Penuhi Kebutuhan Mesin Penggerak, Diler Suzuki Marine Hadir di Gorontalo

Andreas PranataltaAndreas Pranatalta - Selasa, 12 Desember 2023
Penuhi Kebutuhan Mesin Penggerak, Diler Suzuki Marine Hadir di Gorontalo

Peresmian Dealer Suzuki Marine di Gorontalo. (Foto: PT SIS)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

DALAM rangka meningkatkan potensi perikanan di wilayah Gorontalo, PT Suzuki Indomobil Sales (PT SIS) bersama PT Karunia Jaya Marine resmi menghadirkan diler Suzuki Marine beberapa waktu lalu. Diler ini berlokasi di Jl. Reformasi, Hutuo, Kec. Limboto, Kabupaten Gorontalo, Sulawesi Utara.

Indonesia yang dikenal sebagai negara kepulauan dengan wilayah laut dominan, juga memiliki potensi kekayaan maritim yang menjanjikan. Kabupaten Gorontalo salah satunya, memiliki wilayah perairan yang luas sehingga sektor perikanan menjadi salah satu sektor unggulan dengan perputaran ekonomi yang tinggi di wilayah tersebut.

Dalam siaran resmi Suzuki, data Pemerintah Gorontalo menyebut bahwa luas perairan Kabupaten Gorontalo mencapai 587,6 kilometer persegi dengan garis pantai yang membentang di tiga kecamatan, yaitu Batuda Pantai, Biluhu, dan Bilato. Ketiga kecamatan tersebut memiliki kawasan pantai yang terkenal memiliki potensi yang besar di bidang perikanan.

Department Head of Marine PT SIS Aceng Ulumudin mengatakan, kehadiran diler Suzuki Marine di Gorontalo bertujuan untuk mempermudah konsumen dalam memenuhi kebutuhan akan mesin penggerak untuk transportasi airnya.

Baca juga:

Fitur Menarik Suzuki New XL7 Hybrid untuk Temani Liburan

Diler Suzuki Marine Hadir di Gorontalo
Menjadi untuk membangun dan mengembangkan potensi perikanan Gorontalo secara optimal. (Foto: PT SIS)

"Seiring dengan berkembangnya sektor perikanan di Gorontalo, kami melihat adanya peningkatan kebutuhan akan ketersediaan unit, sparepart, dan layanan service untuk para pelanggan setia dan calon pelanggan OBM Suzuki," kata Aceng.

Selain itu, menurut data Badan Pusat Statistik(BPS) di Provinsi Gorontalo, terdapat setidaknya 9.000 lebih kapal nelayan yang rutin beroperasi. Suzuki yakin bahwa potensi perikanan Gorontalo masih sangat besar, ditambah lagi dengan persentase nelayan di Gorontalo yang menggunakan mesin tempel kapal dari Suzuki dari berbagai ukuran juga terbilang besar.

Sebagai diler Suzuki Marine pertama yang berdiri di wilayah ini, Suzuki menghadirkan layanan 3S yaitu Sales, Service, dan Sparepart yang siap melayani konsumen setiap harinya. Dengan showroom yang nyaman, Suzuki Marine menyediakan ruang display dan fasilitas penjualan unit yang siap melayani calon pelanggan. Ada juga fasilitas mobile service car yang merupakan layanan perawatan berkala atau service kendaraan yang akan langsung datang ke lokasi untuk memudahkan konsumen.

Baca juga:

Suzuki Resmi Distribusikan New XL7 Hybrid ke 33 Kota

Diler Suzuki Marine Hadir di Gorontalo
Suzuki menghadirkan layanan 3S yaitu Sales, Service, dan Sparepart. (Foto: PT SIS)

Salah satu promo yang khusus diadakan untuk menyambut pembukaan diler baru adalah setiap calon pelanggan yang bekerja sebagai nelayan bisa mendapatkan harga spesial untuk pembelian unit tipe DF20AL 4 Tak.

Selaras dengan visi PT SIS, Direktur PT Karunia Jaya Marine Juan Aswan menyampaikan, pembukaan diler ini menjadi komitmen bersama dengan Suzuki untuk membangun dan mengembangkan potensi perikanan Gorontalo secara optimal.

"Kami berharap, konsumen bisa merasakan langsung manfaat dari pelayanan 3S untuk seluruh pelanggan setia mesin tempel kapal Suzuki maupun calon pelanggan kami di wilayah Kabupaten Gorontalo dan sekitarnya,” tutup Juan. (and)

Baca juga:

Suzuki XL7 Alpha FF Tarik Perhatian Konsumen

#Otomotif #Suzuki
Bagikan
Ditulis Oleh

Andreas Pranatalta

Stop rushing things and take a moment to appreciate how far you've come.

