Minta Maaf Tidak Bisa Gabung Timnas, Mees Hilgers: Butuh Waktu untuk Pulih


Mees Hilgers dalam wawancara. (Tangkapan Layar Youtube/FC Twente)
MerahPutih.com - Bek Mees Hilgers meminta maaf kepada publik Indonesia karena tidak bisa bergabung ke tim nasional, yang akan melakoni laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Putaran Ketiga melawan Jepang dan Arab Saudi. Penggawa FC Twente itu mengaku masih harus memulihkan kondisinya.
Mees Hilgers sebelumnya masuk daftar panggil untuk membela Timnas Indonesia melawan Jepang dan Arab Saudi masing-masing pada 15 dan 19 November.
Ia dipastikan absen oleh Exco PSSI Arya Sinulingga karena cedera.
Cedera tersebut diperoleh saat FC Twente menghadapi Ajax Amsterdam pada Minggu (10/11). Hilgers hanya bermain 84 menit di laga tersebut.
Baca juga:
Shin Tae-yong Beberkan Alasan FC Twente Tidak Lepas Mees Hilgers ke Timnas
“Saya mohon maaf karena tidak bisa memperkuat Timnas Indonesia saat ini, karena masih perlu waktu untuk pulih sepenuhnya supaya saya bisa memberikan yang terbaik di pertandingan pertandingan selanjutnya,” tulisnya di akun Instagram.
“Berat rasanya tidak berada di lapangan berasa teman-teman Timnas Indonesia, apalagi saya belum pernah merasakan atmosfer GBK saat Timnas bermain, tetapi saya akan ada di setiap langkah mereka.”
View this post on Instagram
Adapun pelatih Timnas Shin Tae-yong sebelumnya menjelaskan bahwa Mees Hilgers tidak dilepas klubnya FC Twente untuk bergabung ke Skuad Garuda. Klub ingin sang pemain menjalani pemulihan cedera hamstring.
"Bukan saya yang tidak panggil, tapi dari timnya tidak melepas Mees dengan alasan hamstringnya belum sembuh," kata Shin Tae-yong sebelum latihan Timnas Indonesia di Stadion Madya, Jakarta, Selasa (12/11). (*)
Bagikan
Frengky Aruan
Berita Terkait
Shin Tae-yong Terharu Fans Sepak Bola Indonesia Belum Melupakannya, Berharap Tidak Hilang Harapan

Bicara Kegagalan Timnas Indonesia Tembus Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong: Lini Depan Kurang Power, Saya Percaya Lolos ke 2030

Pecat Masatada Ishii, Timnas Thailand Punya Pelatih Baru Sebelum FIFA Matchday Day November

Timnas Indonesia Jadi Prioritas Utama Shin Tae-yong meski Ada Tawaran Lain yang Lebih Menggiurkan

Sampaikan Pendapat Usai Dipecat bersama Patrick Kluivert, Alex Pastoor: Bawa Timnas Indonesia ke Piala Dunia Tidak Logis

Cetak Gol Perdana bersama Persija, Jordi Amat Singgung Menit Bermain di Timnas

Berterima Kasih kepada Patrick Kluivert Dkk., Jordi Amat Berharap Pelatih Baru Timnas Bawa Perubahan Positif

Disebut-sebut sebagai Calon Pengganti Patrick Kluivert, Timur Kapadze: Indonesia Punya Timnas yang Bagus, Fansnya Bersemangat

Posisi Indonesia Turun di Ranking FIFA Menyusul 2 Kekalahan Timnas di Kualifikasi Piala Dunia, Kini Disalip Malaysia

Patrick Kluivert Jadi Buah Bibir Netizen Irak Setelah Dipecat dari Timnas Indonesia, Ada Harapan Tangani Singa Mesopotamia
