Profil Irjen Ramdani Hidayat, Dankorbrimob Baru yang Pernah Bertugas di Daerah Rawan Aceh sampai Papua

Dwi AstariniDwi Astarini - Jumat, 26 September 2025
Profil Irjen Ramdani Hidayat, Dankorbrimob Baru yang Pernah Bertugas di Daerah Rawan Aceh sampai Papua

Wadankorbrimob Irjen Ramdani Hidayat.(foto: humas Brimob)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MERAHPUTIH.COM - KORPS Brimob Polri kini memiliki komandan baru, yakni Irjen Ramdani Hidayat yang ditunjuk Kapolri Jenderal Listyo Sigit untuk menempati jabatan sebagai Komandan Korps Brimob (Dankorbrimob). Ramdani sebelumnya menjabat Wakil Komandan Korps Brimob. Keputusan ini tertuang dalam dua surat telegram Kapolri ST/2134/IX/KEP./2025 tertanggal 19 dan ST/2192/IX/KEP./2025 24 September 2025.

Dengan penaikan jabatan ini, Ramdani otomatis akan mendapat pangkat bintang tiga atau Komjen. Ramdani Hidayat lahir 18 Desember 1968 di Malang, Jawa Timur. Pendidikan formalnya bermula dari Akademi Kepolisian (Akpol) dan lulus pada angkatan 1990.

Dia menapaki jenjang karier di Korps Brimob Polri, unit kepolisian yang bertugas di operasi-operasi khusus dan penanganan keamanan berat. Karier Ramdani di Polri, khususnya di Brimob, cukup panjang dan beragam.

Setelah meniti karier dalam satuan Brimob di beberapa polda, dia menjabat Wakil Kepala Brimob Polda Sumatra Selatan, kemudian Kasat Brimob di beberapa wilayah seperti Bengkulu, Banten, Bali, dan Sulawesi Selatan. Ia juga pernah menjadi Kapolres Bangli, Bali, dan menjabat Dansat Brimob Polda Metro Jaya.

Baca juga:

Brimob Senjata Lengkap Jaga Lokasi Ledakan Misterius di Pamulang Tangsel



Pada 2022?2023, dia dipercaya menjadi Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Papua lalu diangkat sebagai Wakil Komandan Korps Brimob Polri (Wadankorbrimob) pada 14 Oktober 2023.

Ramdani tergolong aktif dalam berbagai operasi besar Polri, terutama yang melibatkan Brimob. Dia tercatat ikut dalam Operasi Nemangkawi, operasi keamanan yang signifikan di wilayah Papua. Selain itu, dalam riwayatnya juga tercantum keterlibatan dalam Operasi Seroja serta operasi konflik di Aceh.

Dalam perjalanan kariernya, Ramdani telah meraih sejumlah penghargaan resmi.

Mulai dari Bintang Bhayangkara Nararya, Satyalancana Operasi Kepolisian, Satyalancana Pengabdian 24 Tahun, 16 Tahun, dan 8 Tahun, dan Satyalancana Jana Utama, Ksatria Bhayangkara, Dharma Nusa, dan lainnya

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan mutasi terhadap 60 perwira tinggi (pati) dan perwira menengah (pamen) pada September 2025. Karopenmas Divisi Humas Polri BrigjenTrunoyudo Wisnu Andiko menjelaskan mutasi merupakan bagian dari penyegaran, pengembangan karier, dan optimalisasi kinerja institusi.

"Mutasi dan rotasi jabatan ini merupakan hal yang dinamis dalam tubuh Polri. Ini merupakan bagian dari proses pengembangan karier dan memperkuat organisasi untuk menjawab tantangan tugas kontemporer dan di masa yang semakin terus berkembang untuk memberikan perlindungan dan pelayanan serta mewujudkan Kamtibmas," ujar Trunoyudo, Jumat (26/9).


