Musik

Pasca Pandemi, Promotor Banjir Berkah

P Suryo RP Suryo R - Selasa, 08 November 2022
Pasca Pandemi, Promotor Banjir Berkah

Synchronize Festival 2022 berjalan dengan sukses. (Instagram@synchronizefest)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SIAPKAN kamera, dompet, gawai, handuk kecil, kacamata hitam, bucket hat dan tak lupa tiket nonton Synchronize Festival 2022. Jangan lupa harus sudah pernah vaksin booster pertama dan tentunya antre dengan tertib untuk bisa masuk ke arena JIEXPO Kemayoran, Jakarta. Segala macam musisi dan band dari bermacam genre sudah menunggu untuk menghibur kamu di salah satu festival musik terbaik Indonesia.

Serupa perjuangan kita yang penuh keringat saat ingin menonton musisi favorit ke suatu festival. Hal itu juga dirasakan oleh para promotor di Indonesia ketika akhirnya gerbang menggelar festival secara luring diperbolehkan. Tentu saja momen tersebut menjadi banjir berkah tersendiri bagi para promotor.

Baca juga:

Kenapa Banyak Orang Mendapat Banjir Ide Saat di Kamar Mandi?

musik
Sychronize Festival 2022 menjadi salah satu festival yang sukses digelar secara luring. (Foto: MP/Andrew Francois)

Dalam catatan yang dimiliki Asosiasi Promotor Musik Indonesia (APMI) mengungkapkan, bahwa sepanjang 2022 ada lebih dari 50 festival musik. Baik skala regional, nasional, maupun internasional yang sudah berjalan di Indonesia.

“Sejak pertengahan tahun kita bisa menyaksikan bangkitnya industri ini, dilihat dari munculnya berbagai festival dan konser di seluruh penjuru Indonesia,” terang APMI dalam keterangan resminya.

Lihatlah betapa banyaknya berkah yang dialami oleh para promotor Indonesia. Perlu diketahui banjir berkah yang dirasakan bukan hanya berdampak pada promotor saja, tetapi juga berbagai lini di belakangnya.

“Promotor acara musik bahagia karena bisa aktif dan memperkerjakan kembali kawan-kawannya yang sempat kehilangan pemasukan. Para vendor, para musisi dan crew, dan tentunya para penikmat musik di Indonesia,” lanjut APMI.

Baca juga:

Pernyataan Sikap APMI untuk Industri Seni Pertunjukan Agar Jadi Lebih Baik

musik
Walau diguyur hujan Nasida Ria tetap semangat menghibur para penonton Synchronize Festival. (foto: Instagram@synchronizefest)

Banyak berkah banyak rezeki yang dirasakan oleh para promotor dan orang-orang di belakangnya. Meningat kita (warga Indonesia) baru merasakan kembali acara-acara secara luring setelah dua tahun lamanya terkurung dalam ketakutan virus COVID-19.

Sekarang, setelah berbagai perjuangan hebat yang dilakukan oleh seluruh lini masyarakat Indonesia dan pemerintah. Kini kita bisa merasakan kembali udara dan rasa berbeda ketika bisa menikmati atmosfer menonton konser musik secara langsung.

Walaupun kita tak bisa pungkiri dari berita beberapa hari ke belakang, yang menunjukan berita yang cukup memprihatinkan mengenai industri musik Indonesia. Ketika sudah mulai bangkit, selalu ada beberapa oknum yang mengambil kesempatan tersebut untuk keuntungan pribadi sampai melupakan keselamatan orang banyak.

Para oknum panitia acara yang menjual tiket di luar kapasitas perjanjian. Ada juga yang cuek pada masalah pengelolahan sampah yang diterapkan dalam beberapa festival.

Kemudian semuanya menjadi sebuah pembelajaran. Tentunya untuk menggelar acara sekelas festival pihak penyelenngara atau promotor harus memperhatikan waste management, crowd control management, hingga show management untuk membuat festival menjadi sukses. (Far)

Baca juga:

APMI Upayakan Tiga Festival Skala Besar di Indonesia Tetap Terlaksana

#November Warga +62 Banjir Berkah #Musik
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

