Musik

Raisa Bicara Kenangan Masa Lalu di Single 'Tentang Dirimu'

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Jumat, 04 Juni 2021
Raisa Bicara Kenangan Masa Lalu di Single 'Tentang Dirimu'

Raisa keluarkan single ketiga untuk album terbaru. (Foto: Istimewa)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BELUM habis euforia single Kutukan (Cinta Pertama), saat Raisa memberikan konsep imaji penuh warna dan tampil sebagai sosok vampir immortal. Ia juga memperlihatkan tampilan kostum berganti era mulai abad ke-18, 1940an, 1960an, hingga 1990an.

Kemudian pada 4 Juni 2021, penyanyi kelahiran 1990 ini kembali merilis single berjudul Tentang Dirimu. Lagu tersebut ditulis oleh dirinya bersama tim produser S/EEK (Marco Steffiano, Adrian Rahmat Purwanto, Jessi Mates, dan Josh Kunze).

Baca juga:

Raisa akan Hadirkan Album Baru

Lagu ini rilis bersamaan dengan video musik yang disutradarai oleh Bramsky. Sama halnya seperti arti lagunya, video musik kali ini sangat berat dari sisi narasi. Menceritakan kisah hidup sepasang kekasih saat masih bersama sampai mereka sudah berpisah, namun masih tenggelam dalam memori indah yang sudah dilewatkan.

“Music video-nya juga mengantarkan lagu ini menjadi lebih indah lagi. Bramsky sebagai sutradara video klip membuat lagu ini semakin naik kelas,” ucap CEO Juni Records, Adryanto Pratono.

Tentang Dirimu ini mengambil tema besar tentang kenangan akan seseorang yang dekat di masa lalu. Mengingat bagaimana tetap bersama baik itu saat suka maupun duka, memiliki angan-angan yang sekarang telah sirna.

“Kisah di lagu ini mengajarkan bagaimana sebenarnya kita mengenal dan mengetahui satu sama lain secara mendalam. Sampai akhirnya hubungan tersebut kandas dan hanya menyisakan kenangan yang selamanya menjadi memori,” cerita Raisa dalam keterangan resmi yang diterima Merah Putih, Jumat (4/6).

Raisa Bicara Kenangan Masa Lalu di Single 'Tentang Dirimu'
Artwork single 'Tentang Dirimu'. (Foto: Istimewa)

Kenangan tersebut ditampilkan oleh Raisa di single tebaru ini. Dengan balutan aransemen minimalis yang membuat suasana lagu ini sangat intimate. Ditambah dengan isian ritmik gitar dari salah satu penyanyi solo Rendy Pandugo.

Keberadaan isian drum di bagian tengah lagu, makin menguatkan karakter vokal Raisa dan dengan jelas menceritakan kenangannya. “Belakangan saya lagi suka semua musik yang terdengar sederhana. Tentang Dirimu membuat saya terkesima sejak awal demo. Saya yakin banyak yang akan menyukai Raisa dan format minimalis yang diusung lagu ini,” tutup Adryanto. (far)

Baca juga:

Kolaborasi ‘Nyeleneh’ Persembahan Raisa x Kamengski

#Musik #Musik Indonesia #Musisi Indonesia #Penyanyi Indonesia #Raisa
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

