Fashion

Penampilan Eksentrik 'Cruella' Bisa Jadi Inspirasi Gaya Berpakaian

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Selasa, 13 Juli 2021
Penampilan Eksentrik 'Cruella' Bisa Jadi Inspirasi Gaya Berpakaian

Rekomendasi gaya berpakaian Emma Stone dalam Film Cruella yang dapat ditiru. (Foto: IMDb)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SELAIN memikat penonton dengan alur cerita yang menarik, film Cruella juga memanjakan mata dengan busana modis yang dikenakan tokoh utama, Estella de Vil. Terdapat total 47 kostum berbeda yang dikenakannya sepanjang film.

Perancang busana Inggris Jenny Beavan dipercaya untuk mendesain keseluruhan busana milik Estella maupun Cruella secara bersamaan. Setiap busana dirancang dengan sangat terperinci dan hati-hati, sehingga menggambarkan perubahan karakter dan gaya busana yang signifikan antara kedua karakter tersebut.

Estella yang identik dengan riasan wajah yang tebal dan penampilan punk-nya, sedangkan Cruella dengan penampilannya yang berani. Jika kamu menyukai gaya berpakaian milik kedua karakter dalam film ini, mungkin beberapa gaya berikut dapat kamu jadikan inspirasi untuk gaya berpakaianmu.

Baca juga:

Lewat Pakaian Renang, Selena Gomez Kampanyekan Body Positivity


1. Busana bekerja milik Estella

Penampilan Emma Stone di 'Cruella' Bisa Jadi Inspirasi Gaya Berpakaian
Busana dengan nuansa hitam milik Estella. (Foto: IMDb)

Saat pertama kali Estella mengunjungi kantor milik Baroness, seorang perancang busana yang terkenal dan suka menghina, Estella menggunakan blus berwarna hitam polos yang longgar.

Pakaian dengan gaya punk ala 70an ini didukung pula dengan riasan yang minim. Untuk melengkapi penampilannya, Estella menggunakan topi baret berwarna senada.

Kamu dapat meniru tampilan ini dengan menggunakan blus hitam polos dipadukan dengan rok kulit atau celana dengan warna hitam senada. Gunakan aksesoris yang minimalis untuk menyempurnakan tampilan ini.

2. Gaun merah ikonik milk Cruella

Penampilan Emma Stone di 'Cruella' Bisa Jadi Inspirasi Gaya Berpakaian
Gaun merah menyala yang ikonik milik Cruella. (Foto: IMDb)

Dalam film ini diceritakan gaun merah yang menjadi ikon adalah salah satu koleksi milik Baroness tahun 1965. Gaun merah sederhana yang dipadukan dengan sarung tangan panjang senada. Penampilan menonjolkan aura Cruella. Gaya serupa juga dapat kamu gunakan jika ingin tampil menonjol dan menarik perhatian.


3. Tampilan ala biker Cruella

Penampilan Emma Stone di 'Cruella' Bisa Jadi Inspirasi Gaya Berpakaian
Tampilan ala biker milik Cruella. (Foto: IMDb)

Busana yang dikenakan Cruella saat menghadiri acara milik Baroness ini terlihat luar biasa dan mencolok. Cruella menggunakan jaket kulit berwarna hitam dengan bagian bahu yang lebar. Untuk melengkapi penampilannya, Cruella mengenakan celana dengan payet mengkilap. Membuat penampilannya begitu menonjol.

Baca juga:

Beyonce Jadi Inspirasi Gaun Zendaya

4. Mantel bermotif dalmatian

Penampilan Emma Stone di 'Cruella' Bisa Jadi Inspirasi Gaya Berpakaian
Mantel dengan motif dalmantian yang dikenakan Cruella (Foto: Disney)

Mantel dengan motif dalmatian yang digunakan Cruella, menggambarkan gaya berpakaiannya yang eksentrik. Jika kamu ingin meniru tampilan ini, kamu tidak harus menggunakan mantel serupa. Gaun, sepatu, dan aksesoris dengan motif yang sama dapat juga membuat penampilanmu terlihat bold seperti Cruella.


5. Gaun hitam

Penampilan Emma Stone di 'Cruella' Bisa Jadi Inspirasi Gaya Berpakaian
Gaun hitam polos yang dikenakan Cruella. (Foto: Disney+)

Gaun hitam polos mungkin menjadi salah satu item fashion yang dimiliki sebagian besar perempuan. Namun, gaun hitam polos dengan model V-neck yang sederhana dapat diubah Cruella menjadi pakaian yang elegan sekaligus memukau.

Gaun hitam cocok kamu gunakan untuk menonjolkan aura kuat dan dewasa. Kamu bisa memadukannya dengan sepatu hak tinggi dengan warna serupa untuk menyempurnakan tampilanmu.

