kolaborasi Musik, Toton Caribo Gandeng Rise One dan Hendri Talane dalam 'Lumba Lumba'
Menghadirkan warna musikal yang lebih berlapis, memadukan karakter khas Toton dengan kekuatan ekspresi para kolaboratornya.
Dwi Astarini - Selasa, 20 Januari 2026
Kolaborasi Musik, Toton Caribo Gandeng Rise One dan Hendri Talane dalam 'Lumba Lumba'
Bagikan