Film

'Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One' Rilis Trailer Perdana

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Selasa, 24 Mei 2022
'Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One' Rilis Trailer Perdana

Agen Ethan Hunt akan kembali beraksi di Mission: Impossible - Dead Reckoning. (Foto: YouTube/Paramount Pictures)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

FILM Mission: Impossible terbaru merilis cuplikan video (trailer) untuk pertama kalinya. Dead Reckoning adalah angsuran ketujuh dari film action mata-mata yang dibintangi Tom Cruise sebagai Ethan Hunt, agen khusus dari Impossible Missions Force (IMF).

Trailer tersebut menunjukkan kembalinya beberapa pemeran yang pernah hadir di seri Mission: Impossible sebelumnya, termasuk Ving Rhames, Simon Pegg, Rebecca Ferguson, dan Vanessa Kirby.

Selain itu, trailer juga menunjukkan kembalinya Henry Czerny sebagai direktur IMF Eugene Kittridge yang muncul di film pertama Mission Impossible (1996). Cuplikan tersebut memperlihatkan pertemuan yang menegangkan antara dia dan Cruise.

Baca juga:

'Top Gun: Maverick' Akhirnya Tayang Perdana di Festival Film Cannes 2022

"Hari-harimu dalam berjuang untuk apa yang disebut 'Kebaikan Lebih Besar' sudah berakhir," kata Czerny kepada Cruise di trailer. "Ini adalah kesempatan kita untuk mengendalikan kebenaran. Konsep benar dan salah, untuk semua orang selama berabad-abad yang akan datang. Kamu berjuang untuk menyelamatkan cita-cita yang tidak ada. Itu tidak pernah terjadi. Kamu harus memilih," lanjutnya.

Meskipun trailernya tidak mengungkapkan banyak tentang plot cerita, trailer ini memberikan tampilan pertama dari beberapa aktor baru dalam waralaba tersebut, termasuk Hayley Atwell sebagai karakter baru Grace, dan Esai Morales sebagai penjahat utama film tersebut.

Baca juga:

Tayang 2023, Solidaritas Manusia Diuji di 'Squid Game Season 2'

Beberapa set potongan aksi dalam trailer juga ditampilkan seperti pertempuran penembak jitu dalam badai gurun, perkelahian di klub malam dan pengejaran di atas kereta yang bergerak.

Trailer ditutup dengan bidikan Cruise, yang terkenal karena melakukan aksinya sendiri tanpa bantuan pengganti di waralaba, mengendarai sepeda motor dari tebing dan terjun payung.

Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One ditulis dan disutradarai oleh Christopher McQuarrie, sutradara yang sebelumnya juga menyutradarai Rogue Nation (2015) dan Fallout (2018).

Film Mission Impossible terbaru ini akan disusul oleh Dead Reckoning: Part Two yang dijadwalkan untuk 2024, sekaligus menjadi penampilan terakhir Cruise sebagai Ethan Hunt.

Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One akan tayang di bioskop pada 14 Juli 2023. (*)

Baca juga:

Jerry Bruckheimer Ungkap Nasib Jhonny Depp di ‘Pirates of the Carribbean’

#Film #Mission Impossible #Tom Cruise
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.

