Polisi Kantongi Akun-Akun yang Diduga Ajak Jakmania Turun ke Jalan

Angga Yudha PratamaAngga Yudha Pratama - Selasa, 27 April 2021
Polisi Kantongi Akun-Akun yang Diduga Ajak Jakmania Turun ke Jalan

Suporter merayakan kemenangan Persija Jakarta pada laga final Piala Menpora 2021 di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, Senin (26/4/2021). ANTARA FOTO/Ahmad Tri Hawaari/foc.

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

Merahputih.com - Polda Metro Jaya menemukan adanya akun media sosial (medsos) yang terindikasi menyebarkan undangan atau ajakan kepada pendukung Persija Jakarta untuk turun ke jalan merayakan euforia juara Piala Menpora 2021.

“Ada beberapa akun (yang kami temukan), belum bisa kami sampaikan saat ini, iya (lebih dari satu),” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus kepada wartawan, Selasa (27/4).

Baca Juga:

Polda Metro Jaya Segera Panggil Manajemen Jakmania

Yusri menuturkan penyidik siber Polda Metro Jaya akan terus menyelidiki akun-akun media sosial yang diduga membuat ajakan tersebut.

“Kami penyidik masih lakukan pengejaran kepada akun-akun yang memang mengajak, yang memprovokasi untuk berkumpul itu akan kita tindak,” tuturnya.

Sementara, Polisi juga mengagendakan pemeriksaan Ketua Umum The Jakmania berinisial DS sebagai saksi buntut kasus kerumunan yang terpusat di Bundaran Hotel Indonesia (HI) itu.

Pemanggilan DS bersifat klarifikasi. Pemanggilan dilakukan untuk mendalami asal muasal terjadinya kerumunan. “Ketua Jakmania akan kami panggil untuk kita klarifikasi untuk mempertanggungjawabkan hal ini,” kata Yusri.

Jakmania berkonvoi di jalanan untuk merayakan keberhasilan Persija Jakarta juara Piala Menpora 2021. Foto: MP/Istimewa
Jakmania berkonvoi di jalanan untuk merayakan keberhasilan Persija Jakarta juara Piala Menpora 2021. Foto: MP/Istimewa

Sebelumya, sebanyak 65 pendukung Persija yang berkerumun merayakan kemenangan Persija di Bundaran HI sempat diamankan jajaran Polda Metro Jaya.

Mereka diamankan untuk kemudian diambil keterangannya. 65 pendukung persija itu terdiri dari 52 dewasa, 12 anak-anak, dan satu wanita.

“Sudah kita pulangkan secara bertahap mulai sejak pagi tadi setelah diambil keterangan kita pulangkan,” kata dia.

Baca Juga:

Menpora Dorong Polisi Tindak Jakmania dan Bobotoh Pelanggar Prokes

Menurut Yusri seluruh Jakmania tersebut sempat menjalani pemeriksaan kesehatan. Hasilnya, mereka dinyatakan negatif COVID-19.

“Kami ambil keterengan cuma mau cek apakah ada yang ajak, ada yang menggerakkan, memprovokasi bisa berkumpul,” bebernya. (Knu)

#Jakmania #The Jakmania #Persija
Bagikan

Berita Terkait

Olahraga
Jakarta Full Senyum! Persija Kembali ke Jalur Juara Usai Cukur Madura United 2 Gol Tanpa Balas
Tambahan tiga poin ini membuat Persija kini mengoleksi 38 poin, setara dengan perolehan Persib Bandung di posisi ketiga
Angga Yudha Pratama - Jumat, 23 Januari 2026
Jakarta Full Senyum! Persija Kembali ke Jalur Juara Usai Cukur Madura United 2 Gol Tanpa Balas
Berita
Shayne Pattynama Resmi Berseragam Persija, Targetkan Juara Bersama Macan Kemayoran
Tercatat, Shayne merupakan langganan Timnas Indonesia dengan sembilan penampilan di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Angga Yudha Pratama - Jumat, 23 Januari 2026
Shayne Pattynama Resmi Berseragam Persija, Targetkan Juara Bersama Macan Kemayoran
Olahraga
John Herdman Hadir di SUGBK Saat Persija Jamu Madura United, Dony Tri Pamungkas Mengaku Jadi Termotivasi
Bek kiri andalan Macan Kemayoran, Dony Tri Pamungkas, mengaku baru mengetahui rencana tersebut
Angga Yudha Pratama - Jumat, 23 Januari 2026
John Herdman Hadir di SUGBK Saat Persija Jamu Madura United, Dony Tri Pamungkas Mengaku Jadi Termotivasi
Olahraga
Buriram United Resmi Lepas Shayne Pattynama, Menuju Persija Jakarta?
Jika transfer ini terwujud, Shayne akan mengikuti tren bintang Timnas lainnya seperti Jordi Amat dan Thom Haye
Angga Yudha Pratama - Jumat, 23 Januari 2026
Buriram United Resmi Lepas Shayne Pattynama, Menuju Persija Jakarta?
Olahraga
Paulo Ricardo Akan Beri Dimensi Baru di Lini Belakang Persija
Terlebih dengan pengalaman yang dimiliki Paulo Ricardo sebelum gabung Persija.
Frengky Aruan - Kamis, 22 Januari 2026
Paulo Ricardo Akan Beri Dimensi Baru di Lini Belakang Persija
Olahraga
Riquelme Sousa Sudah Siap Diandalkan Madura United untuk Jebol Persija Jakarta
Madura United terdekat akan melakoni laga tandang melawan Persija Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat (23/1).
Frengky Aruan - Rabu, 21 Januari 2026
Riquelme Sousa Sudah Siap Diandalkan Madura United untuk Jebol Persija Jakarta
Olahraga
Fajar Fathurrahman Temukan Perbedaan di Persija Jakarta
Salah satunya terkait taktik pelatih.
Frengky Aruan - Rabu, 21 Januari 2026
Fajar Fathurrahman Temukan Perbedaan di Persija Jakarta
Olahraga
Persija Tanpa 5 Pemain Penting Vs Madura United Termasuk Hanif yang Naik Meja Operasi, Mauricio Souza Tetap Tenang
Lima pemain penting bakal absen dalam partai Persija vs Madura United yang akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Jumat (23/1).
Frengky Aruan - Selasa, 20 Januari 2026
Persija Tanpa 5 Pemain Penting Vs Madura United Termasuk Hanif yang Naik Meja Operasi, Mauricio Souza Tetap Tenang
Olahraga
Persija dan Gustavo Franca Sepakat Akhiri Kerja Sama
Gustavo Franca mencatatkan 13 kali penampilan dari 17 laga yang dilakoni Persija di putaran pertama Super League 2025/2026.
Frengky Aruan - Minggu, 18 Januari 2026
Persija dan Gustavo Franca Sepakat Akhiri Kerja Sama
Olahraga
Persija Resmi Umumkan Bergabungnya Alaeddine Ajaraie, Bomber Asal Maroko, Berharap Akhiri Musim dengan Senyum Bahagia
Perekrutan Alaeddine Ajaraie untuk melengkapi skuad sekaligus menambah opsi ketajaman lini depan Persija.
Frengky Aruan - Jumat, 16 Januari 2026
Persija Resmi Umumkan Bergabungnya Alaeddine Ajaraie, Bomber Asal Maroko, Berharap Akhiri Musim dengan Senyum Bahagia
Bagikan