Pesan Prabowo untuk Kabinet Merah Putih: Kita Tak Ada Tanggal Merah, Kerja Setiap Saat
Presiden Prabowo dalam acara Pertemuan Tahunan Bank Indonesia (PTBI) Tahun 2024. (Foto: Dok. Sekertariat Presiden)
MerahPutih.com - Presiden RI Prabowo Subianto menekankan pentingnya pemerintahan yang bersih, yang menurutnya akan bisa membawa Indonesia menuju kemakmuran.
"Kita harus bertekad menciptakan pemerintah yang bersih karena di mana-mana pemerintah bersih clean government, clean governance itu yang menjamin kemakmuran," ujar Prabowo dalam acara Pertemuan Tahunan Bank Indonesia (PTBI) Tahun 2024 di kantor pusat Bank Indonesia, Jakarta, Jumat (29/11).
Prabowo menjelaskan bahwa pemerintahan yang bersih akan mewujudkan kinerja pemerintahan yang efisien sehingga dapat mengelola aset negara dengan baik.
“Clean government pemerintah bersih, pemerintah efisien yang bisa nanti terus menjaga dan mengelola kekayaan negara. Saudara-saudara adalah benteng terdepan," papar dia.
Baca juga:
Untuk itu, Prabowo menaruh harapan besar dan kepercayaan kepada jajaran Kabinet Merah Putih untuk senantiasa terus bekerja.
“Saya merasakan ini kayak tim sepak bola semua bekerja sampai dikatakan bahwa dalam kabinet kita sekarang tidak ada hari merah kita bekerja setiap saat yang dibutuhkan," ujar Prabowo
Baca juga:
Prabowo Umumkan Kenaikan Upah Minimum Nasional 2025 6,5 persen
Terhitung kurang lebih satu bulan lamanya pasca dilantik secara resmi pada 20 Oktober 2024 lalu Prabowo bersama jajaran Kabinet Merah Putih ini telah bersinergi saling gotong royong dan bekerja sama.
"Saya merasakan satu bulan saya memimpin kabinet, kabinet saya bekerja sekarang sebagai satu tim yang sangat luar biasa sangat baik, satu bulan tapi saya nggak tahu bulan-bulan yang akan datang, tapi saya merasakan kompak," tutur Prabowo
Baca juga:
Prabowo Sebut Indonesia Disegani Berkat Presiden Soekarno Hingga Jokowi
Sehingga ke depan Prabowo optimistis akan mencapai apa yang diharapkan dan dicita-citakan mewujudkan Indonesia adil dan makmur.
"Saya yakin itu kita akan mencapai apa yang kita harapkan, apa yang kita cita-citakan. We can do it and we will do it, dan saya percaya saudara-saudara," tutupnya. (asp)
Bagikan
Asropih
Berita Terkait
Prabowo Cabut Izin 28 Perusahaan Penyebab Banjir di Sumatra, ini Daftar Lengkapnya
Gerindra Bantah Prabowo Usulkan Thomas Djiwandono Jadi Deputi Gubernur BI
Penertiban Kawasan Hutan Jadi Prioritas, Prabowo Gelar Ratas di Sela Lawatan ke London
Prabowo Tiba di London, Dijadwalkan Bertemu PM Keir Starmer dan Raja Charles III
Presiden Prabowo Subianto Tiba di Inggris Perkuat Kemitraan Strategis dan Diplomasi Ekonomi Global
Presiden Prabowo Akan Bertemu PM Inggris, Juga Raja Charles III Bahas Pelestarian Alam dan Lingkungan Sebelum ke Swiss
[HOAKS atau FAKTA]: Prabowo Pecat Sejumlah Menteri ketika Retret di Hambalang
[HOAKS atau FAKTA]: Seperti Venezuela, Donald Trump Ancam Tangkap Prabowo jika Lakukan Perusakan Terhadap Alam
Prabowo Instruksikan Yusril dan Menkum Bikin UU Tangkal Propaganda Asing
UKT Mahal Jadi Sorotan, DPR Apresiasi Pertemuan Prabowo dengan Para Guru Besar