Berita Terkait

ShowBiz
'Aku yang Engkau Cari', Lagu Maudy Ayunda yang Lahir dari Dunia 'Para Perasuk'
Maudy Ayunda merilis single 'Aku yang Engkau Cari' sebagai original soundtrack film Para Perasuk garapan Wregas Bhanuteja.
Ananda Dimas Prasetya - 1 jam, 13 menit lalu
'Aku yang Engkau Cari', Lagu Maudy Ayunda yang Lahir dari Dunia 'Para Perasuk'
ShowBiz
Mawar Eva de Jongh dan Deva Mahenra Beradu Emosi di Series 'Luka, Makan, Cinta'
Serial Luka, Makan, Cinta mengangkat drama bisnis keluarga dan konflik ibu-anak. Disutradarai Teddy Soeria Atmadja, dibintangi Mawar Eva de Jongh dan Deva Mahenra.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 22 Januari 2026
Mawar Eva de Jongh dan Deva Mahenra Beradu Emosi di Series 'Luka, Makan, Cinta'
ShowBiz
Netflix Rilis Film Coming of Age 'Surat untuk Masa Mudaku', Tayang 29 Januari 2026
Netflix menyiapkan film coming of age Surat untuk Masa Mudaku karya Sim F. Dibintangi Millo Taslim dan Fendy Chow, tayang 29 Januari 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Netflix Rilis Film Coming of Age 'Surat untuk Masa Mudaku', Tayang 29 Januari 2026
ShowBiz
Film 'Aku Sebelum Aku' Siap Tayang di Netflix, Kolaborasi Gina S Noer dan Ringgo Agus Rahman
Ringgo Agus Rahman membintangi film coming of age 'Aku Sebelum Aku', debut Gina S Noer di Netflix. Simak sinopsis dan fakta menariknya.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Film 'Aku Sebelum Aku' Siap Tayang di Netflix, Kolaborasi Gina S Noer dan Ringgo Agus Rahman
ShowBiz
Intip Sederet Aktor Kawakan yang Turut Memeriahkan Film Terbaru Joko Anwar 'Ghost in Cell'
Film terbaru Joko Anwar berjudul Ghost in Cell dibintangi sederet aktor kawakan Tanah Air. Intip daftar lengkap pemainnya di sini.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
Intip Sederet Aktor Kawakan yang Turut Memeriahkan Film Terbaru Joko Anwar 'Ghost in Cell'
ShowBiz
Joko Anwar Hadirkan Trailer Film 'Ghost in Cell', Satir Penjara Berbalut Horor-Komedi
Joko Anwar merilis trailer Ghost in Cell, film komedi satir berlatar penjara yang akan debut di Berlin Film Festival dan tayang tahun ini.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
Joko Anwar Hadirkan Trailer Film 'Ghost in Cell', Satir Penjara Berbalut Horor-Komedi
ShowBiz
Film Korea 'My Dad, the Zombie' Mulai Produksi, Sajikan Komedi Keluarga yang Menyentuh
Film Korea My Dad, the Zombie resmi memulai syuting. Dibintangi Yoo Jae Myung, Lee Si Eon, dan Oh Dal Soo. Mengangkat kisah aktor zombie dan cinta keluarga.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
Film Korea 'My Dad, the Zombie' Mulai Produksi, Sajikan Komedi Keluarga yang Menyentuh
ShowBiz
Deretan Film Horor Lokal Siap Teror Bioskop Akhir Januari 2026, Catat Jadwalnya!
Sejumlah film horor Indonesia siap tayang di bioskop akhir Januari 2026. Dari Sengkolo hingga Kuyank, kisah mitos dan legenda kelam siap meneror penonton.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
Deretan Film Horor Lokal Siap Teror Bioskop Akhir Januari 2026, Catat Jadwalnya!
ShowBiz
Film 'Sadali' Tampilkan Dilema Cinta Jarak Jauh, Adinia Wirasti Comeback ke Layar Lebar
Film Sadali mengangkat kisah cinta jarak jauh penuh dilema, dibintangi Adinia Wirasti dan Hanggini, tayang 5 Februari 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 19 Januari 2026
Film 'Sadali' Tampilkan Dilema Cinta Jarak Jauh, Adinia Wirasti Comeback ke Layar Lebar
Fun
The RIP Netflix: Kisah Polisi dan Uang Haram
The RIP Netflix tayang 16 Januari 2026. Film kriminal thriller dibintangi Matt Damon dan Ben Affleck. Simak sinopsis dan daftar pemerannya.
ImanK - Sabtu, 17 Januari 2026
The RIP Netflix: Kisah Polisi dan Uang Haram
Bagikan