Prabowo dan Presiden Mesir Sepakat Promosikan Islam yang Moderat Penuh Toleransi

Frengky AruanFrengky Aruan - Kamis, 19 Desember 2024
Prabowo dan Presiden Mesir Sepakat Promosikan Islam yang Moderat Penuh Toleransi

Presiden RI Prabowo Subianto melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden Mesir Abdel Fattah El-Sisi. (Dok. YouTube Setpres)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Presiden RI Prabowo Subianto melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden Mesir Abdel Fattah El-Sisi. Pertemuan berlangsung di Kepresidenan Al Ittihadiya, Kairo, Mesir, Rabu (18/12) waktu setempat.

Prabowo mengatakan Indonesia dan Mesir sepakat untuk mempromosikan Islam yang moderat dan penuh toleransi.

“Bukan Islam yang lain atau Islam yang penuh dengan curiga atau kebencian,” ujar Prabowo dalam keterangannya, Kamis (19/12).

Menurut Prabowo, persamaan Indonesia dan Mesir adalah Islam yang moderat.

“Kita harus menjaga ini dan mempromosikan ini supaya kita bisa melawan Islamofobia. Kita harus menghilangkan curiga, Islam pada dasarnya yang penuh perdamaian,” tegas Prabowo.

Baca juga:

Pesan Presiden Prabowo Bertemu Mahasiswa Indonesia di Mesir, Dubes Bantu Kesulitan

Menurut Prabowo Mesir juga salah satu negara yang mengakui kemerdekaan bangsa Indonesia saat zaman penjajahan. Sehingga Mesir merupakan mitra yang penting.

"Untuk itu terima kasih atas kesempatan ini," kata Prabowo.

Dari pertemuan yang berlangsung intensif itu, Prabowo mengatakan kedua pemimpin negara membahas beberapa masalah di kawasan. Juga di bidang perdagangan, industri, teknologi, pendidikan, pariwisata, dan pertahanan.

"Kami sudah punya joint trade committee council, tapi kami ingin tingkatkan lagi," jelas Prabowo.

Sementara itu, El-Sisi mengungkapkan dirinya senang dengan kunjungan Prabowo ini. Dia meyakini bahwa hubungan antar kedua negara sangat baik.

Nantinya ada tim teknis, komite yang akan dibentuk kedua negara untuk supervisi pengembangan hubungan kerja sama Indonesia dan Mesir.

Insyaallah akan ada saling kunjungan untuk memonitor dan evaluasi hubungan antara kedua negara,” kata El- Sisi. (Knu)

#Presiden Prabowo Subianto #Mesir
Bagikan

Berita Terkait

Dunia
Gerbang Rafah Pintu Masuk Gaza dari Mesir Kembali Dibuka 2 Arah
Shaath menegaskan pentingnya pembukaan kembali jalur Rafah bagi warga Gaza, sekaligus menjadi momentum mewujudkan perdamaian di antara Israel dan Palestina.
Wisnu Cipto - Jumat, 23 Januari 2026
Gerbang Rafah Pintu Masuk Gaza dari Mesir Kembali Dibuka 2 Arah
Indonesia
Banjir Berulang di Jakarta, Prabowo Minta Penanganan Terintegrasi Hulu-Hilir
Presiden Prabowo menyoroti banjir Jakarta yang meluas. Dari Swiss, Prabowo memerintahkan pembentukan tim kajian untuk penanganan banjir terpadu di Pulau Jawa.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 22 Januari 2026
Banjir Berulang di Jakarta, Prabowo Minta Penanganan Terintegrasi Hulu-Hilir
Indonesia
Prabowo dan Raja Charles Bahas Konservasi, Inggris Siap Bantu Pelestarian Ekosistem Indonesia
Inggris berkomitmen membantu Indonesia melestarikan ekosistem di 57 taman nasional. Komitmen ini disampaikan saat Presiden Prabowo bertemu Raja Charles III di London.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 22 Januari 2026
Prabowo dan Raja Charles Bahas Konservasi, Inggris Siap Bantu Pelestarian Ekosistem Indonesia
Indonesia
Temui Profesor Oxford hingga Imperial College, Prabowo Ingin Bangun 10 Kampus Baru di Indonesia
Presiden Prabowo Subianto bertemu profesor dari 24 universitas top Inggris yang tergabung dalam Russell Group. Kerja sama pendidikan hingga rencana bangun 10 kampus baru di Indonesia.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 22 Januari 2026
Temui Profesor Oxford hingga Imperial College, Prabowo Ingin Bangun 10 Kampus Baru di Indonesia
Indonesia
Penertiban Kawasan Hutan Jadi Prioritas, Prabowo Gelar Ratas di Sela Lawatan ke London
Presiden Prabowo Subianto menggelar rapat terbatas dari London untuk membahas kinerja Satgas Penertiban Kawasan Hutan yang dibentuk sejak 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 19 Januari 2026
Penertiban Kawasan Hutan Jadi Prioritas, Prabowo Gelar Ratas di Sela Lawatan ke London
Indonesia
Prabowo Tiba di London, Dijadwalkan Bertemu PM Keir Starmer dan Raja Charles III
Presiden Prabowo tiba di London untuk membahas kerja sama strategis RI–Inggris di bidang ekonomi dan maritim, bertemu PM Keir Starmer dan Raja Charles III.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 19 Januari 2026
Prabowo Tiba di London, Dijadwalkan Bertemu PM Keir Starmer dan Raja Charles III
Berita Foto
Presiden Prabowo Subianto Tiba di Inggris Perkuat Kemitraan Strategis dan Diplomasi Ekonomi Global
Presiden Prabowo Subianto tiba di London, Inggris, Minggu (18/1/2026).
Didik Setiawan - Senin, 19 Januari 2026
Presiden Prabowo Subianto Tiba di Inggris Perkuat Kemitraan Strategis dan Diplomasi Ekonomi Global
Indonesia
Presiden Prabowo Akan Bertemu PM Inggris, Juga Raja Charles III Bahas Pelestarian Alam dan Lingkungan Sebelum ke Swiss
Prabowo bertolak dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Minggu (18/1).
Frengky Aruan - Minggu, 18 Januari 2026
Presiden Prabowo Akan Bertemu PM Inggris, Juga Raja Charles III Bahas Pelestarian Alam dan Lingkungan Sebelum ke Swiss
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Prabowo Pecat Sejumlah Menteri ketika Retret di Hambalang
Prabowo disebut mencopot sejumlah menterinya ketika retret di retret, Sentul beberapa waktu lalu.
Frengky Aruan - Jumat, 16 Januari 2026
[HOAKS atau FAKTA]: Prabowo Pecat Sejumlah Menteri ketika Retret di Hambalang
Indonesia
UKT Mahal Jadi Sorotan, DPR Apresiasi Pertemuan Prabowo dengan Para Guru Besar
Wakil Ketua Komisi X DPR RI mengapresiasi langkah Presiden Prabowo mengundang 1.200 rektor dan guru besar. Diharap lahirkan solusi konkret soal mahalnya UKT.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 15 Januari 2026
UKT Mahal Jadi Sorotan, DPR Apresiasi Pertemuan Prabowo dengan Para Guru Besar
Bagikan