Sepak Bola

Menunggu Alexis Sanchez Bersinar di Manchester United, Sampai Kapan?

Eddy FloEddy Flo - Sabtu, 27 Oktober 2018
Menunggu Alexis Sanchez Bersinar di Manchester United, Sampai Kapan?

Pemain MU Alexis Sanchez (Foto: Zimbio)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.Com - Alexis Sanchez didatangkan Manchester United dari Arsenal dengan tujuan jelas, yakni menambah produktivitas gol Manchester United. Jika tidak bisa membantu menang, minimal ada gol yang disumbangkan pemain Cile tersebut.

Namun yang terjadi, dari delapan pertandingan yang dilakoni bersama Manchester United, Sanchez baru mencetak satu gol. Kondisi ini jelas bukan hal yang diharapkan dari seorang pemain sekaliber Alexis Sanchez.

Pengguna nomor 7 di Man United itu melalui hari demi hari dengan kritikan publik, khususnya dari fans Arsenal, karena kesulitannya mengeluarkan performa terbaik dengan tim asuhan Jose Mourinho sejak pindah Januari lalu.

Rumor kepergiannya pun muncul. Striker berusia 29 tahun dikabarkan akan hengkang Januari mendatang (bursa transfer musim dingin) untuk menyelamatkan kariernya. Salah satu klub yang meminatinya adalah Paris Saint-Germain (PSG).

Alexis Sanchez striker Emyu
Striker Manchester United Alexis Sanchez (Zimbio)

Saat ini saja Sanchez tidak dalam kondisi yang bugar jelang pekan 10 Premier League melawan Everton. Dikonfirmasi oleh Mourinho dalam konferensi pers jelang laga, Sanchez tengah cedera dan ini jadi alasan kesulitannya musim ini.

"Dalam momen ini dia (Sanchez) kesulitan karena cedera. Kesulitan dengan kondisinya dan dia tipe pemain yang harus benar-benar ada dalam kondisi terbaik untuk memainkan permainan terbaiknya," tutur Mourinho, disadur dari Dailymail.

Kondisi Sanchez itu sudah terjadi cukup lama dari awal musim ini. Mourinho menjelaskannya secara mendetail mengenai kondisi cedera pemain yang juga pernah membela Barcelona tersebut.

"Di momen ini, dia kesulitan karena cedera dan kami menghadapi Chelsea (akhir pekan lalu) untuk coba membantu tim, namun kondisi fisiknya tidak bagus dan dia harus berhenti, hingga tidak tersedia saat melawan Juventus. Lagi, dia tidak bisa bermain besok, jadi sekarang ini kondisi fisiknya harus ada di kondisi terbaik," imbuh Mourinho.

"Dia datang pada Januari, di periode pertama musim untuknya, saya pikir situasinya tidak pernah mudah bagi seorang pemain, tapi musim ini start-nya bagus di pramusim, dia memulai baik melawan Leicester (City) dan kemudian cedera."

"Lalu kembali lagi dan cedera. Dia benar-benar pemain yang harus benar-benar berada dalam kondisi fisik terbaiknya (agar bisa bermain kembali)," pungkas Mourinho.

Apa yang dimaksud Mourinho itu adalah menanti kebugaran fisik Sanchez. Tipikal bermainnya memang pekerja keras yang rajin mengejar bola, membantu tim bertahan, dan konstan bergerak. Jadi, apabila kondisi tubuhnya belum bugar, sulit bagi Sanchez bermain di laga kompetitif.(bolaskor.com)

baca berita menarik lainnya dalam artikel: Mulai 1 November Dirlantas Polda Metro Jaya Berlakukan Tilang Elektronik

