Polisi Korek Keterangan Petugas Stadion GBLA Terkait Kematian 2 Bobotoh

Andika PratamaAndika Pratama - Senin, 20 Juni 2022
Polisi Korek Keterangan Petugas Stadion GBLA Terkait Kematian 2 Bobotoh

Kondisi pintu VIP Stadion Gelora Bandung Lautan Api tampak jebol akibat suporter yang membludak di Kota Bandung, Jawa Barat. (ANTARA/Bagus Ahmad Rizaldi)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Dua Bobotoh meninggal dunia saat menonton pertandingan Persib Bandung melawan Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat (17/6).

Guna mengusut kasus tersebut, Polda Jawa Barat (Jabar) memeriksa sejumlah petugas stadion sebagai bagian dari proses penyelidikan.

Baca Juga

Kronologi Meninggalnya Dua Suporter di Stadion GBLA

Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol. Ibrahim Tompo mengatakan, pihaknya menelusuri terlebih dahulu faktor penyebab tewasnya dua suporter Maung Bandung. Kemudian, para petugas GBLA tersebut diperiksa dengan proses wawancara.

"Untuk melakukan pendalaman, kami harus tahu dulu faktor penyebab kejadian itu dulu, sehingga baru kami bisa urai kepada siapa yang harus kami periksa lagi," kata Ibrahim di Bandung, Senin (20/6).

Tetapi, Ibrahim belum merinci berapa jumlah petugas GBLA yang diperiksa. Dia hanya menyebut pemeriksaan ini masih pada tahap pendalaman dan belum masuk ke ranah perkara.

"Untuk mendalami keterangan-keterangan dan petunjuk-petunjuk dulu, kalau panitia penyelenggara belum diperiksa," sambungnya dikutip Antara.

Baca Juga

Menpora Minta Insiden Meninggalnya 2 Suporter Diusut Tuntas

Saat ini, garis polisi sudah terpasang di sekitar lokasi tewasnya dua suporter tersebut guna menyelidiki penyebab tragedi.

"Kami sekarang melaksanakan pendalaman di Stadion GBLA, maka areanya kami police line untuk melakukan investigasi," ujarnya.

Pada Jumat (17/6), dua suporter Persib Bandung diduga tewas akibat berdesakan saat hendak masuk ke GBLA untuk menyaksikan laga Piala Presiden.

Dua pemuda yang menjadi korban meninggal itu bernama Ahmad Solihin asal Cibaduyut dan Sofiana Yusuf anggota Viking asal Bogor. (*)

Baca Juga

Tanpa Penonton, Piala Presiden di GBLA Dipindah ke Stadion Si Jalak Harupat

#Bobotoh #Persib #Persebaya #Polda Jawa Barat #Piala Presiden
Bagikan
Ditulis Oleh

Andika Pratama

Berita Terkait

Olahraga
Marc Klok Sambut Shayne Pattynama yang Gabung Persija dengan 'Psywar' Tipis-Tipis
Marc Klok memandang tren ini sebagai sinyal positif bagi perkembangan kompetisi domestik
Angga Yudha Pratama - Selasa, 27 Januari 2026
Marc Klok Sambut Shayne Pattynama yang Gabung Persija dengan 'Psywar' Tipis-Tipis
Olahraga
Layvin Kurzawa dan Dion Markx Gabung Persib, Lini Belakang Jadi Makin Seram!
Persib resmi mendatangkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx. Keduanya akan mengisi lini belakang Maung Bandung di paruh musim ini.
Soffi Amira - Senin, 26 Januari 2026
Layvin Kurzawa dan Dion Markx Gabung Persib, Lini Belakang Jadi Makin Seram!
Olahraga
Link Live Streaming PSIM Yogyakarta vs Persebaya, 25 Januari 2026
Link live streaming PSIM vs Persebaya akan tersaji di sini. Persebaya ingin membalas dendam atas kekalahan mereka di pertemuan pertama.
Soffi Amira - Minggu, 25 Januari 2026
Link Live Streaming PSIM Yogyakarta vs Persebaya, 25 Januari 2026
Olahraga
Persib Tidak Boleh Terlena, Masih Ada 17 Laga Lagi yang Menentukan di Putaran Kedua Menurut Eliano Reijnders
Eliano Reijnders percaya hasil baik akan diraih Persib akhir pekan nanti
Frengky Aruan - Rabu, 21 Januari 2026
Persib Tidak Boleh Terlena, Masih Ada 17 Laga Lagi yang Menentukan di Putaran Kedua Menurut Eliano Reijnders
Indonesia
Apresiasi Dukungan Bobotoh saat Persib Vs Persija, Bojan Hodak: Bisa Jadi Contoh
Persib akan menjalani sembilan partai kandang di putaran kedua Super League dan Bobotoh diharapkan konsisten beri dukungan.
Frengky Aruan - Selasa, 13 Januari 2026
Apresiasi Dukungan Bobotoh saat Persib Vs Persija, Bojan Hodak: Bisa Jadi Contoh
Olahraga
Persib Taklukan Persija 1-0, Pimpin Klasemen Liga
Tambahan tiga poin membuat Persib mengoleksi 38 poin untuk menjadi juara paruh musim, sedangkan Persija bercokol di posisi ketiga dengan 35 poin.
Alwan Ridha Ramdani - Minggu, 11 Januari 2026
Persib Taklukan Persija 1-0, Pimpin Klasemen Liga
Olahraga
Persib Vs Persija, Wali Kota Bandung Muhammad Farhan Larang Bobotoh Pawai dan Minta Dewasa
"Kita tunjukkan bahwa Bobotoh bisa tetap tertib, baik dalam kondisi senang maupun sedih, tanpa menyusahkan orang lain,” kata Farhan.
Frengky Aruan - Jumat, 09 Januari 2026
Persib Vs Persija, Wali Kota Bandung Muhammad Farhan Larang Bobotoh Pawai dan Minta Dewasa
Olahraga
Suporter Persija Jakarta Diminta Tidak Datang ke Stadion GBLA
Pertandingan antara Persib Bandung melawan Persija Jakarta digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, pada Minggu, 11 Januari 2026, pukul 15.30 WIB.
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 09 Januari 2026
Suporter Persija Jakarta Diminta Tidak Datang ke Stadion GBLA
Olahraga
Siap Bantu Persib Jatuhkan Mental Persija, Viking Akan Hadirkan Koreografi Termahal
Kelompok suporter Persib Bandung, Viking Persib Club siap membantu Maung Bandung untuk menjatuhkan mental tim Persija Jakarta saat kedua tim bertemu di GBLA, Minggu (11/1).
Frengky Aruan - Kamis, 08 Januari 2026
Siap Bantu Persib Jatuhkan Mental Persija, Viking Akan Hadirkan Koreografi Termahal
Indonesia
Pramono Anung Minta Supporter Persija dan Persib Jaga Emosi, Jangan Sampai Skor Menang Tapi Ribut
Terkait prediksi hasil pertandingan, Pramono tidak mematok skor secara spesifik
Angga Yudha Pratama - Kamis, 08 Januari 2026
Pramono Anung Minta Supporter Persija dan Persib Jaga Emosi, Jangan Sampai Skor Menang Tapi Ribut
Bagikan