Lifestyle
Falaci Bawa Virus Electronic Groove dan Rock yang Catchy Lewar 'prototype (demo)'
Untuk menikmati versi lengkap dari semua lagu, pendengar diarahkan untuk mengakses melalui Bandcamp atau melalui rilisan fisik
Angga Yudha Pratama - Senin, 27 Oktober 2025
Falaci Bawa Virus Electronic Groove dan Rock yang Catchy Lewar 'prototype (demo)'
ShowBiz
Bilal Indrajaya Ajak Menyelami Kenangan Manis dan Realitas Pahit Perpisahan di ‘Akhir Pekan yang Hilang’
Sinematografi yang halus memperkuat kesan kontemplatif
Angga Yudha Pratama - Senin, 27 Oktober 2025
Bilal Indrajaya Ajak Menyelami Kenangan Manis dan Realitas Pahit Perpisahan di ‘Akhir Pekan yang Hilang’
ShowBiz
Bangkutaman Kembali dengan 'Mencari': Refleksi Dua Dekade Perjalanan Musik dan Pencarian Jati Diri
Single 'Mencari' merepresentasikan lebih dari sekadar perjalanan menemukan sesuatu.
Dwi Astarini - Senin, 27 Oktober 2025
Bangkutaman Kembali dengan 'Mencari': Refleksi Dua Dekade Perjalanan Musik dan Pencarian Jati Diri
ShowBiz
Bintang 'KPop Demon Hunters' EJAE Lepas Debut Solo 'In Another World', Berikut Lirik Lengkapnya
Dalam liriknya, ia mencurahkan kisah tentang masa-masa sulit, penyesalan, serta proses menyadari bahwa sebagian besar luka yang ia rasakan justru berasal dari dalam dirinya sendiri.
Dwi Astarini - Senin, 27 Oktober 2025
Bintang 'KPop Demon Hunters' EJAE Lepas Debut Solo 'In Another World', Berikut Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Visual Puitis Penuh Nostalgia ala Bilal Indrajaya dalam ‘Akhir Pekan yang Hilang’
Menghadirkan interpretasi visual yang memperdalam makna emosional dari lagu tersebut.
Dwi Astarini - Senin, 27 Oktober 2025
Visual Puitis Penuh Nostalgia ala Bilal Indrajaya dalam ‘Akhir Pekan yang Hilang’
ShowBiz
Lirik Lengkap 'A Couple Minutes' dari Olivia Dean Tentang Momen Janggal
Menyoroti berbagai sisi emosional dalam hubungan manusia.
Dwi Astarini - Senin, 27 Oktober 2025
Lirik Lengkap 'A Couple Minutes' dari Olivia Dean Tentang Momen Janggal
ShowBiz
Lirik Lagu Mendalam Berjudul 'Cinta Terindah' dari Elma Dae
Menggambarkan kisah seseorang yang pernah bermimpi menjalani hidup bersama orang yang dicintai, namun pada akhirnya harus menerima kenyataan pahit perpisahan.
Dwi Astarini - Senin, 27 Oktober 2025
Lirik Lagu Mendalam Berjudul 'Cinta Terindah' dari Elma Dae
Lifestyle
Awas Baper Maksimal! Henry Moodie Bongkar Habis 'Kekacauan Batin' dan Kisah Patah Hati Terbaik Dalam Album Debut 'Mood Swings'
Album ‘mood swings’ ini menampilkan sisi Henry yang paling pribadi, jujur, dan autentik
Angga Yudha Pratama - Senin, 27 Oktober 2025
Awas Baper Maksimal! Henry Moodie Bongkar Habis 'Kekacauan Batin' dan Kisah Patah Hati Terbaik Dalam Album Debut 'Mood Swings'
ShowBiz
Dari Bogor ke Jepang: Starrducc Menembus Pasar Internasional lewat Rilisan Piringan Hitam
Rilisan ini menjadi vinyl perdana bagi Starrducc dan menandai langkah besar mereka di kancah musik internasional.
Dwi Astarini - Minggu, 26 Oktober 2025
Dari Bogor ke Jepang: Starrducc Menembus Pasar Internasional lewat Rilisan Piringan Hitam
ShowBiz
Bad Omens Kembali Lewat Single Terbaru 'Dying to Love', Simak Lirik Lengkapnya
Lirik lagu Dying to Love dari Bad Omens membuat pendengarnya bisa merasakan energi dan konflik batin dalam setiap baitnya.
Soffi Amira - Minggu, 26 Oktober 2025
Bad Omens Kembali Lewat Single Terbaru 'Dying to Love', Simak Lirik Lengkapnya
Bagikan