Foto : Wadankorbrimob Irjen Ramdani Hidayat/ humas Brimob Polri


#Polri #Brimob #Korps Brimob
Bagikan

Berita Terkait

Indonesia
Akui Kinerja Polisi Jauh dari Harapan, Kapolri Minta Maaf dan Janji tak Baper Terima Kritikan Publik
Sigit menekankan komitmen Polri untuk terus melakukan pembenahan agar institusi Korps Bhayangkara semakin sesuai dengan harapan publik.
Dwi Astarini - Rabu, 31 Desember 2025
Akui Kinerja Polisi Jauh dari Harapan, Kapolri Minta Maaf dan Janji tak Baper Terima Kritikan Publik
Indonesia
Belasan Ribu Polisi Diperintahkan Tetap di Lokasi Bencana Sumatra sampai Kondisi Benar-Benar Pulih
Selain personel, berbagai peralatan dan bantuan kemanusiaan turut dikirim guna mempercepat pemulihan masyarakat terdampak.
Dwi Astarini - Selasa, 30 Desember 2025
Belasan Ribu Polisi Diperintahkan Tetap di Lokasi Bencana Sumatra sampai Kondisi Benar-Benar Pulih
Indonesia
Kamera Tilang E-TLE Bikin Polantas makin Susah Lakukan Pungli dan ‘Main Mata’ dengan Pelanggar Lalu Lintas
Sepanjang 2025, sekitar 95 persen penegakan hukum lalu lintas telah berbasis e-TLE, sedangkan 5 persen masih dilakukan melalui tilang langsung.
Dwi Astarini - Selasa, 30 Desember 2025
Kamera Tilang E-TLE Bikin Polantas makin Susah Lakukan Pungli dan ‘Main Mata’ dengan Pelanggar Lalu Lintas
Indonesia
Berantas Kejahatan Transnasional, Polri Tangkap dan Serahkan 14 Buron Interpol Red Notice
Polri mencatat sepanjang 2025 telah menangkap sekaligus menyerahkan belasan buronan Interpol yang masuk daftar Red Notice.
Dwi Astarini - Selasa, 30 Desember 2025
Berantas Kejahatan Transnasional, Polri Tangkap dan Serahkan 14 Buron Interpol Red Notice
Indonesia
Pertahankan Zero Attack, Densus 88 AT Polri Tangkap 51 Teroris Sepanjang 2025
Jumlah penangkapan tersangka terorisme tahun ini lebih rendah jika dibandingkan dengan 2023, yakni sebanyak 147 orang dan pada 2024 sebesar 55 orang.
Dwi Astarini - Selasa, 30 Desember 2025
Pertahankan Zero Attack, Densus 88 AT Polri Tangkap 51 Teroris Sepanjang 2025
Indonesia
Kapolri Klaim Institusi Polri ialah Lembaga Penegak Hukum Paling Dipercaya Rakyat Indonesia
Kapolri menjelaskan Polri juga menempati peringkat pertama sebagai lembaga penegak hukum paling dipercaya dengan tingkat kepercayaan di atas 70 persen.
Dwi Astarini - Selasa, 30 Desember 2025
Kapolri Klaim Institusi Polri ialah Lembaga Penegak Hukum Paling Dipercaya Rakyat Indonesia
Indonesia
Polisi Kirim Tambahan Alat Berat ke Wilayah Bencana Sumatera
Alat berat tersebut tersebar di berbagai titik lokasi yaitu di wilayah Kabupaten Agam, dan Padang Pariaman, provinsi setempat.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 29 Desember 2025
Polisi Kirim Tambahan Alat Berat ke Wilayah Bencana Sumatera
Indonesia
Polri Kerahkan Alat Berat Bangun Fasilitas Air Bersih, Percepat Penanganan Bencana di Sumatra
Polri mengerahkan alat berat untuk mempercepat penanganan bencana di Sumatra dan membangun ratusan fasilitas air bersih bagi masyarakat terdampak.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 27 Desember 2025
Polri Kerahkan Alat Berat Bangun Fasilitas Air Bersih, Percepat Penanganan Bencana di Sumatra
Indonesia
Brimob Bersihkan Gereja Katedral dari Bahan Peledak Berbahaya, Jamin Perayaan Natal 2025 Kondusif
Komandan Satuan Brimob Polda Metro Jaya Kombes Henik Maryanto menegaskan pengamanan rumah ibadah menjadi prioritas utama dalam Operasi Lilin Jaya 2025.
Dwi Astarini - Rabu, 24 Desember 2025
Brimob Bersihkan Gereja Katedral dari Bahan Peledak Berbahaya, Jamin Perayaan Natal 2025 Kondusif
Indonesia
Polisi dan TNI Patroli Skala Besar Keliling Gereja dan Objek Vital di Jakarta untuk Cegah Gangguan Keamanan Perayaan Natal/Tahun Baru 2026
Sebanyak 150 personel gabungan Polri dan TNI diterjunkan tiap hari dengan menyasar empat objek vital.
Dwi Astarini - Rabu, 24 Desember 2025
Polisi dan TNI Patroli Skala Besar Keliling Gereja dan Objek Vital di Jakarta untuk Cegah Gangguan Keamanan Perayaan Natal/Tahun Baru 2026
Bagikan