Berita Terkait

Berita
Penutupan Feders Gathering 2025 Jadi Ajang Temu Komunitas Motor Matic
Feders Gathering 2025 berakhir di Jakarta Selatan, menghadirkan kegiatan komunitas motor matic dan edukasi perawatan kendaraan.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 20 Desember 2025
Penutupan Feders Gathering 2025 Jadi Ajang Temu Komunitas Motor Matic
Berita
Peduli Bencana Sumatera Utara: Bantuan Pakaian dan Layanan Penggantian Oli Gratis untuk Warga Terdampak
Sebagai bentuk kepedulian terhadap bencana alam yang terjadi di Sumatra Utara, PT EMLI menjalankan program sosial bertajuk Federal Oil Peduli Bencana.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 20 Desember 2025
Peduli Bencana Sumatera Utara: Bantuan Pakaian dan Layanan Penggantian Oli Gratis untuk Warga Terdampak
Indonesia
VinFast Resmikan Pabrik Kendaraan Listrik di Subang, Tegaskan Komitmen Lokalisasi di Indonesia
VinFast baru saja meresmikan pabrik mobil listrik di Subang, Jawa Barat. VinFast menargetkan TKDN 80 persen pada 2030.
Soffi Amira - Senin, 15 Desember 2025
VinFast Resmikan Pabrik Kendaraan Listrik di Subang, Tegaskan Komitmen Lokalisasi di Indonesia
Lifestyle
Riding Bareng hingga Sharing Session, 'Sowan Nyaman' Rangkul Komunitas Motor Matic
Federal Oil menggelar acara Sowan Nyaman, yang diikuti puluhan pengendara dan komunitas motor matic besar.
Soffi Amira - Sabtu, 06 Desember 2025
Riding Bareng hingga Sharing Session, 'Sowan Nyaman' Rangkul Komunitas Motor Matic
Berita Foto
Menilik Deretan Mobil Baru Mejeng di Ajang Otomotif Gaikindo Jakarta Auto Week 2025
Pengunjung melihat Mobil BAIC BJ30 dalam ajang pameran Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2025 di ICE BSD, Kabupaten Tangerang, Banten, Sabtu (29/11/2025).
Didik Setiawan - Sabtu, 29 November 2025
Menilik Deretan Mobil Baru Mejeng di Ajang Otomotif Gaikindo Jakarta Auto Week 2025
Fun
Berakhir Besok, ini Daftar Mobil Listrik dan Motor yang Bisa Dijajal di GJAW 2025
Daftar mobil listrik dan motor ini bisa dicoba langsung di area test drive GJAW 2025. Berikut adalah merek kendaraannya.
Soffi Amira - Sabtu, 29 November 2025
Berakhir Besok, ini Daftar Mobil Listrik dan Motor yang Bisa Dijajal di GJAW 2025
Fun
Mengusung Filosofi Travel+, JETOUR T2 Siap Jadi Partner Adventure di Indonesia
Mengusung filosofi Travel+, JETOUR T2 menawarkan ruang, kenyamanan, dan gaya untuk para urban adventurer di Indonesia.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 26 November 2025
Mengusung Filosofi Travel+, JETOUR T2 Siap Jadi Partner Adventure di Indonesia
Fun
Jajal Kendaraan Listrik Tanpa Keluar Gedung, GJAW 2025 Tawarkan EV Test Drive Indoor
GJAW 2025 menghadirkan Indoor EV Test Drive pertama di ICE BSD. Pengunjung dapat mencoba berbagai mobil listrik.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 26 November 2025
Jajal Kendaraan Listrik Tanpa Keluar Gedung, GJAW 2025 Tawarkan EV Test Drive Indoor
Fun
5 Mobil SUV yang Meluncur di GJAW 2025, Ada Suzuki Grand Vitara hingga BJ30 Hybrid FWD
Mobil SUV menarik perhatian banyak pengunjung GJAW 2025. Simak 5 di antara yang menjadi highlights.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 25 November 2025
5 Mobil SUV yang Meluncur di GJAW 2025, Ada Suzuki Grand Vitara hingga BJ30 Hybrid FWD
Fun
3 Mobil Hybrid Suzuki yang Rilis selama 2025, Siap Jadi Primadona Baru!
Teknologi plug-in hybrid (PHEV) pada mobil hybrid Suzuki, membuatnya semakin populer berkat fleksibilitas yang ditawarkan.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 25 November 2025
3 Mobil Hybrid Suzuki yang Rilis selama 2025, Siap Jadi Primadona Baru!
Bagikan