Film

'Mickey 17' Puncaki Box Office Amerika Utara, tapi Gagal Penuhi Ekspektasi

Dwi AstariniDwi Astarini - Senin, 10 Maret 2025
  'Mickey 17' Puncaki Box Office Amerika Utara, tapi Gagal Penuhi Ekspektasi

Film thriller Sci-Fi Mickey 17. Foto Youtube

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MERAHPUTIH.COM - FILM terbaru Bong Joon-ho, Mickey 17, debut di posisi nomor satu di box office Amerika Utara pada akhir pekan lalu. Capaian itu mencetak sejarah sebagai film pertama garapan seorang sutradara Korea yang debut di posisi teratas.

Meski film ini ada di puncak box office, pendapatan pada akhir pekan pembukaannya tidak memenuhi proyeksi industri. Hal ini menimbulkan kekhawatiran tentang pengembalian biaya produksi dan pemasaran yang besar. Menurut Box Office Mojo, pelacak pendapatan box office berbasis daring di AS, dikutip The Korea Times, pada Minggu (waktu AS), Mickey 17 menghasilkan USD 19,1 juta Rp 312 miliar dari 3.807 bioskop di Amerika Utara selama akhir pekan pembukaan.

Komedi hitam sci-fi Amerika ini menghasilkan tambahan USD 34,2 juta di pasar internasional, sehingga total pendapatan globalnya mencapai USD 53,3 juta atau sekira Rp 870 miliar.

Di antara pasar internasional, Korea memimpin dengan pendapatan tertinggi (USD 9 juta pada minggu pembukaan), diikuti Prancis (USD 2,9 juta) dan Inggris (USD 2,7 juta). Di Korea, film ini telah memuncaki box office selama 10 hari berturut-turut sejak rilis pada 28 Februari, menarik lebih dari 2 juta penonton.

Baca juga:

Film Mickey 17 Berjaya di Tanah Kelahiran Sutradaranya, Bakal Kalahkan Parasite?



Mickey 17 merupakan adaptasi Joon-ho dari novel Edward Ashton berjudul Mickey7. Film ini dibintangi Robert Pattinson sebagai seorang pria muda yang sangat terlilit utang dan bergabung dengan ekspedisi antargalaksi sebagai ‘expandables’, seorang pekerja yang ditakdirkan untuk bekerja sampai mati, hanya untuk dihidupkan kembali melalui teknologi reprinting.

Analis industri awalnya memperkirakan film ini akan meraih sekitar USD 20 juta pada akhir pekan pembukaannya di Amerika Utara. Menurut Variety, Warner Bros menginvestasikan USD 118 juta untuk biaya produksi dan tambahan USD 80 juta untuk pemasaran. Orang dalam industri menyarankan, agar Mickey 17 dapat balik modal selama penayangannya di bioskop, film ini perlu meraih pendapatan antara USD 275 juta dan USD 300 juta di seluruh dunia.

Mickey 17 telah menarik perhatian besar di Hollywood sebagai film pertama Joon-ho dalam lima tahun setelah Parasite, yang memenangi empat Academy Awards, termasuk Film Terbaik, pada 2020.(dwi)

Baca juga:

Mark Ruffalo Tampil Begini di Mickey 17, Cara Bong Joon Ho Sindir Halus Donald Trump

#Film #Bong Joon Ho #Box Office
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

