Rahmania Astrini Lepas Lagu Berbahasa Inggris Jelang Konser Coldplay di Jakarta

Febrian AdiFebrian Adi - Senin, 13 November 2023
Rahmania Astrini Lepas Lagu Berbahasa Inggris Jelang Konser Coldplay di Jakarta

Rahmania Astrini rilis lagu berbahasa Inggris. (Foto: Dok/Rahmania Astrini)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

NAMA Rahmania Astrini sempat jadi diperbincangkan hangat, terutama ketika dirinya dipercaya sebagai penyanyi pembuka konser Coldplay yang akan berlangsung pada 15 November 2023. Jelang konser tersebut, Rahmania Astrini melepas single terbaru berjudul Someday Somewhere Someplace Somehow.

Lagu yang kental dengan sentuhan nuansa pop R&B nan ceria ini, memperlihatkan sisi optimis seorang Rahmania Astrini dalam perjalanan hidupnya bertumbuh dewasa.

“Lagu ini dibuat dari pengalamanku sendiri di saat aku seringkali merasa takut dan ragu untuk melangkah lebih jauh. I am always my biggest enemy. Tapi menuju akhir tahun ini aku mau perlahan belajar untuk kembali bisa berkarya dengan lebih semangat dan berani lagi,” ungkap Astri dalam keterangan resmi yang diterima Merah Putih, Minggu (12/11).

Baca juga:

Rahmania Astrini Jadi Opening Act Konser Coldplay di Indonesia

Lebih lanjut, lagu Someday Somewhere Someplace Somehow diciptakan oleh Rahmania Astrini bersama Mikha Angelo yang berperan sebagai produser di lagu ini. Lagu berdurasi 04: 22 menit tersaji dengan apik dengan suara merdu Astri dan liriknya yang optimis. Di lagu ini juga ada bagian dari lirik yang dinyanyikan bersama teman-teman Astri.

Menurut Astri lagu terbaru ini juga dipersembahkan kepada para penggemarnya yang sudah memberikan dukungan kepada dirinya selama perjalanan bermusiknya.

Baca juga:

Cara Coldplay Gelar Konser Ramah Lingkungan

“Pastinya perjalananku enggak akan semudah itu. Tetapi dengan adanya kalian semua di sini, aku jadi merasa jauh lebih kuat dari sebelumnya. You guys are my strength, thank you so much,” lanjut Astri.

Dalam hitungan hari, di konser Coldplay Jakarta Rahmania Astrini akan mengukir momen bersejarah untuk perjalanan karier bermusiknya.

“Deg-degan pasti bisa membuka konser dari band legenda yang juga aku idolakan. Tapi aku akan memberikan yang terbaik dan semaksimal mungkin buat yang datang menonton. Persiapan sudah aku lakukan dari latihan fisik dengan berolahraga dan juga latihan terus bersama teman-teman band aku. Doain aku yaaa,” tutur Astri. (far)

Baca juga:

Tuhan Memberkati, Konser Emas 50 Tahun God Bless

#Musik #Musik Indonesia #Musisi Indonesia
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

ShowBiz
Selena Gomez Curi Perhatian Lewat Single 'In The Dark', Simak Lirik Lengkapnya
Lagu In the Dark tercipta dari kolaborasi kreatif antara Selena Gomez dan sejumlah penulis serta produser kenamaan dunia.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 08 November 2025
Selena Gomez Curi Perhatian Lewat Single 'In The Dark', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Romantis dan Pahit, 'Titik Nadir' Jadi Lagu Kolaborasi Segar Kahitna dan Monita Tahalea
Lagu Titik Nadir bercerita tentang perasaan pahit seseorang yang harus merelakan orang yang dicintainya menikah dengan orang lain.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 07 November 2025
Romantis dan Pahit, 'Titik Nadir' Jadi Lagu Kolaborasi Segar Kahitna dan Monita Tahalea
ShowBiz
Iga Massardi Berkolaborasi dengan Basajan di Selector! Setelah Menangi Rekamkamar X MSA
Setelah Sukses di Rekamkamar X MSA Selector!, Iga Massardi Gaet Basajan di Program Selector!
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 07 November 2025
Iga Massardi Berkolaborasi dengan Basajan di Selector! Setelah Menangi Rekamkamar X MSA
ShowBiz
Elisha Danielle Rilis Debut Single 'Pretty Easy', Hasil Kolaborasi Bersama Petra Sihombing
Pretty Easy merupakan debut single Elisha di Indonesia. Hadir dengan nuansa enerjik dan lirik melankolis.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 07 November 2025
Elisha Danielle Rilis Debut Single 'Pretty Easy', Hasil Kolaborasi Bersama Petra Sihombing
ShowBiz
Dendi Nata Lepas Single 'Selamanya', Simak Lirik Lagu hingga Makna di Baliknya
Lagu Selamanya ditulis sebagai bentuk penghormatan bagi seseorang yang sangat berarti dalam hidup Dendi Nata.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 07 November 2025
Dendi Nata Lepas Single 'Selamanya', Simak Lirik Lagu hingga Makna di Baliknya
ShowBiz
Lirik Lengkap 'Orang Baru Lebe Gacor', Lagu 'Tor Monitor Ketua' yang Viral di Instagram dan TikTok
Lagu Orang Baru Lebe Gacor kerap digunakan sebagai backsound unggahan TikTok.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 07 November 2025
Lirik Lengkap 'Orang Baru Lebe Gacor', Lagu 'Tor Monitor Ketua' yang Viral di Instagram dan TikTok
ShowBiz
Lirik Lengkap 'Ora Urus' yang Viral dari Toton Caribo
Lagu 'Ora Urus' menggambarkan kisah seorang pria yang merasa lelah menjalani hubungan percintaan.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Lirik Lengkap 'Ora Urus' yang Viral dari Toton Caribo
ShowBiz
Lirik Lagu 'If It Only Gets Better', Single dari Album Terbaru Joji
Lagu If It Only Gets Better hadir berbarengan dengan pengumuman album studio keempat Joji.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 06 November 2025
Lirik Lagu 'If It Only Gets Better', Single dari Album Terbaru Joji
ShowBiz
Jaqlyn Debut lewat Lagu 'This Is Who I Am', Hadirkan Karya Bareng Maher Zain
Jaqlyn debut lewat lagu 'This Is Who I Am', hasil kolaborasi dengan Maher Zain. Jadi simbol jati diri dan perjalanan spiritualnya.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 06 November 2025
Jaqlyn Debut lewat Lagu 'This Is Who I Am', Hadirkan Karya Bareng Maher Zain
ShowBiz
JayJax dan TOXICDEV! Padukan Hyperpop dan Elektronik di Lagu 'FOMO'
Lagu FOMO dari JayJax dan TOXICDEV! menawarkan atmosfer klub yang energik sejak detik pertama.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 06 November 2025
JayJax dan TOXICDEV! Padukan Hyperpop dan Elektronik di Lagu 'FOMO'
Bagikan