Raya and the Last Dragon Menjadi Film Disney Pertama yang Dibuat di Rumah

annehsannehs - Kamis, 28 Januari 2021
Raya and the Last Dragon Menjadi Film Disney Pertama yang Dibuat di Rumah

Raya and the Last Dragon. (Foto Collider)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SELAMA hampir 100 tahun, seluruh kru dari Walt Disney Animation Studios tidak menyangka akan diberikan sebuah tugas yang mengejutkan. Karena pandemi COVID-19, dikabarkan bahwa seluruh produksi film animasi Disney Raya and the Last Dragon akan dikerjakan dari rumah.

Bagi animator dan co-director film Raya and the Last Dragon Paul Briggs, keputusan yang ditentukan pada Maret 2020 ini pun menjadi tantangan yang besar dan baru bagi para kru. Di sisi lain, co-director Don Hall mengatakan bahwa hal pertama yang ia rasakan hari itu adalah lega. Dilansir dari Den of Geek, Hall merasa lega karena Disney, salah satu perusahaan terbesar di dunia, bersikap proaktif dalam melindungi karyawan-karyawannya terlebih dahulu.

Raya merupakan pejuang tunggal yang bertekad untuk mencari naga terakhir, Susi. (Foto- Screen Rant)
Raya merupakan pejuang tunggal yang bertekad untuk mencari naga terakhir, Susi. (Foto- Screen Rant)

"Ada kelegaan, tetapi disandingkan dengan 'ya Tuhan, kami belum pernah melakukannya dengan cara ini sebelumnya'" ungkap Hall.

Baca juga:

4 Barang yang Wajib Ada di Tongkrongan Orang Indonesia

Hall pun mengungkapkan soal "saus rahasia" Disney sampai bisa menjadi rumah animasi yang terus konsisten melahirkan karya-karya yang menakjubkan dari waktu ke waktu. Kehadiran ide yang kreatif tidak hanya datang pada meeting desain produksi di ruang, tetapi bisa dimana saja.

Kolaborasi kreatif bisa terjadi di lorong, pertemuan tanpa sengaja di tempat parkir, atau ketika para kru sedang bersantai dan minum kopi bersama.

Maka dari itu, work from home menjadi salah satu tantangan terbesar bagi mereka. Belum lagi membahas soal ketidakpastian. Co-writer Qui Nyguen mengaku bahwa saat itu mereka terus-terusan berpikir bahwa WFH akan segera berakhir.

Baca juga:

3 Makanan Thailand Paling Sehat Menurut Ahli Nutrisi

"Kita berpikir naif mengenai semua hal. Kita berpikir, 'oh, kita akan kembali (bekerja di kantor) pada enam minggu kedepan', kemudian kita berpikir bahwa kita bisa kembali bekerja pada Mei. Waktu akan terus diundur sampai kita yakin bahwa seluruh film ini akan diproduksi dengan cara ini sejak awal (WFH) ," ungkapnya.

Kendala terbesar yang mereka alami pun serupa dengan kita saat bekerja atau bersekolah remotely. Seluruh sutradara dan penulis mengaku bahwa masalah terbesar diantara mereka adalah koneksi internet yang lemot.

Raya and the Last Dragon merupakan film animasi yang terinspirasi dari beberapa mitos budaya yang ada di negara-negara di Asia Tenggara antara lain Laos, Thailand, Kamboja, Vietnam, Myanmar, Malaysia, Filipina, dan Indonesia.

Raya merupakan pejuang tunggal yang bertekad untuk mencari naga terakhir, Sisu. (Foto: Screen Rant)
Raya, pejuang tangguh yang bertekad untuk mencari naga terakhir. (Foto: Screen Rant)

Tidak seperti film putri kerajaan yang biasanya identik dengan film Disney, Raya (disuarakan oleh Kelly Marie Tran) menjadi pejuang yang mempelajari seni bela diri Asia Tenggara yaitu Muay Thai dan Arnis. Raya akan berpetualang bersama naga lucu yang bisa berbicara bernama Sisu (disuarakan oleh Awkwafina).

