Game

PlayStation, Dari Kegagalan Nintendo Hingga Jadi Konsol Next Gen

Ikhsan Aryo DigdoIkhsan Aryo Digdo - Sabtu, 13 Juni 2020
PlayStation, Dari Kegagalan Nintendo Hingga Jadi Konsol Next Gen

Hampir 25 tahun PlayStation menghibur penggemar (Foto: Pexels/Garret Morrow)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

HAMPIR 25 tahun dilalui PlayStation untuk terus berkembang dan mengikuti zaman agar dapat membahagiakan pemainnya. Tetapi jika diingat sebelum PlayStation rilis, Sony mendapatkan banyak cobaan, dan rela untuk bertaruh harga demi bisa meraup keuntungan dari perang konsol di tahun 1995.

Perjuangan Sony sangat panjang hingga akhirnya pada 2020 ini menghadirkan PlayStation 5. Melansir dari laman Gamespot, dan The Verge. Inilah sejarah dari konsol garapan Sony terbaik, PlayStation:

Baca juga:

Dari Kamera Hingga Charging Station, Ini 4 Aksesoris PS 5 yang Wajib Dimiliki

1. PlayStation, hasil kegagalan kerjasama dengan Nintendo

PlayStation yang sukses di tahun 1995 (Foto: Android Central)

Rencana untuk mendatangkan PlayStation sebenarnya kegagalan dari kerjasama dengan Nintendo. Sebelum PlayStation rilis, Sony ingin membuat konsol Super Nintendo dengan fitur CD-ROM dengan nama Nintendo PlayStation. Nintendo merencanakan hal tersebut demi mengalahkan add-on dari konsol Sega 32x dan Sega CD yang telah ramai di pasar game pada awal tahun 90-an.

Nintendo setuju dengan rencana tersebut, tetapi tiba-tiba Nintendo melepaskan kontrak dengan Sony dan bekerja sama dengan Philips, musuh abadi dari Sony. Hal ini membuat Sony memutuskan untuk membuat konsol miliknya sendiri.

Pada pertarungan sengit E3 di Los Angeles tahun 1995, Sony bertaruh harga dengan Sega pada konferensi pers yang dihadirkan tanggal 11 Mei. Kala itu CEO Sega, Tom Kalinske, optimis dengan demand dari konsumen. Dia mematok harga Rp5,6 Juta untuk konsol Sega Saturn.

Dengan mengetahui harga dari Sega Saturn, CEO Sony yakni Steve Race dengan tegas berkata kepada pengunjung E3 "Rp4.2 Juta" tanpa ada komentar apapun. Tentu pengunjung E3 bersorak dan gembira dengan harga yang ditawarkan oleh Sony. Membuat konsol tersebut lebih laris ketimbang Sega Saturn. 100 juta unit telah laku terjual di tahun 90-an.

PlayStation juga hadir dengan bentuk yang lebih kecil, PSOne, yang hadir pada tanggal 7 Juli 2000. PSOne memiliki rupa yang lebih ramping dan tambahan antarmuka yang terkini.

2. PlayStation 2, selama 12 tahun menghibur gamers

PlayStation 2 hadirkan fitur DVD player termurah (Foto: Unsplash/Denise Jans)

PlayStation 2 hadir sebagai konsol next gen yang dirilis pada tahun 2003. Tentu kompetitor yang mereka hadapi bukan Sega dengan konsol Sega Dreamcast saja, Nintendo dengan konsol GameCube, dan Microsoft dengan konsol Xbox juga akan bersaing di pasar konsol awal tahun 2000-an.

Dengan fitur DVD yang cocok untuk gantikan DVD Player pada zamannya, PlayStation 2 ternyata lebih marak dibeli sebagai bermain game juga sarana entertainment. Spesifikasi yang dimiliki juga tidak kalah menarik, seperti prosesor berkecepatan 294.9 MegaHertz, 32 megabyte RAM dan 4 megabyte video RAM. Tentu spesifikasi tersebut menjadi pilihan terbaik bagi developer untuk membuat game, sehingga PlayStation 2 memiliki library lebih dari 2000 game.

PlayStation 2 memiliki umur yang cukup panjang untuk sebuah konsol. Selama 12 tahun PlayStation 2 menghibur pemainnya dengan ribuan game yang variatif dan terbaik. Selain seri di region yang berbeda, Sony juga merilis PlayStation 2 Slimline dengan bentuk yang lebih kecil, performa yang lebih optimal, serta port ethernet built-in untuk menghubungkan PlayStation 2 dengan internet.