6. Pakaian berbahan kulit

Penampilan Emma Stone di 'Cruella' Bisa Jadi Inspirasi Gaya Berpakaian
Pakaian berbahan kulit dapat menonjolkan gaya glam-rock milik Cruella. (Foto: Disney)

Pakaian berbahan kulit yang digunakan Cruella dinilai sesuai dengan selera fashion khas Cruella. Tampilan ini dapat menyalurkan gaya glam-rock milinya.

Jika kamu ingin tampil dengan aura kuat layaknya Cruella, pakaian dengan bahan kulit dapat kamu kenakan. Seperti rok, kemeja, mantel berbahan kulit. Gaya ini akan membuatmu jadi pusat perhatian, seperti setiap Cruella tampil. (cit)

Baca juga:

BTS Hadir Sebagai House Ambassador dalam Fashion Show Louis Vuitton

#Fashion #Emma Stone #Film #Gaya Berpakaian
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.

Berita Terkait

ShowBiz
Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025
Jennifer Lopez tampil memukau di film musikal Kiss of the Spider Woman yang tayang 7 November 2025, bersama Diego Luna dan Tonatiuh.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025
Lifestyle
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
Simak deretan film zombie terbaru rilis November–Desember 2025. Dari Abadi Nan Jaya hingga Return of The Living Dead, siap bikin akhir tahun tegang!
ImanK - Rabu, 05 November 2025
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
ShowBiz
Shakira Hadirkan Single 'Zoo' untuk Soundtrack Film 'Zootopia 2', Simak Lirik Lengkapnya
Shakira kembali jadi Gazelle di Zootopia 2 dan rilis lagu 'Zoo' bersama Ed Sheeran dan Blake Slatkin. Film tayang 26 November 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Shakira Hadirkan Single 'Zoo' untuk Soundtrack Film 'Zootopia 2', Simak Lirik Lengkapnya
Fashion
USS 2025 Kembali Digelar di JICC, Lebih dari 300 Brand Bakal Ikut Berpartisipasi!
USS 2025 akan kembali digelar pada 7-9 November 2025 di JICC, Jakarta Pusat. Ada lebih dari 300 brand yang bakal berpartisipasi dalam event ini.
Soffi Amira - Rabu, 05 November 2025
USS 2025 Kembali Digelar di JICC, Lebih dari 300 Brand Bakal Ikut Berpartisipasi!
ShowBiz
Dari 'Hold Your Breath' hingga 'Control Freak', 3 Film Horor Psikologis Siap Tayang di Disney+ November 2025
Tiga film horor psikologis di Disney+ siap mengguncang emosi. Simak sinopsis Hold Your Breath, Control Freak, dan The Hand That Rocks the Cradle.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Dari 'Hold Your Breath' hingga 'Control Freak', 3 Film Horor Psikologis Siap Tayang di Disney+ November 2025
ShowBiz
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' Nadin Amizah Jadi Soundtrack 'Pangku', Film Debut Reza Rahadian
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' milik Nadin Amizah resmi jadi soundtrack film Pangku, debut penyutradaraan Reza Rahadian yang tayang 6 November.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' Nadin Amizah Jadi Soundtrack 'Pangku', Film Debut Reza Rahadian
ShowBiz
Putri Marino hingga Christine Hakim Bintangi 'Empat Musim Pertiwi', Film Baru Garapan Kamila Andini
Forka Films umumkan pemeran film 'Empat Musim Pertiwi' karya Kamila Andini. Dibintangi Putri Marino, Arya Saloka, Hana Malasan, Christine Hakim.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Putri Marino hingga Christine Hakim Bintangi 'Empat Musim Pertiwi', Film Baru Garapan Kamila Andini
ShowBiz
Willem Dafoe Tampil Misterius di Film Thriller 'The Man in My Basement', Tayang November 2025 di Disney+
Willem Dafoe kembali lewat film misteri–thriller 'The Man in My Basement', tayang di Disney+ November ini. Simak detail pemain dan jalan ceritanya.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Willem Dafoe Tampil Misterius di Film Thriller 'The Man in My Basement', Tayang November 2025 di Disney+
ShowBiz
Film Adaptasi Komik 'Labah-Labah Merah' tengah Digarap, Superhero Indonesia Bangkit Lagi
Soraya Intercine Films resmi adaptasi komik klasik 'Labah-Labah Merah' karya Kus Bram menjadi film layar lebar. Simak teaser dan detail proyeknya di sini.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Film Adaptasi Komik 'Labah-Labah Merah' tengah Digarap, Superhero Indonesia Bangkit Lagi
ShowBiz
Kamila Andini Comeback Lewat Film 'Empat Musim Pertiwi', Siap Diumumkan Awal November 2025
Forka Films umumkan film baru 'Empat Musim Pertiwi' garapan Kamila Andini. Rumor menyebut Putri Marino akan jadi pemeran utama.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Kamila Andini Comeback Lewat Film 'Empat Musim Pertiwi', Siap Diumumkan Awal November 2025
Bagikan