Nintendo Switch Kini Support Bluetooth Audio
Nintendo Switch kini beri dukungan bluetooth audio. (Foto: YouTube/Jackson Snowden)
NINTENDO mengumumkan bahwa kini perangkat Switch telah support untuk audio nirkabel atau Bluetooth. Pembaruan perangkat lunak pada Switch memungkinkan konsol dapat menghubungkan ponsel Bluetooth mereka, sehingga dapat mendengarkan audio saat bermain game.
Fitur ini menjadi salah satu hal yang ditunggu-tunggu oleh pengguna sejak Switch dirilis pada 2017. Karenanya fitur baru ini mendapatkan respon positif dari pengguna, walaupun masih terdapat beberapa batasan.
Baca juga:
Laman The Verge memberitakan bahwa pengguna hanya dapat menggunakan dua pengontrol nirkabel jika ingin menggunakan headset Bluetooth. Selain itu, fitur ini tidak mendukung penggunaan mikrofon Bluetooth.
Namun hal ini memang tidak mungkin terjadi, mengingat sistem suara obrolan pada Nintendo sendiri bergantung pada aplikasi yang sedang berjalan di ponsel.
Keterbatasan ini sangat disayangkan, sebab terdapat pengguna yang mengandalkan kemampuan untuk berbicara dengan pengguna lain secara langsung (built-in), tanpa membutuhkan gawai lainnya.
Fitur audio nirkabel ini menjadi sesuatu yang dibutuhkan pengguna Switch. Bahkan hal ini dapat menjadi salah satu nilai jual tambahan bagi Switch Pro. Sebab Switch tidak memiliki jack headphone layaknya Pro Controller Nintendo lainnya.
Namun disamping keterbatasan yang dimiliki sistem ini, sepertinya Nintendo telah mempersiapkannya secara matang. Pihak Nintendo menjelaskan bahwa Switch dapat menyimpan hingga 10 perangkat yang terhubung. Hal ini dapat dimiliki oleh pengguna Switch maupun Switch Lite.
Baca juga:
Nantinya, sebelum pengguna dapat menggunakan perangkat audio nirkabel, pengguna akan diarahkan pada menu pengaturan. Setelahnya akan terdapat pilihan 'Audio Bluetooth' dan pengguna dapat langsung menghubungkan headphone bluetooth mereka.
Dalam uji coba yang dilakukan The Verge, perangkat audio nirkabel AirPods Pro dapat berfungsi dengan baik. Dalam permainan WarioWare: Get It Together, pengguna tidak merasakan adanya penundaan antara pergerakan gambar dengan suara.
Kesesuaian antara gerak gambar dan suara menjadi sesuatu yang penting saat bermain game yang mengutamakan kecepatan pemain, salah satunya permainan WarioWare: Get It Together.
Namun kesulitan untuk menghubungkan perangkat audio nirkabel dirasakan pada Switch generasi kedua, Sean Hollister. Setelah dilakukan pengujian, Controller Nintendo ini sulit terhubung dengan perangkat audio nirkabel apapun, mulai dari perangkat headphone maupun TV pintar.
Saat mencoba dihubungkan dengan perangkat audio nirkabel, sistem permainan menampilkan pesan 'Tidak dapat menemukan perangkat audio Bluetooth'. bahkan setelah dicoba beberapa kali.
Hal ini bukan menjadi satu-satunya masalah Switch untuk urusan koneksi nirkabel. sebab terkadang Controller Nintendo Switch membutuhkan waktu 30 detik untuk dapat kembali digunakan, setelah ditinggalkan dan masuk dalam mode sleep. Dalam beberapa kasus yang sama, pengguna justru baru dapat menggunakannya kembali jika Controller Nintendo Switch dimatikan sepenuhnya. (cit)
Baca juga:
Bagikan
Ananda Dimas Prasetya
Berita Terkait
HP Gaming 'Monster' RedMagic 11 Air Siap Gebrak Pasar Global Pekan Depan, Spesifikasinya Bikin Merinding
10 Tips Penting Game TheoTown agar Kota Cepat Maju, 100 Persen Efektif!
Interaksi Sosial di Platform Gim Daring Jadi Wadah Sebarkan Paham Radikalisme
Simu Liu Jadi Bintang Utama Film Adaptasi Game 'Sleeping Dogs', Disutradarai Timo Tjahjanto
BNPT Pantau Roblox, Takut Jadi Media Penyebaran Radikalisasi Pada Anak
Film Adaptasi Gim Sleeping Dogs, Bakal Disutradarai Timo Tjahjanto
Trailer Film Live-Action 'Street Fighter' Rilis, Ini Deretan Aktor-Aktris Pemeran Ryu Dkk
Trailer Perdana Film Live-Action 'Street Fighter' Dirilis, Siap Suguhkan Aksi Laga Intens
Timnas MLBB Indonesia Ukir Sejarah Peringkat 4 Dunia IESF WEC 2025, Langsung Fokus SEA Games Thailand
Indonesia Genggam Dunia Esports: MLBB Putri Pertahankan Tahta IESF WEC 2025, Win Rate 100 Persen Cuy