Praregistrasi Global Zenless Zone Zero Resmi Dimulai
Praregistrasi untuk Zenless Zone Zero resmi dimulai Selasa (23/4).(foto: Dok Hoyoverse)
MERAHPUTIH.COM - PETUALANGAN menjelajahi labirin Hollow segera dimulai. Hoyoverse mengumumkan praregistrasi gim ARPG Zenless Zone Zero resmi dimulai, Selasa (23/4). “Mulai hari ini, pemain dapat menambahkan Zenless Zone Zero ke Wishlist di PlayStation Store dan Epic Games Store, dan melakukan praregistrasi di Google Play, App Store, atau halaman resmi https://zenless.hoyoverse.com/,” ungkap pihak Hoyoverse dalam keterangan resmi yang diterima Merahputih.com.
Sebagai bagian dari event praregistrasi, akan ada banyak hadiah bagi pemain di seluruh saat jumlah praregistrasi mencapai target tertentu. Hadiah tertinggi yang bisa didapatkan termasuk 20 Master Tape yang bisa digunakan untuk mendapatkan karakter langka, karakter dalam gim (Agen Corin), 30.000 Denny, dan Boopon (Coup-En) yang dapat digunakan untuk mendapatkan Bangboo langka. Semua hadiah yang terbuka akan dikirimkan melalui pesan dalam gim setelah gim resmi dirilis.
Baca juga:
Zenless Zone Zero adalah ARPG urban fantasi terbaru dari HoYoverse. Dalam gim ini, peradaban modern dikisahkan telah hancur oleh bencana yang dikenal sebagai Hollow. Bencana yang aneh itu muncul secara tiba-tiba. Kekacauan bencana membawa monster mengerikan yang dikenal sebagai Ethereal.
Di tengah bencana yang luar biasa ini, Kota New Eridu memanfaatkan teknologi dan sumber daya yang diperlukan untuk melawan bencana Hollow dan berhasil bangkit kembali menjadi satu-satunya kota yang tersisa. Kamu akan bermain sebagai Proxy, seorang profesional yang ahli dalam memandu orang menjelajahi labirin Hollow.
Tugas utama kamu saat bermain ialah memandu jalan bagi mereka yang memiliki tujuan tertentu dalam menjelajahi wilayah yang berbahaya ini. Bersama dengan karakter-karakter yang unik, kamu akan menjelajahi Hollow, mengalahkan musuh-musuh yang mengerikan, menyelesaikan berbagai tugas, dan mengungkap misteri di balik mercusuar terakhir peradaban modern New Eridu.(dwi)
Baca juga:
Bagikan
Berita Terkait
HP Gaming 'Monster' RedMagic 11 Air Siap Gebrak Pasar Global Pekan Depan, Spesifikasinya Bikin Merinding
10 Tips Penting Game TheoTown agar Kota Cepat Maju, 100 Persen Efektif!
Interaksi Sosial di Platform Gim Daring Jadi Wadah Sebarkan Paham Radikalisme
Simu Liu Jadi Bintang Utama Film Adaptasi Game 'Sleeping Dogs', Disutradarai Timo Tjahjanto
BNPT Pantau Roblox, Takut Jadi Media Penyebaran Radikalisasi Pada Anak
Film Adaptasi Gim Sleeping Dogs, Bakal Disutradarai Timo Tjahjanto
Trailer Film Live-Action 'Street Fighter' Rilis, Ini Deretan Aktor-Aktris Pemeran Ryu Dkk
Trailer Perdana Film Live-Action 'Street Fighter' Dirilis, Siap Suguhkan Aksi Laga Intens
Timnas MLBB Indonesia Ukir Sejarah Peringkat 4 Dunia IESF WEC 2025, Langsung Fokus SEA Games Thailand
Indonesia Genggam Dunia Esports: MLBB Putri Pertahankan Tahta IESF WEC 2025, Win Rate 100 Persen Cuy