PSSI Resmi Tunjuk Nova Arianto Menjadi Pelatih Timnas Indonesia U-20
Nova Arianto ditunjuk menjadi pelatih Timnas U-20. (BolaSkor.com/Gazza Roosaryatama)
MerahPutih.com - PSSI resmi menunjuk Nova Arianto sebagai pelatih Timnas Indonesia U-20. Pengumuman dilakukan PSSI di GBK Arena, Jakarta, Kamis (20/11) sore WIB.
Nova Arianto sebelumnya dipercaya menangani Timnas Indonesia U-17 termasuk di Piala Dunia U-17 2025. Ia direkomendasikan, yang kemudian mendapat persetujuan Komite Eksekutif (Exco) PSSI.
"Sesuai dengan rekomendasi, usulan dari direktur teknik (dirtek), Mister Alexander (Zwiers), dan rekan-rekan Exco secara keseluruhan menyetujui bahwa untuk pelatih Timnas Indonesia U-20 putra ini akan kita berikan tugas dan tanggung jawab sepenuhnya kepada Nova Arianto," kata Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji.
Keputusan ini dibuat setelah PSSI melakukan penilaian, berdasarkan prestasi, cara kerja dan konsistensi.
"Dia betul-betul menjaga disiplin, mental, dan performa pemain. Saya kira itu terlihat dari hasil kerja nyatanya, Coach Nova membawa kita lolos kualifikasi Piala Asia, dan kemudian Piala Dunia," ucap Sumardji.
Baca juga:
PSSI Enggan Umbar Lima Kandidat Pelatih Timnas Indonesia, Salah Satunya terkait Privasi
"Itu bukan pekerjaan mudah, perlu konsistensi, sehingga Ketua Umum (PSSI) dan anggota Exco semuanya setuju untuk mengangkat Coach Nova sebagai pelatih Timnas Indonesia U-20," lanjutnya.
Penunjukan tersebut membuat posisi pelatih Timnas Indonesia U-17 kosong. PSSI akan segera mencari pelatih kepala anyar untuk mengisi kekosongan tersebut.
Sementara itu, Nova Arianto mengucapkan terima kasih kepada PSSI yang sudah memberikan kesempatan kepadanya untuk mengemban tugas yang lebih tinggi.
"Setelah ini kita akan buat roadmap, setelah disetujui baru kita lanjutkan sesuai program yang akan disiapkan. Semoga semuanya bisa berjalan baik dan apa yang menjadi target semuanya bisa terpenuhi dengan baik," jelas Nova Arianto.
Nova Arianto mengungkapkan bahwa tujuan dan harapan utamanya dalam menahkodai timnas kelompok umur ialah agar para pemain muda itu nantinya bisa menembus Timnas Indonesia senior.
"Lolos Piala Dunia dan Piala Asia itu hanya bagian dari proses yang dijalani, tetapi poin besarnya bagaimana anak-anak ini bisa sampai di timnas senior," terangnya. (*)
Bagikan
Frengky Aruan
Berita Terkait
PSSI Resmi Tunjuk Nova Arianto Menjadi Pelatih Timnas Indonesia U-20
PSSI Enggan Umbar Lima Kandidat Pelatih Timnas Indonesia, Salah Satunya terkait Privasi
Pelatih Timnas Indonesia U-23 Indra Sjafri Mengaku Butuh Ivar Jenner di SEA Games 2025, Doakan Lobi PSSI Berhasil
PSSI Kemungkinan Umumkan soal Pelatih Baru Timnas Indonesia Pekan Depan
Timnas U-23 untuk SEA Games 2025 Tak Berdaya Lawan Mali, Erick Thohir Tetap Optimis Raih Emas
Pelatih Baru Timnas Indonesia Masih Gelap, Exco PSSI Belum Memutuskan Apa Pun
Persib Bandung Didenda hingga 115 Juta atas 3 Pelanggaran, Berdasarkan Sidang Komdis pada 6 November
Nova Arianto Diberi Kepercayaan Tangani Timnas Indonesia U-20 Usai Pimpin Skuad U-17 di Piala Dunia U-17 2025
Timnas Indonesia U-17 Terhenti di Piala Dunia U-17, Shin Tae-yong Besarkan Hati Nova Arianto
[HOAKS atau FAKTA]: PSSI Resmi Tunjuk Roberto Mancini Jadi Pelatih Timnas Indonesia Gantikan Patrick Kluivert