Fashion

Padu Padan Rok Denim Maxi Bikin Tampilan Lebih Bergengsi

Hendaru Tri HanggoroHendaru Tri Hanggoro - Rabu, 30 Agustus 2023
Padu Padan Rok Denim Maxi Bikin Tampilan Lebih Bergengsi

Kembalinya rok denim maxi saat ini ikut meramaikan dunia fesyen 2023. (Foto: Instagram/@bb10lue)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

ZAMAN terus berganti, tapi Denim tak mati-mati. Contohnya rok denim maxi. Ia selalu kembali dengan beragam inovasi dan meramaikan dunia fesyen.

Rok denim maxi tak hanya dipakai kembali oleh selebritas kenamaan seperti Selena Gomez, tapi juga dipakai oleh jenama Burberry dan Altuzzura di gelaran runway 2022--2023.

Kembalinya tren maxi denim skirt ini jauh berbeda dari tren sebelumnya. Kali ini semuanya adalah tentang selebrasi gaya dan bentuk tubuh yang berbeda-beda.

Rok denim maxi kali pertama beroleh penerimaan pada 1970-an. "Rok denim muncul sebagai cara untuk mendaur ulang denim, yang mencerminkan energi semangat bebas pada masa itu," tulis elle.com.

Baca juga:

Sneakers Seri Terbaru Balenciaga Diselimuti Denim

denim maxi
Menambahkan jaket kulit akan semakin memberikan statement dipenampilanmu. (Foto: Instagram/@inspopub)

Masa 1990-an adalah kejayaan rok denim maxi. Dia menjadi identitas kuat dalam gerakan Grunge. Sering dipadukan dengan sepatu tempur, aksesori tebal, dan jaket kulit, pakaian ini melambangkan estetika 'do it yourself' yang menjadi identitas fesyen tersebut.

"Dipopulerkan oleh pentolan perempuan penyanyi seperti Courtney Love dan Gwen Stefani," lanjut elle.com.

Jadi, ada begitu banyak cara untuk menggunakan rok denim maxi ini dengan mix and match yang berbeda. Melansir laman In-Style, yuk, simak bagaimana para street-styler memadukan denim skirt secara stylish.

1. Rok Denim Maxi dan Jaket Kulit

Rok denim sudah terlihat eye-catching dengan sendirinya. Jika menambahkan jaket kulit, akan semakin memberikan statement di penampilanmu. Pertahankan gaya agar tetap kasual menggunakan blus atau t-shirt putih, lalu kamu juga bisa menggunakan boots untuk tampilan yang bold.

2. Rok Denim Maxi, Ikat Pinggang, dan Hoodie

Coba kembali gaya yang tren pada dekade 90-an ini. Padankan t-shirt atau hoodie seperti ini yang memeluk tubuh dengan rok denim maxi berpotongan low-rise atau jatuh di pinggul. Tambahkan belt untuk aksi yang lebih stylish dan unik.

Baca juga:

Tak Kalah Kece, Denim Lokal Juga Punya Kualitas Tinggi

denim maxi
Bermainlah dengan proposi kombinasi rok denim maxi dengan crop top. (Foto: Instagram/@trendyontime)

3. Rok Denim Maxi, Crop Shirt dan Sweater

Bermainlah dengan proposi kombinasi rok denim maxi dengan crop top. Dengan memadukan bawahan panjang dengan atasan yang memamerkan perut, kamu bisa mengubah denim sederhana menjadi lebih seksi dan up to date.

4. Rok Denim Maxi dan Polo Shirt Warna-Warni


Berani bermain warna sangat bisa mengubah gaya simpel menjadi lebih menarik. Pilih t-shirt atau polo shirt ketat yang memiliki multi warna cerah. Padankan dengan high heels yang mampu mengelevasi gaya kasual jadi lebih bergaya.

Nah, gimana hasil mix and match kali ini? Bisa banget untuk jadi rekomendasi gayamu sehari-hari loh. Yuk, dicoba! (dgs)

Baca juga:

Begini Cara Lipat Celana Denim untuk di Lemari Rumah dan di Koper

#Fashion #Denim
Bagikan
Ditulis Oleh

Hendaru Tri Hanggoro

Berkarier sebagai jurnalis sejak 2010 dan bertungkus-lumus dengan tema budaya populer, sejarah Indonesia, serta gaya hidup. Menekuni jurnalisme naratif, in-depth, dan feature. Menjadi narasumber di beberapa seminar kesejarahan dan pelatihan jurnalistik yang diselenggarakan lembaga pemerintah dan swasta.