Raya and the Last Dragon sudah bisa kamu saksikan di bioskop-bioskop terdekat dan Disney Plus pada 5 Maret 2021. (SHN)

Baca juga:

Ghosting Setelah Kencan Tanda Penakut

#Film
Bagikan
Ditulis Oleh

annehs

Berita Terkait

ShowBiz
Ketika Jamu Jadi Sumber Wabah Zombi, Film 'Abadi Nan Jaya' Siap Tayang di Netflix 23 Oktober 2025
Abadi Nan Jaya menjadi film zombie pertama yang diproduksi di Indonesia.
Ananda Dimas Prasetya - 29 menit lalu
Ketika Jamu Jadi Sumber Wabah Zombi, Film 'Abadi Nan Jaya' Siap Tayang di Netflix 23 Oktober 2025
ShowBiz
'The Mandalorian & Grogu' Dijadwalkan Tayang 22 Mei 2026, Simak Fakta Menarik Seputar Film Terbaru Franchise Star Wars
The Mandalorian & Grogu akan melanjutkan kisah petualangan Din Djarin dan Grogu, menjelajahi dimensi ruang penuh misteri dan bahaya.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 21 Oktober 2025
'The Mandalorian & Grogu' Dijadwalkan Tayang 22 Mei 2026, Simak Fakta Menarik Seputar Film Terbaru Franchise Star Wars
ShowBiz
Netflix Hadirkan Film Animasi 'The Twits', Adaptasi Nakal dari Novel Roald Dahl
The Twits menawarkan hiburan penuh warna dengan pesan moral yang hangat bagi anak-anak.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 21 Oktober 2025
Netflix Hadirkan Film Animasi 'The Twits', Adaptasi Nakal dari Novel Roald Dahl
ShowBiz
Meriah dan Kompetitif, ini nih Daftar Lengkap Nominasi FFI 2025
Puncak penganugerahan berlangsung 20 November 2025.
Dwi Astarini - Selasa, 21 Oktober 2025
Meriah dan Kompetitif, ini nih Daftar Lengkap Nominasi FFI 2025
ShowBiz
Intip Para Pemeran 'Nice To Not Meet You' yang Bakal Tayang Perdana Bulan Depan, Nomor 4 Paling Bikin Penasaran
Disutradarai oleh Kim Ga-ram, serial ini menjanjikan kisah yang realistis tentang romansa kehidupan orang dewasa
Angga Yudha Pratama - Selasa, 21 Oktober 2025
Intip Para Pemeran 'Nice To Not Meet You' yang Bakal Tayang Perdana Bulan Depan, Nomor 4 Paling Bikin Penasaran
ShowBiz
Usung Satire Politik dan Humor Gelap, Film 'Good News' Karya Byun Sung-hyun Resmi Tayang di Netflix
Byun Sung-hyun menghadirkan karya satir politik yang terinspirasi dari peristiwa nyata.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 20 Oktober 2025
Usung Satire Politik dan Humor Gelap, Film 'Good News' Karya Byun Sung-hyun Resmi Tayang di Netflix
ShowBiz
Film 'Sosok Ketiga: Lintrik' Siap Tayang 6 November 2025, Intip Sinopsis, Trailer, hingga Fakta Produksinya
Film Sosok Ketiga: Lintrik mengangkat kisah seputar kekuatan gaib yang digunakan untuk mempengaruhi alam bawah sadar seseorang.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 20 Oktober 2025
Film 'Sosok Ketiga: Lintrik' Siap Tayang 6 November 2025, Intip Sinopsis, Trailer, hingga Fakta Produksinya
Fun
Wajib Nonton, Film Frankenstein Versi Guillermo del Toro Tayang di Netflix 7 November
Del Toro, yang juga bertindak sebagai penulis naskah, menyebut karyanya sebagai perpaduan antara horor, tragedi, romansa, dan refleksi filosofis tentang makna kemanusiaan.
Wisnu Cipto - Senin, 20 Oktober 2025
Wajib Nonton, Film Frankenstein Versi Guillermo del Toro Tayang di Netflix 7 November
ShowBiz
'Jumbo' hinga 'Sore: Istri dari Masa Depan' Masuk Nominasi Film Terbaik Festival Film Indonesia 2025
FFI 2025 umumkan nominasi untuk kategori film cerita panjang terbaik.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 19 Oktober 2025
'Jumbo' hinga 'Sore: Istri dari Masa Depan' Masuk Nominasi Film Terbaik Festival Film Indonesia 2025
Lifestyle
Maestro Horor John Carpenter Siapkan Series Antologi Mengerikan Lewat 'John Carpenter Presents'
Musim pertama 'John Carpenter Presents' akan mengambil latar di alam liar terpencil Alaska
Angga Yudha Pratama - Minggu, 19 Oktober 2025
Maestro Horor John Carpenter Siapkan Series Antologi Mengerikan Lewat 'John Carpenter Presents'
Bagikan