Teknologi

Qualcomm Snapdragon 888, Chipset Terbaru Siap Perkuat Ponsel Android di 2021

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Kamis, 03 Desember 2020
Qualcomm Snapdragon 888, Chipset Terbaru Siap Perkuat Ponsel Android di 2021

Chipset ganas buatan Qualcomm yang hadir untuk smartphone Android flagship 2021. (Foto: Qualcomm)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

PERTAMA diperkenalkan pada ajang Snapdragon Tech Summit 2020 yang digelar secara digital pada 2 Desember 2020. Qualcomm Snapdragon 888 akan hadir untuk smartphone kelas atas (flagship) pada 2021. Kira-kira seperti apa ya kekuatannya?

Melansir laman The Verge, Snapdragon 888 yang digadang-gadang akan menjadi otak dari ponsel flagship ini diprediksi akan didistribusikan kepada beberapa vendor produsen smartphone Android.

Dibalut dengan model terbaru Arm, Cortex-X1, ini akan membuat smartphone flagship 25 persen lebih cepat dibanding chipset flagship pendahulunya.

Baca juga:

MediaTek Luncurkan Chipset Gaming Helio G35 dan G25

Qualcomm Snapdragon 888, Chipset Terbaru Siap Perkuat Ponsel Android di 2021
Hadir dengan CPU dan GPU yang diklaim 25 persen lebih cepat. (Foto: Qualcomm)

Core yang dibanggakan tersebut akan memiliki clock speed jauh meningkat, mencapai 2.84 Gigahertz. Chipset ini juga dilengkapi dengan GPU Adreno 660, teknologi yang diklaim memiliki 35 persen lebih cepat dalam melakukan rendering.

Qualcomm juga menjanjikan power-to-performance yang lebih seimbang serta lebih hemat daya dibandingkan dengan Snapdragon 875. Secara spesifik 25 persen lebih cepat dengan CPU Kyro 680 dan 20 persen lebih cepat dengan Adreno 660.

Pada aspek koneksi, sangat penting untuk smartphone flagship di 2021 sudah dilengkapi koneksi modem 5G yang sudah terintegrasi. Untuk itu Qualcomm mewujudkannya agar beberapa vendor pembuat smartphone tak perlu memikirkan bujet untuk memasukkan antena modem 5G.

Qualcomm X60 modem berukuran lima nanometer ini akan hadir dan siap mendukung kecepatan internet sebesar 7.5 Gigabit per detik.

Baca juga:

Oppo Akan Kembangkan Prosesor Buatan Sendiri

Selain itu, Snapdragon 888 juga mendukung Wi-Fi 6 yang siap membuat smartphone kamu lebih cepat dalam melakukan koneksi melalui Wi-Fi hingga 6 Gigahertz. Sangat cocok untuk browsing internet, menonton film, serta bermain game tanpa gangguan.

Qualcomm Snapdragon 888, Chipset Terbaru Siap Perkuat Ponsel Android di 2021
Nikmati permainan dengan koneksi internet tanpa gangguan dengan Wi-Fi 6 dan X60 modem. (Foto: GSM Arena)

Pada aspek kamera, Snapdragon 888 akan menghadirkan chipset Spectra 580 ISP yang siap untuk merekam video beresolusi 4K HDR, dengan interpolasi tiga 28 megapiksel hingga 2.7 gigapiksel. Sehingga diklaim 35 persen lebih canggih dibandingkan dengan chipset flagship Qualcomm pendahulunya.

Dengan chipset Spectra terbaru ini, sebuah smartphone bisa menangkap hingga 120 foto dengan resolusi 10 megapiksel dalam satu detik, serta penggunaan low-light di resolusi 4K HDR.

Di lain hal, untuk memaksimalkan AI dalam menangkap gambar, chip Snapdragon 888, Hexagon 780 ini tak hanya mampu menangkap ekspresi wajah, namun juga bisa membantu memaksimalkan performa fotografi ketika kamu bermain game.

Menilik hasil riset, AI dari Snapdragon 888 mampu untuk menangkap 26 triliun operasi per detik (TOPS), bila dibandingkan dengan chipset Snapdragon 865 yang hanya bisa menangkap 15 TOPS saja.

Chipset Snapdragon 888 ini akan menjadi otak untuk banyak smartphone Android flagship di 2021. Kira-kira vendor mana yang akan mengadopsi chipset 'ganas' ini? (dnz)

Baca juga:

AMD Rilis Ryzen 5000, Chipset Gaming Terbaik di Dunia?

