Pengalaman 40 Tahun, Modal Yovie Jadi 'Pembisik' Prabowo Bidang Ekonomi Kreatif


Pelantikan Staf Khusus Presiden Bidang Ekonomi Kreatif Yovie Widianto. Foto: Dok YouTube Setpres
MerahPutih.com - Presiden Prabowo Subianto melantik musisi Yovie Widianto menjadi Staf Khusus Bidang Industri Ekonomi Kreatif di Istana Presiden Jakarta, Selasa (22/10).
Pria berusia 56 tahun itu sebelumnya ikut dipanggil ke kediaman Prabowo di Kertanegara pada pekan lalu. Yovie menjelaskan tugasnya memberi masukan kepada Presiden terkait strategi yang perlu dijalankan demi mengembangkan industri ekonomi kreatif.
Menurut dia, subsektor bidang ekonomi kreatif sangat banyak dan berkembang terus. Dia menambahkan jabatannya saat ini tidak jauh berbeda dengan bidang yang digelutinya selama lebih dari 40 tahun.
“Jadi bagaimana sekarang secara ekonomi bisa dimonetisasi dengan lebih baik, musik, film, kuliner, fesyen, dan lainnya," ujar Yovie kepada wartawan di Istana Negara, usai acara pelantikan.
Baca juga:
Musisi Yovie Widianto Sambangi Kediaman Prabowo Subianto di Kertanegara
Yovie menjelaskan tugasnya sebagai staf khusus tak hanya akan berkoordinasi dengan Kementerian Ekonomi Kreatif dan Kementerian Pariwisata, melainkan dengan lintas kementerian seperti UMKM, komunikasi, dan lainnya.
Ke depan, Yovie mengaku akan membantu presiden untuk mengakselerasi pemberdayaan ekonomi kreatif dengan mengandalkan pengalaman yang telah dialami di industri kreatif selama ini.
"Kami akan memberi masukan dan semoga bisa memberi hal-hal baik untuk menteri, sehingga Indonesia punya narasi yang kuat," tutup Yovie. (Knu)
Bagikan
Joseph Kanugrahan
Berita Terkait
Prabowo Buka-bukaan Kementerian Haji Dibentuk karena Penolakan Arab Saudi

Prabowo Klaim Telah Memulai Langkah Awal Hadirkan Mobil Buatan Indonesia, Ditargetkan 3 Tahun Sudah Bisa Produksi

Capaian 1 Tahun Pemerintahan Prabowo, Program MBG Capai 1,4 Miliar Porsi Diminta Ojo Ngoyo

Satu Tahun Pemerintahan Prabowo, IndoStrategi Beberkan Pemeringkatan Kinerja para Menteri

Demo 1 Tahun Pemerintahan Prabowo, Warga Diimbau Jauhi Istana Negara, DPR dan Gedung Danantara

Menteri Bahlil Mengaku Tiap Dipanggil Prabowo Selalu Kena Tegur

Ada Dorong Reshuffle, Siapa Menteri Paling Puas di Mata Publik? Ini Hasil Survei Poltracking

Prabowo Berikan Tiga Kali Peringatan Sebelum Ganti Menteri, Tidak Peduli Jika Dibenci Mantan

1 Tahun Pemerintahan Prabowo, Menhan: Tidak Punya Tanggal Merah

Ratas Kabinet di Rumah, Prabowo Suruh Kemendiktisaintek Cari 2.000 Anak Muda Hebat
