Pameran Game Tingkat Dunia E3 2020 Batal Gara-Gara Virus Corona

Raden Yusuf NayamenggalaRaden Yusuf Nayamenggala - Kamis, 12 Maret 2020
Pameran Game Tingkat Dunia E3 2020 Batal Gara-Gara Virus Corona

Pameran Game Tingkat Dunia E3 2020 Batal gara-gara virus corona (Foto: enjin)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

PANDEMI virus corona menyebabkan sejumlah acara-acara penting di berbagai belahan dunia batal. Usai kompetisi basket kelas dunia, NBA, kini pameran game tingkat dunia Electronic Entertainment Expo (E3) juga dibatalkan.

Terkait pembatalan tersebut, pihak penyelenggara, Electronic Software Association (ESA), secara resmi telah mengumumkan keputusan itu.

Baca Juga:

Harga Naik Hingga 4 Kali Lipat, Amazon Batasi Penjualan Masker dan Hand Sanitizer

"Usai berkonsultasi dengan penuh pertimbangan dengan seluruh tim mengenai kesehatan dan keselatan semua orang di industri ini, termasuk penggemar game, tim kami sendiri, peserta pameran dan mitra E3, dengan berat hati kami harus putuskan untuk membatalkan E3 2020," bunyi pernyataan ESA, seperti yang dilansir dari laman gamespot.

Virus Corona membuat E3 2020 terpaksa dibatalkan (Foto: pixabay/tumisu)

Gelaran game tahunan ini mulanya dijadwalkan pada tanggal 9 - 11 Juni di Los Angeles, Amerika Serikat. Sebelum pihak penyelenggara, ESA, memberikan pernyataan resmi. Nasib acara seolah sudah dapat ditebak akan batal.

Baca Juga:

Virus Corona Porak Porandakan NBA

Alasannya yakni tak jauh beda dengan sejumlah acara besar lainnya yang yaitu penyebaran virus corona yang sudah memasukin tahap serius.

Pandemi Virus Corona pun telah memaksa sejumlah perusahaan teknologi dan organisasi, membatalkan rencana serta acara tahunan mereka. Sebut saja MWC, Facebook F8, Google I/O, Apple WWDC, dan sebagainya.

Sebelumnya, kabar pembatalan acara E3 sudah berhembus kencang usai akun twitter @devolverdigital menyerukan untuk membatalkan penerbangan dan sewa kamar hotel terkait acara E3 2020 tersebut.

Cuitan dari platform distribusi game independen asal Inggris pun sontak menuai berbagai reaksi dari para warganet.

Banyak acara-acara penting yang ditunda hingga dibatalkan akibat virus corona (Foto: pixabay/geralt)

Hingga akhirnya, pihak penyelenggara pun telah membuat keputusan. Di mana acara tahunan yang selalu dinantikan oleh para pecinta game serta orang-orang di industri game itu, bernasib sama dengan acara lainnya.

Setelah E3, bukan tidak mungkin sejumlah acara besar lainnya di dunia batal jika pandemi virus corona berlangsung dalam jangka waktu lama. (Ryn)

Baca Juga:

Samsung Minta Karyawannya Tak Dikarantina Akibat Corona di Vietnam, Ada Apa?

