Presiden Jokowi Hadiri Peringatan Hari Guru Nasional di Bekasi
Presiden Jokowi saat menyampaikan arahan dalam acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di ruang Garuda, Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Kamis (30/11) malam. (Foto: Humas/Jay)
MerahPutih.com - Presiden Joko Widodo menghadiri acara puncak peringatan Hari Guru Nasional di Stadion Patriot, Bekasi pada Sabtu (2/12).
Sebagaimana dilaporkan Antara, politisi PDI Perjuangan itu tiba di stadion pada sekitar pukul 08.45 WIB.
Dalam acara itu, Jokowi yang mengenakan pakaian batik seragam PGRI yang berwarna dasar putih bercorak hitam didampingi oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan dan Ketua Umum PGRI Unifah Rasyidi.
Puluhan ribu peserta juga mengenakan pakaian batik seragam PGRI telah menanti kehadiran Presiden sejak pukul 07.00 WIB.
Acara itu juga akan merayakan HUT Ke-72 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI).
Saat memasuki area Stadion Patriot, Presiden disambut meriah dengan tepuk para peserta yang datang hampir dari seluruh daerah dari rTanah Air itu.
Menurut Unifah, 38 ribu peserta memadati stadion Patriot dari beberapa provinsi di Indonesia.
Selain menghadiri peringatan Hari Guru Nasional, agenda Presiden pada Sabtu adalah mengunjungi kawasan stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.
Dalam acara itu, Kepala Negara akan meresmikan renovasi lapangan Hoki, lapangan sepakbola ABC, lapangan panahan dan stadion renang (Aquatic).
Arena tersebut akan digunakan untuk perhelatan olahraga Asian Games 2018 yang diselenggarakan di dua kota, Jakarta dan Palembang.
Bagikan
Andika Pratama
Berita Terkait
Masih Dibangun, Jokowi Belum Tempati Rumah Hadiah Negara Setelah 1 Tahun Lengser
Gara-gara Gempa Bekasi Magnitudo 4,9, 8 Jadwal Whoosh Dibatalkan dan Penumpang Kebingungan
Cerita Ajudan Saat Jokowi Pemulihan Sekaligus Liburan di Bali Bersama Semua Cucu
Anggota Watimpres Era Presiden Jokowi, Djan Faridz Jalani Pemeriksan KPK
Banjir di Kota Bekasi, Persija Vs PSIS Semarang Resmi Ditunda
Banjir di Bekasi Melanda 20 Titik, Warga Mengungsi dan Ketinggian Air Mencapai 300 cm
Gaji Guru Naik pada 2025, Non-ASN Rp 2 Juta, ASN 1 Kali Gaji Pokok
Hari Guru Nasional, Korban Erupsi Gunung Lewotobi Gelar Peringatan di Pengungsian
Hari Guru Nasional, Mendikdasmen Abdul Mu'ti Jabarkan 3 Program Prioritas
Vonis Bebas Supriyani Jadi Kado Hari Guru