Minta Maaf Dibantai Jepang 6 Gol, Jay Idzes Harap Suporter Timnas Bersabar Percaya Proses

Wisnu CiptoWisnu Cipto - Rabu, 11 Juni 2025
Minta Maaf Dibantai Jepang 6 Gol, Jay Idzes Harap Suporter Timnas Bersabar Percaya Proses

Jay Idzes saat berbicara dengan awak media setelah rombongan Timnas Indonesia menemui Presiden Prabowo Subianto di Kertanegara, Jakarta pada Jumat (6/6/2025). (ANTARA/Genta Tenri Mawangi)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengalami kekalahan telak 0-6 dari Jepang di laga ke-10 atau terakhir Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Putaran Ketiga Zona Asia.

Atas hasil mengecewakan di Stadion Suita, Osaka, Selasa (10/6) kemarin itu, Kapten timnas Indonesia Jay Idzes meminta maaf kepada seluruh masyarakat tanah air

"Saya ingin meminta maaf kepada seluruh rakyat Indonesia," tulis Idzes, dalam unggahan akun resmi Instagramnya, dikutip Rabu (11/6).

Namun, Idzes meminta suporter untuk tetap bersabar menunggu proses tim Garuda yang kini sedang dibangun pelatih Patrick Kluivert dan koleganya. Bek berusia 25 tahun itu juga memuji militansi dukungan suporter Timnas.

Baca juga:

Timnas Indonesia Kalah Telak 0-6 dari Jepang, Simon Tahamata: Tidak Baik

"Sebagai sebuah tim, kita pasti punya pendukung terbaik di dunia. Namun, kita butuh kesabaran kalian. Tolong terus dukung kami agar kita bisa melanjutkan perjalanan ini bersama-sama menuju kehebatan," tambah dia, dilansir Antara.

Kapten Timnas itu percaya dengan kualitas skuad pasukan Merah Putih saat ini akan bisa meraih hasil maksimal di Round 4 Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia.

Pada Oktober mendatang, Timnas Indonesia akan kembali berjuang lolos ke Piala Dunia 2026 di putaran keempat babak kualifikasi menghadapi Uni Emirat Arab, Qatar, Irak, Oman, dan Arab Saudi.

Baca juga:

Lawan Timnas Indonesia di Babak Keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Diketahui 17 Juli

"Kita bisa dan harus melakukan yang lebih baik dari apa yang kita tunjukkan tadi malam. Kita punya tim yang hebat dengan banyak potensi, tetapi butuh waktu untuk membangunnya. Saya benar-benar percaya bahwa, dengan tim ini, kita bisa mencapai hal-hal hebat," tandas bek yang merumput di Liga Serie A Italia itu. (*)