#Playstation 5 #PlayStation #Game
Bagikan
Ditulis Oleh

Ikhsan Aryo Digdo

Learner.

Berita Terkait

Tekno
HP Gaming 'Monster' RedMagic 11 Air Siap Gebrak Pasar Global Pekan Depan, Spesifikasinya Bikin Merinding
RedMagic 11 Air versi global tidak akan memangkas spesifikasi dari versi aslinya
Angga Yudha Pratama - Kamis, 22 Januari 2026
HP Gaming 'Monster' RedMagic 11 Air Siap Gebrak Pasar Global Pekan Depan, Spesifikasinya Bikin Merinding
Fun
10 Tips Penting Game TheoTown agar Kota Cepat Maju, 100 Persen Efektif!
Panduan TheoTown pemula untuk membangun kota stabil dan cepat berkembang, mulai dari jalan, listrik, pajak, hingga dense zone.
ImanK - Minggu, 11 Januari 2026
10 Tips Penting Game TheoTown agar Kota Cepat Maju, 100 Persen Efektif!
Indonesia
Interaksi Sosial di Platform Gim Daring Jadi Wadah Sebarkan Paham Radikalisme
BNPT mencatat sepanjang tahun 2025 terdapat sekitar 112 anak di 26 provinsi yang teridentifikasi terpapar paham radikalisme melalui ruang digital, baik melalui media sosial maupun gim daring.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 08 Januari 2026
Interaksi Sosial di Platform Gim Daring Jadi Wadah Sebarkan Paham Radikalisme
ShowBiz
Simu Liu Jadi Bintang Utama Film Adaptasi Game 'Sleeping Dogs', Disutradarai Timo Tjahjanto
Simu Liu resmi membintangi film adaptasi game 'Sleeping Dogs' yang disutradarai Timo Tjahjanto. Kisah polisi undercover lawan Triad siap ke layar lebar.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 31 Desember 2025
Simu Liu Jadi Bintang Utama Film Adaptasi Game 'Sleeping Dogs', Disutradarai Timo Tjahjanto
Indonesia
BNPT Pantau Roblox, Takut Jadi Media Penyebaran Radikalisasi Pada Anak
Pemilik platform permainan daring dituntut untuk memberikan verifikasi dan keamanan terhadap siapa yang mengakses.
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 31 Desember 2025
BNPT Pantau Roblox, Takut Jadi Media Penyebaran Radikalisasi Pada Anak
Lifestyle
Film Adaptasi Gim Sleeping Dogs, Bakal Disutradarai Timo Tjahjanto
Gim ini menarik karena adegan pertarungan tangan kosong dan juga senjata apinya.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 30 Desember 2025
Film Adaptasi Gim Sleeping Dogs, Bakal Disutradarai Timo Tjahjanto
Fun
Trailer Film Live-Action 'Street Fighter' Rilis, Ini Deretan Aktor-Aktris Pemeran Ryu Dkk
Film Live-Action terbaru “Street Fighter” akan tayang di bioskop pada 16 Oktober 2026
Wisnu Cipto - Minggu, 14 Desember 2025
Trailer Film Live-Action 'Street Fighter' Rilis, Ini Deretan Aktor-Aktris Pemeran Ryu Dkk
ShowBiz
Trailer Perdana Film Live-Action 'Street Fighter' Dirilis, Siap Suguhkan Aksi Laga Intens
Trailer perdana film Street Fighter dirilis di The Game Awards, menampilkan aksi Ryu dan Ken menuju Turnamen World Warrior. Tayang 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 13 Desember 2025
Trailer Perdana Film Live-Action 'Street Fighter' Dirilis, Siap Suguhkan Aksi Laga Intens
Lifestyle
Timnas MLBB Indonesia Ukir Sejarah Peringkat 4 Dunia IESF WEC 2025, Langsung Fokus SEA Games Thailand
Ajang IESF WEC 2025 ini dinilai sangat strategis untuk mematangkan tim
Angga Yudha Pratama - Senin, 08 Desember 2025
Timnas MLBB Indonesia Ukir Sejarah Peringkat 4 Dunia IESF WEC 2025, Langsung Fokus SEA Games Thailand
Lifestyle
Indonesia Genggam Dunia Esports: MLBB Putri Pertahankan Tahta IESF WEC 2025, Win Rate 100 Persen Cuy
Timnas MLBB putri memulai turnamen IESF WEC 2025 dengan hasil meyakinkan
Angga Yudha Pratama - Minggu, 07 Desember 2025
Indonesia Genggam Dunia Esports: MLBB Putri Pertahankan Tahta IESF WEC 2025, Win Rate 100 Persen Cuy
Bagikan