Motul dan GasGas Factory Racing Tech3 Kembali Berkolaborasi
Motul dan GasGas Factory Racing Tech3 kembali bekerja sama di ajang balap dunia. Foto: Motul
MerahPutih.com - Produsen pelumas asal Prancis, Motul, resmi menjalin kolaborasi dengan GasGas Factory Racing Tech3 untuk beberapa tahun ke depan. Nantinya, kerja sama ini akan berjalan di berbagai ajang balap ternama, seperti MotoGP, Moto3, dan MotoE.
"Kami sangat gembira GasGas Factory Racing Tech3 bergabung kembali dengan Motul di masa mendatang Seri MotoGP, Moto3 dan MotoE," kata Chief Marketing Officer Motul Asia Pacific, Carlo Savoca dalam keterangan resminya, Selasa (30/1).
Baca juga: Pertamina Enduro VR46 Luncurkan Livery untuk MotoGP 2024
View this post on Instagram
Carlo mengatakan, sejarah yang telah terukir bersama dengan Motul di musim lalu akan menjadi pendorong untuk memulai kembali di musim balapan tahun ini, yakni melalui inovasi dan teknologi pelumasan dan capaian di ajang balap motor.
Menurutnya, 2024 akan menjadi tahun yang sangat menarik bagi Motul dalam hal pertumbuhan di kancah motorsports.
"Kami sangat antusias dan kami bersiap untuk berkolaborasi erat dengan GasGas Factory Racing Tech3, tidak hanya di beberapa tahun mendatang, tapi juga di tahun-tahun berikutnya," pungkas dia.
Motul sebagai produk pelumas yang kental dengan DNA motorsport, nantinya akan tetap menjadikan ajang balap dunia sebagai fokus mereka. Hal ini juga menjadi alasan Motul untuk menghidupkan kembali kemitraan dengan Tech3.
Baca juga: Honda RC213V Dirombak Total untuk Bersaing di MotoGP 2024
Kolaborasi antara Motul dengan tim balap tersebut sudah terjalin sejak 2008 hingga 2018. Dalam rentang waktu tersebut, Motul menjadi pelumas resmi untuk tim Tech3.
Teknologi dan kualitas pelumas Motul ikut berperan penting dalam mendukung performa dan keandalan sepeda motor Tech3 yang mampu meraih sukses hasil luar biasa di beberapa seri balap terkenal, termasuk MotoGP, Moto2, dan Moto3.
Melalui kolaborasi ini, Motul bakal kembali menghadirkan pelumas terbaik untuk Tech3 di lintasan balap. Bagi Motul, bekerja sama dengan GasGas Factory Racing Tech3 juga membantu mereka dalam hal riset dan pengembangan produk. Kemudian, mendorong batas-batas inovasi teknologi pelumasan.
Pada musim 2024, GasGas Factory Racing Tech3 akan diperkuat oleh rider muda potensial, yaitu Augusto Fernandez (Spanyol) yang merupakan juara dunia Moto2 2022. Ia akan berduet dengan rider 19 tahun, Pedro Acosta (Spanyol), yang merupakan debutan di MotoGP 2024. (*)
Baca juga: Red Bull GasGas Tech 3 Pamerkan Motor dan Livery untuk MotoGP 2024
Bagikan
Soffi Amira
Berita Terkait
Bikin Inovasi Baru, Oli Full Synthetic untuk Motor Matic Kini Hadir dengan Standar API SN
Raul Fernandes Bersinar di Phillip Island, Raih Kemenangan Perdana di MotoGP Australia 2025
Peredaran Oli Tak Sesuai Spesifikasi Berhasil Diungkap di Jambi, Federal Oil Tekankan Pentingnya Edukasi dan Perlindungan Konsumen
Jadwal Lengkap MotoGP Australia 2025: Juara Dunia Absen, Persaingan Sengit Jelang Akhir Musim
Konsisten Jaga Kepercayaan Konsumen selama Lebih dari 1 Dekade, Federal Oil Kembali Sabet Superbrands Awards di 2025
Operasi Bahu Kanan Selesai, Marc Marquez 'Hidupkan' Mode Pemulihan
Marc Marquez Sukses Operasi Bahu Kanan Usai, Bakal Absen di Malaysia dan Australia
Jadi Sarana Edukasi, Partisipasi Pengguna Motor Matic Naik di Program Berhadiah Pulsa
Rajin Ganti Oli Mobil, Pengendara Dapat Paket Liburan Rp 70 Juta hingga Logam Mulia
Mengenal Konsep Jinba Ittai Mazda, Filosofi Asal Jepang Buat Pengendara Menyatu dengan Mobil