#Jay Idzes #Tim Nasional Indonesia #Piala Dunia
Bagikan
Ditulis Oleh

Wisnu Cipto

Berita Terkait

Olahraga
Jersey Baru Timnas Bola dan Futsal Indonesia Sepaket Pakai Kelme, Kontrak 4 Tahun
Timnas sepak bola dan futsal Indonesia akan mengenakan jersey baru dari Kelme mulai Maret 2026.
Wisnu Cipto - Sabtu, 24 Januari 2026
Jersey Baru Timnas Bola dan Futsal Indonesia Sepaket Pakai Kelme, Kontrak 4 Tahun
Berita Foto
Melihat Kilau Emas Trofi Piala Dunia FIFA World Cup 2026 Mejeng di Jakarta
Trofi FIFA World Cup 2026 yang dipamerkan di Jakarta International Convention Center (JICC), Senayan, Jakarta, Kamis (22/1/2026).
Didik Setiawan - Kamis, 22 Januari 2026
Melihat Kilau Emas Trofi Piala Dunia FIFA World Cup 2026 Mejeng di Jakarta
Olahraga
PSSI Umumkan Apparel Resmi Besok, Jersey Anyar Timnas Debut di FIFA Series 2026
Jersey baru Timnas ini diprediksi bakal debut perdana saat laga agenda FIFA Series 2026 pada Maret mendatang bertepatan dengan habisnya kontrak Erspo.
Wisnu Cipto - Kamis, 22 Januari 2026
PSSI Umumkan Apparel Resmi Besok, Jersey Anyar Timnas Debut di FIFA Series 2026
Olahraga
Tunggu Kejutan Besok, Apparel Baru Jersey Timnas Indonesia Diumumkan!
Acara akan dimulai Jumat (23/1) pukul 13.30 WIB dengan dihadiri Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan pelatih timnas Indonesia John Herdman
Wisnu Cipto - Kamis, 22 Januari 2026
Tunggu Kejutan Besok, Apparel Baru Jersey Timnas Indonesia Diumumkan!
Olahraga
Timnas Indonesia Masuk Grup A Piala ASEAN 2026, Ini Hasil Lengkap Undian
Timnas Indonesia resmi menghuni Grup A pada ajang Piala ASEAN yang digelar 24 Juli–26 Agustus 2026 mendatang
Wisnu Cipto - Kamis, 15 Januari 2026
Timnas Indonesia Masuk Grup A Piala ASEAN 2026, Ini Hasil Lengkap Undian
Olahraga
Laga Indonesia Vs Bulgaria di FIFA Series 2026, Ajang Nostalgia Coach Dimitrov Eks Persipura
Timnas Indonesia dipastikan akan berhadapan dengan Bulgaria dalam ajang FIFA Series 2026 yang berlangsung di Jakarta pada 23-31 Maret mendatang.
Wisnu Cipto - Kamis, 15 Januari 2026
Laga Indonesia Vs Bulgaria di FIFA Series 2026, Ajang Nostalgia Coach Dimitrov Eks Persipura
Olahraga
Hadapi Ekspektasi Tinggi, John Herdman Tegaskan Siap Jalani Proses Panjang bersama Timnas Indonesia
Pelatih timnas Indonesia, John Herdman, siap menjalani proses panjang bersama timnas Indonesia. Ia ingin membawa timnas ke Piala Dunia berikutnya.
Soffi Amira - Selasa, 13 Januari 2026
Hadapi Ekspektasi Tinggi, John Herdman Tegaskan Siap Jalani Proses Panjang bersama Timnas Indonesia
Olahraga
FIFA Pamer Teknologi Referee View Berbasis AI, Piala Dunia 2026 Bakal Jadi Turnamen Paling 'Pintar'
Selain analisis tim, FIFA memperkenalkan pemindaian Avatar Pemain 3D
Angga Yudha Pratama - Rabu, 07 Januari 2026
FIFA Pamer Teknologi Referee View Berbasis AI, Piala Dunia 2026 Bakal Jadi Turnamen Paling 'Pintar'
Olahraga
Statistik Jay Idzes vs Bek AC Milan: Punya Progressive Passes Mematikan, Rossoneri Temukan Kepingan Puzzle yang Hilang?
Idzes menawarkan profil bek modern yang berbeda secara signifikan dibandingkan bek-bek tengah Milan saat ini
Angga Yudha Pratama - Rabu, 24 Desember 2025
Statistik Jay Idzes vs Bek AC Milan: Punya Progressive Passes Mematikan, Rossoneri Temukan Kepingan Puzzle yang Hilang?
Olahraga
Market Value Jay Idzes Meroket Drastis, AC Milan Mulai Kepincut Sang Kapten Timnas Indonesia
Lonjakan nilai pasar dan kemampuan adaptasi yang baik dalam sistem tiga bek membuat klub-klub raksasa Italia mulai pasang mata
Angga Yudha Pratama - Rabu, 24 Desember 2025
Market Value Jay Idzes Meroket Drastis, AC Milan Mulai Kepincut Sang Kapten Timnas Indonesia
Bagikan