Puan dan Airlangga Sepakat Samakan Persepsi Bangun Bangsa dan Negara

Andika PratamaAndika Pratama - Sabtu, 08 Oktober 2022
Puan dan Airlangga Sepakat Samakan Persepsi Bangun Bangsa dan Negara

Ketua DPP PDIP Puan Maharani bertemu dengan Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto di Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Sabtu (8/10). Foto: MP/Ponco

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani melanjutkan safari politiknya dengan bertemu dengan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto di Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Sabtu (8/10).

Dalam pertemuan yang dibalut jalan sehat itu, Puan dan Airlangga didampingi sejumlah elite PDIP dan Golkar. Puan mengatakan pertemuannya dengan Airlangga untuk menyamakan pendapat terkait apa yang terbaik bagi bangsa dan negara.

Baca Juga

Puan dan Airlangga Bertemu di Monas, Jalan Sehat Sambil Ngobrol Politik

"Sebagai partai nasionalis yang sama-sama sudah mengarungi asam garam, pasang surut dinamika bangsa negara, kami memahami dan menyepakati bahwa kita harus bisa bersama-sama dalam membangun bangsa dan negara,” kata Puan.

Menurut Puan, kesepakatan bersama membangun bangsa diperlukan lantaran saat ini situasi ekonomi pasca pandemi COVID-19 belum kondusif.

Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani saat memberikan keterangan kepada wartawan, di Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Sabtu (8/10/2022). ANTARA/Tri M Ameliya
Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani saat memberikan keterangan kepada wartawan, di Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Sabtu (8/10/2022). ANTARA/Tri M Ameliya

Puan mengakui kapasitas Airlangga sebagai Menko Perekonomian yang memahami cara untuk menjaga stabilitas ekonomi di Indonesia jelang Pemilu 2024.

“Sebagai Menko pak Airlangga sangat paham apa yang harus dilakukan untuk bisa menjaga stabilitas ekonomi di Indonesia ini menjelang perhelatan Pemilu tahun 2024,” ujar Puan.

Baca Juga

Survei SMRC Nilai Pencalonan Puan Memperlemah Suara PDIP

Tak hanya itu, Ketua DPR RI ini berharap Pemilu 2024 nantinya menjadi ajang pesta demokrasi yang aman, nyaman dan tertib.

“Namun yang juga menjadi penting adalah pascaperhelatan 2024, bagaimana kita tetap bisa menjaga situasi menjadi lebih kondusif, situasi menjadi tetap lebih baik dan rakyat pun tidak dirugikan," pungkasnya.

Dalam pertemuan ini, Puan didampingi oleh Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, Bendahara Umum PDIP Olly Dondokambey, Ketua DPP PDIP Bambang Wuryanto atau Pacul dan Ketua DPP PDIP Said Abdullah.

Sementara Airlangga didampingi oleh Sekjen Golkar Lodewijk F Paulus, Waketum Bambang Soesatyo, Waketum Koordinator Bidang Pemenangan Pemilu Ahmad Doli Kurnia, dan Waketum Koordinator Bidang Komunikasi dan Informasi Nurul Arifin. (Pon)

Baca Juga

Hari Ini Puan Bertemu Airlangga di Monas

#Monas #Puan Maharani #Airlangga Hartarto
Bagikan
Ditulis Oleh

Ponco Sulaksono

Berita Terkait

Berita Foto
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto Sambangi KPK Bahas Tarif Resiprokal Amerika Serikat
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto usai pertemuan dengan KPK di Gedung Merah Putih KPK, Kuningan, Jakarta, Rabu (14/1/2026).
Didik Setiawan - Rabu, 14 Januari 2026
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto Sambangi KPK Bahas Tarif Resiprokal Amerika Serikat
Indonesia
Bahas Tarif Trump dan Impor Energi, Menko Airlangga Datangi KPK
Trump meminta Indonesia memberikan akses pada sumber daya alam, mineral serta meminta Indonesia membeli minyak dari Amerika.
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 14 Januari 2026
Bahas Tarif Trump dan Impor Energi, Menko Airlangga Datangi KPK
Berita Foto
Pidato Ketua DPR Puan Maharani dalam Rapat Paripurna DPR Perdana Tahun 2026
Ketua DPR Puan Maharani menyampaikan pidato pada Rapat Paripurna di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (13/1/2026).
Didik Setiawan - Selasa, 13 Januari 2026
Pidato Ketua DPR Puan Maharani dalam Rapat Paripurna DPR Perdana Tahun 2026
Indonesia
Defisit Anggaran Capai Rp 695 Triliun, Airlangga Yakin Ekonomi Kuartal 4 Tumbuh Tinggi
Airlangga optimistis pertumbuhan ekonomi pada kuartal IV 2025 akan menjadi yang tertinggi dibandingkan kuartal sebelumnya.
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 09 Januari 2026
Defisit Anggaran Capai Rp 695 Triliun, Airlangga Yakin Ekonomi Kuartal 4 Tumbuh Tinggi
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Ketua DPR Puan Maharani usul Pajak Dinaikan agar Uangnya Bisa Bantu Korban Bencana, Menkeu Purbaya Langsung Menolak
Tidak ditemukan informasi kredibel yang membenarkan klaim.
Dwi Astarini - Rabu, 31 Desember 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Ketua DPR Puan Maharani usul Pajak Dinaikan agar Uangnya Bisa Bantu Korban Bencana, Menkeu Purbaya Langsung Menolak
Indonesia
Work From Mall, Padukan Kebutuhan Pekerja Fleksibel Sambil Ngopi
Penerapan Work From Mall dilakukan secara bertahap di sejumlah provinsi dengan dukungan Pemerintah daerah dan perusahaan teknologi.
Alwan Ridha Ramdani - Minggu, 28 Desember 2025
Work From Mall, Padukan Kebutuhan Pekerja Fleksibel Sambil Ngopi
Indonesia
Pemerintah Sarankan Work From Mall, Demi Gig Economy
Pemerintah mendorong pemanfaatan pusat perbelanjaan sebagai ruang kerja alternatif yang mendukung perkembangan ekonomi digital dan gig economy.
Alwan Ridha Ramdani - Sabtu, 27 Desember 2025
Pemerintah Sarankan Work From Mall, Demi Gig Economy
Indonesia
Warga Rayakan Pergantian Tahun di Monas Hanya Bakal Disuguhi Video Mapping
Untuk pengamanan, sebanyak 1.692 personel Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) siap mengamankan Tahun Baru 2026
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 23 Desember 2025
Warga Rayakan Pergantian Tahun di Monas Hanya Bakal Disuguhi Video Mapping
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Menkeu Purbaya Kesal Rapat DPR Bahas Bencana Alam Sudah Habiskan Anggaran Rp 20 Miliar
Beredar informasi yang menyebut Menkeu Purbaya kesal rapat DPR bahas bencana alam habiskan anggaran besar. Cek faktanya.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 20 Desember 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Menkeu Purbaya Kesal Rapat DPR Bahas Bencana Alam Sudah Habiskan Anggaran Rp 20 Miliar
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Ketua DPR Puan Minta Rakyat Patungan Beli Hutan untuk Cegah Bencana Alam Terjadi akibat Kerusakan Alam
Disebutkan, Puan meminta rakyat membeli hutan untuk mencegah adanya kerusakan lahan agar insiden bencana alam seperti yang terjadi di Sumatra bisa dicegah.
Dwi Astarini - Selasa, 16 Desember 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Ketua DPR Puan Minta Rakyat Patungan Beli Hutan untuk Cegah Bencana Alam Terjadi akibat Kerusakan Alam
Bagikan