#Virus Corona #Game
Bagikan
Ditulis Oleh

Raden Yusuf Nayamenggala

I'm not perfect but special

Berita Terkait

Fun
Honkai: Star Rail Versi 3.7 Hadir 5 November, Tutup Bab Amphoreus dan Perkenalkan Cyrene
Menghadirkan berbagai mode dan event menarik.
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
Honkai: Star Rail Versi 3.7 Hadir 5 November, Tutup Bab Amphoreus dan Perkenalkan Cyrene
Fun
Kena Gelombang PHK Massal, Netflix Tutup Studio Gim Besar Keduanya
Boss Fight Entertainment dikenal lewat proyek Netflix Stories dan Squid Game: Unleashed, dua gim yang cukup populer di platform tersebut.
Dwi Astarini - Rabu, 29 Oktober 2025
Kena Gelombang PHK Massal, Netflix Tutup Studio Gim Besar Keduanya
Fun
Antusiasme Tinggi Hari Kedua Gelaran ChuniMaiDori Festival di Carstensz Mall
Pada hari kedua ini, fokus acara beralih ke kompetisi gim MaiMai, yang terbagi menjadi empat kategori utama: Dawn, Rise, Climax, dan Finale.
Dwi Astarini - Minggu, 26 Oktober 2025
Antusiasme Tinggi Hari Kedua Gelaran ChuniMaiDori Festival di Carstensz Mall
Fun
Seru Banget nih, CPCM Rayakan Ulang Tahun Kedua dengan Chunimaidori Festival
Bagi para penggemar gim arcade, terutama MaiMai dan Chunithm, festival ini bagaikan pesta besar yang sudah lama dinantikan.
Dwi Astarini - Sabtu, 25 Oktober 2025
Seru Banget nih, CPCM Rayakan Ulang Tahun Kedua dengan Chunimaidori Festival
Fun
Bakal Seru Banget nih, Zenless Zone Zero Versi 2.3 akan Hadir 15 Oktober Bawa Cerita Horor Penuh Teka-Teki
Lucia, Yidhari, dan Komano Manato akan bergabung dalam pertempuran sebagai Agen baru, ditemani berbagai gameplay baru, outfit keren untuk Vivian dan Manato, serta konten event-event menarik lainnya.
Dwi Astarini - Selasa, 14 Oktober 2025
Bakal Seru Banget nih, Zenless Zone Zero Versi 2.3 akan Hadir 15 Oktober Bawa Cerita Horor Penuh Teka-Teki
Lifestyle
Sistem Pendingin di Red Magic 11 Pro: Cara Kerja dan Keunggulan
Seri 11 Pro diperkirakan mampu menjalankan game berat
Angga Yudha Pratama - Selasa, 14 Oktober 2025
Sistem Pendingin di Red Magic 11 Pro: Cara Kerja dan Keunggulan
Lifestyle
Red Magic 11 Pro: HP Gaming dengan Sistem Pendingin Cairan Berbekal Baterai Raksasa 8.000 mAh dan Kipas 24.000 RPM
Red Magic 11 Pro rilis 17 Oktober
Angga Yudha Pratama - Selasa, 14 Oktober 2025
Red Magic 11 Pro: HP Gaming dengan Sistem Pendingin Cairan Berbekal Baterai Raksasa 8.000 mAh dan Kipas 24.000 RPM
ShowBiz
Karakter 'KPop Demon Hunters' Beraksi di Arena 'Fortnite', Hadir dengan Mode dan Item Eksklusif
Dari Netflix ke Fortnite, KPop Demon Hunters kini hadir di arena permainan.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 04 Oktober 2025
Karakter 'KPop Demon Hunters' Beraksi di Arena 'Fortnite', Hadir dengan Mode dan Item Eksklusif
Fun
HoYoverse Kenalkan Gim Life Sim Kosmik Terbaru Petit Planet
Dalam Petit Planet, pemain diberi kepercayaan untuk merawat sebuah planet milik mereka sendiri.
Dwi Astarini - Jumat, 26 September 2025
HoYoverse Kenalkan Gim Life Sim Kosmik Terbaru Petit Planet
Fun
Honkai: Star Rail Versi 3.6 Rilis 24 September, Bagi-Bagi Gratis Karakter Dan Heng • Permansor Terrae
Pembaruan kali ini menghadirkan dua karakter lima bintang yang sangat dinantikan, yakni Evernight dan Dan Heng • Permansor Terrae.
Dwi Astarini - Rabu, 17 September 2025
Honkai: Star Rail Versi 3.6 Rilis 24 September, Bagi-Bagi Gratis Karakter Dan Heng • Permansor Terrae
Bagikan