ShowBiz
Judika Rilis 'Terpikat Pada Cinta', Hadirkan Perspektif Baru tentang Romansa, Simak Liriknya
Lagu ini menjadi penanda kembalinya Judika dengan tema romansa, tapi disajikan melalui eksplorasi musikal yang berbeda dari karya-karyanya terdahulu.
Dwi Astarini - Selasa, 20 Januari 2026
Judika Rilis 'Terpikat Pada Cinta', Hadirkan Perspektif Baru tentang Romansa, Simak Liriknya
ShowBiz
Kolaborasi Musik, Toton Caribo Gandeng Rise One dan Hendri Talane dalam 'Lumba Lumba'
Menghadirkan warna musikal yang lebih berlapis, memadukan karakter khas Toton dengan kekuatan ekspresi para kolaboratornya.
Dwi Astarini - Selasa, 20 Januari 2026
Kolaborasi Musik, Toton Caribo Gandeng Rise One dan Hendri Talane dalam 'Lumba Lumba'
ShowBiz
Lirik Lagu Passion Fruit dari Jeff Satur, Ceritakan Hubungan Manis sekaligus Pahit
Lirik lagu Passion Fruit dari Jeff Satur mengisahkan tentang hubungan yang manis dan pahit. Berikut ini adalah lirik lengkapnya.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
Lirik Lagu Passion Fruit dari Jeff Satur, Ceritakan Hubungan Manis sekaligus Pahit
ShowBiz
Apink Kembali Setelah Lama Dinanti, Nostalgia 'Mr. Chu' Menggema
Apink resmi comeback pada 5 Januari 2026 dengan mini album ke-11 RE : LOVE untuk merayakan 15 tahun perjalanan karier mereka di K-pop.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 19 Januari 2026
Apink Kembali Setelah Lama Dinanti, Nostalgia 'Mr. Chu' Menggema
ShowBiz
Bukan Sekadar Nama, XG Umumkan Evolusi Jadi 'Xtraordinary Genes'
Grup global XG mengumumkan perubahan makna nama dari Xtraordinary Girls menjadi Xtraordinary Genes, menandai fase baru identitas dan kreativitas mereka.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 19 Januari 2026
Bukan Sekadar Nama, XG Umumkan Evolusi Jadi 'Xtraordinary Genes'
ShowBiz
Giveon Hadirkan Nuansa R&B Emosional Lewat Lagu 'STRANGERS', Simak Lirik Lengkapnya
Giveon merilis lagu R&B berjudul “STRANGERS” pada 2025. Lagu ini menjadi bagian dari album terbarunya, Beloved, yang memuat 14 lagu.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 19 Januari 2026
Giveon Hadirkan Nuansa R&B Emosional Lewat Lagu 'STRANGERS', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Nabila Taqiyyah Tuangkan Rasa Jatuh Cinta lewat Single 'Cegil'
Nuansa jatuh cinta coba dituangkan Nabila Taqiyyah lewat single terbarunya yang bertajuk Cegil.
Dwi Astarini - Senin, 19 Januari 2026
Nabila Taqiyyah Tuangkan Rasa Jatuh Cinta lewat Single 'Cegil'
ShowBiz
Sekuel, Pendatang Baru Indie Rock Bogor dengan Maxi Single 'Runaway Son'
Lewat lagu yang dirilis secara digital oleh Anoa Records, kehadiran Sekuel menjadi amunisi terbaru label asal Jakarta tersebut di ranah indie rock.
Dwi Astarini - Senin, 19 Januari 2026
Sekuel, Pendatang Baru Indie Rock Bogor dengan Maxi Single 'Runaway Son'
ShowBiz
Jelang Comeback, BTS Rencanakan Sebuah Konser di Istana Gyeongbok, Seoul
Untuk sementara ini, acara itu diberi judul ‘K-heritage and K-pop fusion concert’.
Dwi Astarini - Senin, 19 Januari 2026
Jelang Comeback, BTS Rencanakan Sebuah Konser di Istana Gyeongbok, Seoul
ShowBiz
Ariana Grande Abadikan Pengalaman di Hampstead lewat Sebuah Lagu, Berikut Lirik Lengkapnya
Nama Hampstead diabadikan Ariana Grande lewat lagu yang menjadi trek penutup dalam album 'Eternal Sunshine Deluxe: Brighter Days Ahead'.
Dwi Astarini - Senin, 19 Januari 2026
Ariana Grande Abadikan Pengalaman di Hampstead lewat Sebuah Lagu, Berikut Lirik Lengkapnya
Bagikan