#Alexis Sanchez #Jose Mourinho #Manchester United #Arsenal
Bagikan
Ditulis Oleh

Eddy Flo

Simple, logic, traveler wanna be, LFC and proud to be Indonesian

Berita Terkait

Olahraga
Jadwal Lengkap Pekan Kedelapan Liga Inggris 2025/2026: Hadirkan North-West Derby Liverpool Vs Man United, Arsenal Lawan Fulham
Pekan kedelapan Liga Inggris (Premier League) akan dibuka partai Nottingham Forest melawan Chelsea di City Ground.
Frengky Aruan - Jumat, 17 Oktober 2025
Jadwal Lengkap Pekan Kedelapan Liga Inggris 2025/2026: Hadirkan North-West Derby Liverpool Vs Man United, Arsenal Lawan Fulham
Olahraga
Manchester United Siap Bangun Stadion 'Wembley of North', Bisa Tampung 100 Ribu Penonton
Manchester United siap membangun stadion Wembley of North. Stadion tersebut bisa menampung 100 ribu penonton. Lalu, ditargetkan selesai 2030.
Soffi Amira - Kamis, 16 Oktober 2025
Manchester United Siap Bangun Stadion 'Wembley of North', Bisa Tampung 100 Ribu Penonton
Olahraga
5 Pemain Liverpool Diragukan Hadapi Man United Termasuk Alisson Becker dan Wataru Endo, Upaya Bangkit Menemui Ganjalan
Liverpool berusaha bangkit setelah rentetan hasil buruk sebelum jeda internasional 6-14 Oktober.
Frengky Aruan - Kamis, 16 Oktober 2025
5 Pemain Liverpool Diragukan Hadapi Man United Termasuk Alisson Becker dan Wataru Endo, Upaya Bangkit Menemui Ganjalan
Olahraga
Roy Keane Nyindir Lagi, Anggap Marcus Rashford Jadi Biang Masalah di Manchester United
Roy Keane kembali menyindir Marcus Rashford. Ia mengatakan, bahwa Rashford menjadi biang masalah di Manchester United.
Soffi Amira - Rabu, 15 Oktober 2025
Roy Keane Nyindir Lagi, Anggap Marcus Rashford Jadi Biang Masalah di Manchester United
Olahraga
Manchester United Serius Incar Jobe Bellingham, Cocok dengan Gaya Main Ruben Amorim
Manchester United serius mengincar Jobe Bellingham. Ia dinilai cocok dengan gaya bermain Ruben Amorim.
Soffi Amira - Selasa, 14 Oktober 2025
Manchester United Serius Incar Jobe Bellingham, Cocok dengan Gaya Main Ruben Amorim
Olahraga
Bruno Fernandes Angkat Bicara soal Pindah ke Arab Saudi, Sudah Bahagia di Manchester United
Bruno Fernandes angkat bicara soal kemungkinan pindah ke Arab Saudi. Ia menegaskan, bahwa sudah bahagia di Manchester United.
Soffi Amira - Sabtu, 11 Oktober 2025
Bruno Fernandes Angkat Bicara soal Pindah ke Arab Saudi, Sudah Bahagia di Manchester United
Olahraga
Kontrak di Manchester United Segera Habis, Casemiro Pertimbangkan Pindah ke Liga Italia
Kontrak Casemiro di Manchester United segera habis. Ia mempertimbangkan untuk pindah ke Serie A Italia.
Soffi Amira - Jumat, 10 Oktober 2025
Kontrak di Manchester United Segera Habis, Casemiro Pertimbangkan Pindah ke Liga Italia
Olahraga
Napoli Bisa Saja Permanenkan Rasmus Hojlund, Manchester United Siap Lepas
Napoli bisa permanenkan Rasmus Hojlund. Hal itu melihat penampilannya yang cukup bersinar setelah didatangkan dari Manchester United.
Soffi Amira - Jumat, 10 Oktober 2025
Napoli Bisa Saja Permanenkan Rasmus Hojlund, Manchester United Siap Lepas
Olahraga
Petinggi Manchester United Yakin Para Pemain Masih Dukung Ruben Amorim
Petinggi Manchester United yakin bahwa pemainnya masih mendukung Ruben Amorim.
Soffi Amira - Rabu, 08 Oktober 2025
Petinggi Manchester United Yakin Para Pemain Masih Dukung Ruben Amorim
Olahraga
Gareth Southgate Siap Gantikan Ruben Amorim di Manchester United, tapi Harus Ada Jaminan
Gareth Southate siap gantikan Ruben Amorim di Manchester United. Namun, ia meminta jaminan jika benar-benar melatih MU.
Soffi Amira - Jumat, 03 Oktober 2025
Gareth Southgate Siap Gantikan Ruben Amorim di Manchester United, tapi Harus Ada Jaminan
Bagikan