#Smartphone #Teknologi #Spesifikasi Smartphone
Bagikan
Ditulis Oleh

Aldonov Danoza

The love we take is equal to the love we make

Berita Terkait

Tekno
Samsung Galaxy S26 Series Meluncur Februari 2026, ini Jadwal Lengkapnya
Samsung Galaxy S26 Series siap meluncur Februari 2026. HP ini akan rilis di India terlebih dahulu bersamaan dengan Galaxy Unpacked 2026.
Soffi Amira - 26 menit lalu
Samsung Galaxy S26 Series Meluncur Februari 2026, ini Jadwal Lengkapnya
Indonesia
Temui Profesor Oxford hingga Imperial College, Prabowo Ingin Bangun 10 Kampus Baru di Indonesia
Presiden Prabowo Subianto bertemu profesor dari 24 universitas top Inggris yang tergabung dalam Russell Group. Kerja sama pendidikan hingga rencana bangun 10 kampus baru di Indonesia.
Ananda Dimas Prasetya - 2 jam, 25 menit lalu
Temui Profesor Oxford hingga Imperial College, Prabowo Ingin Bangun 10 Kampus Baru di Indonesia
Tekno
Xiaomi Kids Watch Resmi Meluncur, Bisa Deteksi Mood Anak dengan Fitur Keamanan yang Enggak Main-Main
Anak-anak dapat dengan mudah beralih antara kamera depan 5 MP untuk panggilan video dan kamera belakang 8 MP
Angga Yudha Pratama - Kamis, 22 Januari 2026
Xiaomi Kids Watch Resmi Meluncur, Bisa Deteksi Mood Anak dengan Fitur Keamanan yang Enggak Main-Main
Tekno
HP Gaming 'Monster' RedMagic 11 Air Siap Gebrak Pasar Global Pekan Depan, Spesifikasinya Bikin Merinding
RedMagic 11 Air versi global tidak akan memangkas spesifikasi dari versi aslinya
Angga Yudha Pratama - Kamis, 22 Januari 2026
HP Gaming 'Monster' RedMagic 11 Air Siap Gebrak Pasar Global Pekan Depan, Spesifikasinya Bikin Merinding
Tekno
Bocoran OPPO Find X9 Ultra, Bawa Teleconverter Baru dan Kamera Zoom 300mm
OPPO Find X9 Ultra segera meluncur Maret 2026. HP ini membawa teleconverter dan kamera zoom 300mm terbaru.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Bocoran OPPO Find X9 Ultra, Bawa Teleconverter Baru dan Kamera Zoom 300mm
Tekno
Redmi Note 15 Pro dan Note 15 Pro+ Siap Meluncur, Usung Kamera 200MP dan Baterai Jumbo
Redmi Note 15 Pro dan Note 15 Pro+ segera meluncur. Kedua HP ini memiliki spesifikasi kelas atas dan tangguh. Berikut adalah bocoran spesifikasinya.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Redmi Note 15 Pro dan Note 15 Pro+ Siap Meluncur, Usung Kamera 200MP dan Baterai Jumbo
Tekno
Xiaomi 17 Ultra Leica Edition Siap Meluncur Global, Sudah Muncul di NBTC Thailand
Xiaomi 17 Ultra Leica Edition sudah muncul di NBTC Thailand. HP ini kemungkinan akan segera meluncur global.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
Xiaomi 17 Ultra Leica Edition Siap Meluncur Global, Sudah Muncul di NBTC Thailand
Tekno
OPPO A6 5G Debut di India, Dibanderol Rp 3 Jutaan dengan Baterai Jumbo
OPPO A6 5G resmi meluncur di India. HP terjangkau ini dibanderol seharga Rp 3 jutaan dan membawa chipset Dimensity 6300.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
OPPO A6 5G Debut di India, Dibanderol Rp 3 Jutaan dengan Baterai Jumbo
Tekno
Samsung Galaxy A57 Sudah Lolos Sertifikasi TENAA, Berikut Spesifikasi Lengkapnya
Samsung Galaxy A57 sudah lolos sertifikasi TENAA. Lalu, spesifikasi lengkapnya juga terungkap dalam daftar tersebut.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
Samsung Galaxy A57 Sudah Lolos Sertifikasi TENAA, Berikut Spesifikasi Lengkapnya
Tekno
iPhone 18 Pro hingga iPhone Fold Siap Meluncur September 2026, tak Bawa Dynamic Island?
iPhone 18 Pro hingga iPhone Fold diprediksi meluncur September 2026. Namun, iPhone Fold kabarnya tak membawa Dynamic Island.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
iPhone 18 Pro hingga iPhone Fold Siap Meluncur September 2026, tak Bawa Dynamic Island?
Bagikan