ShowBiz
Diangkat dari Kisah Nyata, Film 'Ozora: Penganiayaan Brutal Penguasa Jaksel' Siap Tayang Desember 2025
Film Ozora: Penganiayaan Brutal Penguasa Jaksel menyampaikan pesan kuat tentang ketimpangan relasi kekuasaan yang masih nyata terjadi di masyarakat.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 24 Oktober 2025
Diangkat dari Kisah Nyata, Film 'Ozora: Penganiayaan Brutal Penguasa Jaksel' Siap Tayang Desember 2025
ShowBiz
Film Horor 'Dusun Mayit' Siap Meneror di Penghujung 2025, Dibintangi Amanda Manopo hingga Randy Martin
Digarap oleh sutradara Rizal Mantovani, film Dusun Mayit Dijadwalkan tayang 31 Desember 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 23 Oktober 2025
Film Horor 'Dusun Mayit' Siap Meneror di Penghujung 2025, Dibintangi Amanda Manopo hingga Randy Martin
ShowBiz
Dimas Anggara Ceritakan Lelahnya Jadi Zombie di Film 'Abadi Nan Jaya'
Berperan sebagai zombie ternyata sangat menguras fisiknya.
Dwi Astarini - Kamis, 23 Oktober 2025
Dimas Anggara Ceritakan Lelahnya Jadi Zombie di Film 'Abadi Nan Jaya'
ShowBiz
Ketika Jamu Jadi Sumber Wabah Zombi, Film 'Abadi Nan Jaya' Siap Tayang di Netflix 23 Oktober 2025
Abadi Nan Jaya menjadi film zombie pertama yang diproduksi di Indonesia.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 22 Oktober 2025
Ketika Jamu Jadi Sumber Wabah Zombi, Film 'Abadi Nan Jaya' Siap Tayang di Netflix 23 Oktober 2025
ShowBiz
'The Mandalorian & Grogu' Dijadwalkan Tayang 22 Mei 2026, Simak Fakta Menarik Seputar Film Terbaru Franchise Star Wars
The Mandalorian & Grogu akan melanjutkan kisah petualangan Din Djarin dan Grogu, menjelajahi dimensi ruang penuh misteri dan bahaya.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 21 Oktober 2025
'The Mandalorian & Grogu' Dijadwalkan Tayang 22 Mei 2026, Simak Fakta Menarik Seputar Film Terbaru Franchise Star Wars
ShowBiz
Netflix Hadirkan Film Animasi 'The Twits', Adaptasi Nakal dari Novel Roald Dahl
The Twits menawarkan hiburan penuh warna dengan pesan moral yang hangat bagi anak-anak.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 21 Oktober 2025
Netflix Hadirkan Film Animasi 'The Twits', Adaptasi Nakal dari Novel Roald Dahl
ShowBiz
Meriah dan Kompetitif, ini nih Daftar Lengkap Nominasi FFI 2025
Puncak penganugerahan berlangsung 20 November 2025.
Dwi Astarini - Selasa, 21 Oktober 2025
Meriah dan Kompetitif, ini nih Daftar Lengkap Nominasi FFI 2025
ShowBiz
Intip Para Pemeran 'Nice To Not Meet You' yang Bakal Tayang Perdana Bulan Depan, Nomor 4 Paling Bikin Penasaran
Disutradarai oleh Kim Ga-ram, serial ini menjanjikan kisah yang realistis tentang romansa kehidupan orang dewasa
Angga Yudha Pratama - Selasa, 21 Oktober 2025
Intip Para Pemeran 'Nice To Not Meet You' yang Bakal Tayang Perdana Bulan Depan, Nomor 4 Paling Bikin Penasaran
ShowBiz
Usung Satire Politik dan Humor Gelap, Film 'Good News' Karya Byun Sung-hyun Resmi Tayang di Netflix
Byun Sung-hyun menghadirkan karya satir politik yang terinspirasi dari peristiwa nyata.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 20 Oktober 2025
Usung Satire Politik dan Humor Gelap, Film 'Good News' Karya Byun Sung-hyun Resmi Tayang di Netflix
ShowBiz
Film 'Sosok Ketiga: Lintrik' Siap Tayang 6 November 2025, Intip Sinopsis, Trailer, hingga Fakta Produksinya
Film Sosok Ketiga: Lintrik mengangkat kisah seputar kekuatan gaib yang digunakan untuk mempengaruhi alam bawah sadar seseorang.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 20 Oktober 2025
Film 'Sosok Ketiga: Lintrik' Siap Tayang 6 November 2025, Intip Sinopsis, Trailer, hingga Fakta Produksinya
Bagikan