Berita Terkait

Fashion
Ekspresi Duka Laut dalam Koleksi ‘Larung’ dari Sejauh Mata Memandang di Jakarta Fashion Week 2026
SMM mengajak kita semua untuk melarung kedukaan atas kerusakan laut sekaligus menumbuhkan harapan agar semakin banyak yang sadar dan berupaya memperbaikinya.
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
Ekspresi Duka Laut dalam Koleksi ‘Larung’ dari Sejauh Mata Memandang di Jakarta Fashion Week 2026
Fashion
Jakarta Fashion Week 2026: Merayakan Warisan Gaya dan Regenerasi Desainer Tanah Air
JFW 2026 menampilkan lebih dari 100 desainer dan label terkemuka tanah air.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 29 Oktober 2025
Jakarta Fashion Week 2026: Merayakan Warisan Gaya dan Regenerasi Desainer Tanah Air
ShowBiz
Dari Musik ke Mode: Silampukau Hadirkan Kolaborasi Artistik dengan Kasatmata
Berkolaborasi dengan Kasatmata, Silampukau hadirkan album Stambul Arkipelagia.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 29 Oktober 2025
Dari Musik ke Mode: Silampukau Hadirkan Kolaborasi Artistik dengan Kasatmata
Fashion
Kisah Nenek Moyang Maluku dalam Kain Batik Tulis Maluku Tengah di Trade Expo Indonesia
Kain indah memesona tersebut menjadi representasi batik tulis asal Maluku Tengah nan berkarakter dan memikat.
Dwi Astarini - Minggu, 26 Oktober 2025
Kisah Nenek Moyang Maluku dalam Kain Batik Tulis Maluku Tengah di Trade Expo Indonesia
Fashion
Semangat Segar di Tahun Baru, Converse Sambut Komunitas Converse All Star Class of ’26 dan Katalis Musim ini, Harra.
Converse All Star adalah platform komunitas global yang didedikasikan untuk mendukung dan memberdayakan para kreator muda yang sedang berkembang.
Dwi Astarini - Jumat, 24 Oktober 2025
 Semangat Segar di Tahun Baru, Converse Sambut Komunitas Converse All Star Class of ’26 dan Katalis Musim ini, Harra.
Fashion
Converse Sambut Musim Liburan Akhir Tahun dengan Koleksi Terbaru, Gaya Maksimal di Segala Perayaan
Converse mengundang setiap orang untuk mendefinisikan musim liburan mereka sendiri, didukung gaya alas kaki yang serbaguna.
Dwi Astarini - Kamis, 23 Oktober 2025
Converse Sambut Musim Liburan Akhir Tahun dengan Koleksi Terbaru, Gaya Maksimal di Segala Perayaan
Fashion
Gaya Sporty Luxe ala Justin Hubner: Maskulin, Melek Mode, dan Anti Ribet
Lewat akun Instagram pribadinya @justinhubner5, Justin kerap membagikan gaya berpakaian yang memadukan nuansa sporty dan kemewahan, yang dikenal sebagai tren sporty luxe.
Wisnu Cipto - Minggu, 12 Oktober 2025
Gaya Sporty Luxe ala Justin Hubner: Maskulin, Melek Mode, dan Anti Ribet
Fashion
Terus Merugi, Sepatu BATA Resmi Hapus Bisnis Produksi Alas Kaki
Keputusan diambil dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) BATA yang digelar pada 25 September 2025.
Wisnu Cipto - Jumat, 10 Oktober 2025
 Terus Merugi, Sepatu BATA Resmi Hapus Bisnis Produksi Alas Kaki
ShowBiz
Lebih dari Sekadar Festival, JakCloth Kini Jadi Simbol Ekspresi Lokal
JakCloth telah bertransformasi jadi sebuah movement anak muda.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 01 Oktober 2025
Lebih dari Sekadar Festival, JakCloth Kini Jadi Simbol Ekspresi Lokal
Fashion
Energi Baru ESMOD Jakarta Meriahkan Senayan City Fashion Nation 2025
ESMOD Jakarta Runway Syndicate menjadi salah satu sorotan di panggung Senayan City Fashion Nation 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 24 September 2025
Energi Baru ESMOD Jakarta Meriahkan Senayan City Fashion Nation 2025
Bagikan