Otomotif

Melihat Lebih Dekat Performa Suzuki GSX-RR 2022 yang Turun di MotoGP

Raden Yusuf NayamenggalaRaden Yusuf Nayamenggala - Senin, 07 Februari 2022
Melihat Lebih Dekat Performa Suzuki GSX-RR 2022 yang Turun di MotoGP

duo pembalap Suzuki Ecstar mengungkap adanya perubahan pada motor Suzuki GSX-RR 2022 (Foto: Suzuki MotoGP)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

DALAM sesi tes pramusim MotoGP 2022 di Sirkuit Sepang, Malaysia, duo pembalap Suzuki Ecstar mengungkap adanya perubahan pada motor Suzuki GSX-RR 2022.

Pada sesi hari pertam tes pramusim, Alex Rins berhasil meraih peringkat ketiga dengan gap 0,1 detik dari Aleix Espargaro (Aprilia Racing). Sedangkan Joan Mir tertinggal 0,696 detik.

Baca Juga:

Nusa Khatulistiwa, Motor Sport Listrik Buatan Indonesia

Seperti yang dilansir dari laman kabaroto, setelah melakukan sesi tes, Rins mengaku mampu mendapatkan kecepatan bagus sejak awal sesi serta mampu mempertahankannya. Pembalap asal Spanyol itu pun mencoba beberapa hal lain dari GSX-RR terbaru.

"Untuk mesin, dari data yang terlihat adanya peningkatan tenaga. Sedangkan untuk aerodinamika, masih ada beberapa detail yang harus disempurnakan. Dua sayap baru tak bekerja sebagaimana mestinya," ujar Alex Rins.

Alex Rins merasakan adanya peningkatan tenaga di mesin GSX-RR 2022 (Foto: Suzuki MotoGP)

Kemudian Rins pun menambahkan tentang apa saja yang ingin diperbaikinya setelah melakukan sesi tes. Salah satunya dia ingin memiliki kecepatan lebih baik ketika keluar tikuangan.

Namun, secara keseluruhan Rins menilai bahwa GSX-RR 2022 mengalami peningkatan yang cukup signifikan pada bagian mesin.

"Di sektor pertama Sepang yang terdiri dari beberapa tikungan lambat, para pembalap lain mampu mempertahankan ban tetap di permukaan aspal. Sedangkan kami kesulitan melakukannya. Kami juga menguji sasis baru dengan sejumlah komponen berbahan karbon. Namun, kami harus mengujinya lagi untuk mendapatkan data lebih banyak," ujar Rins.

Baca Juga:

Yamaha Ramaikan Pasar Sepeda Motor Listrik

Selain Rins, Joan Mir yang juga merupakan pembalap tim Suzuki Ecstar mendapat kesempatan mencoba beberapa sasis. Secara umum, pembalap dengan nomor 36 itu puas dengan performa motor terbaru dari Suzuki tersebut.

Mir menjelaskan, pada tes kali ini dia mencoba beberapa komponen baru, seperti fairing dan sasis. Di satu sisi, Mir tak menampik bahwa dia menemukan sejumlah kesulitan ketika menjajal motor baru itu.

"Kesulitannya adalah menemukan keseimbangan yang pas di antara semua elemen tersebut. Saat awal-awal tes, menentukan sistem elektronik sangat sulit. Lalu, satu sasis lebih stabil saat pengereman tetapi saat menikung tidak bisa optimal. Sementara, sasis lainnya lebih baik," ucap Joan Mir.

Joan Mir mengaku mesin GSX-RR 2022 punya potensi (Foto: Suzuki MotoGP)

Mir mengakui performa mesin mengalami peningkatan yang cukup besar. Menurutnya, mesin empat silinder segaris 1.000 cc tersebut memiliki potensi.

Namun, Mir tak bisa memastikan apakah mesin baru pada GSX-RR 2022 itu akan membuatnya tampil kompetitif hingga akhir musim.

"Sulit dikatakan. Saya kira saat semua komponen baru mampu bekerja sesuai progam. Namun, mulai musim depan, kami memakai perangkat baru yaitu ride height adjuster yang sudah lebih baik dibanding musim lalu," jelas Joan Mir. (Ryn)

Baca Juga:

Laris Manis, Motor Listrik Karya Anak Bangsa 'GESITS' Terjual 4 ribu Unit

#Otomotif #MotoGP #Suzuki
Bagikan
Ditulis Oleh

Raden Yusuf Nayamenggala

I'm not perfect but special

Berita Terkait

Indonesia
Pemerintah Belum Putuskan Insentif Bagi Industri Otomotif, Fokus Kembangkan Mobil Nasional
Terkait usulan lanjutan dari Kementerian Perindustrian, Airlangga menyebut pembahasan masih difokuskan pada kajian yang lebih mendasar.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 15 Januari 2026
Pemerintah Belum Putuskan Insentif Bagi Industri Otomotif, Fokus Kembangkan Mobil Nasional
Fun
Honda Ubah Logo H Legendaris, Desain Baru Debut Mulai 2027
Desain logo baru Honda itu akan memulai debutnya 2027, sekaligus merepresentasikan komitmen Honda dalam menghadapi era elektrifikasi dan teknologi cerdas
Wisnu Cipto - Rabu, 14 Januari 2026
Honda Ubah Logo H Legendaris, Desain Baru Debut Mulai 2027
Berita
Penutupan Feders Gathering 2025 Jadi Ajang Temu Komunitas Motor Matic
Feders Gathering 2025 berakhir di Jakarta Selatan, menghadirkan kegiatan komunitas motor matic dan edukasi perawatan kendaraan.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 20 Desember 2025
Penutupan Feders Gathering 2025 Jadi Ajang Temu Komunitas Motor Matic
Berita
Peduli Bencana Sumatera Utara: Bantuan Pakaian dan Layanan Penggantian Oli Gratis untuk Warga Terdampak
Sebagai bentuk kepedulian terhadap bencana alam yang terjadi di Sumatra Utara, PT EMLI menjalankan program sosial bertajuk Federal Oil Peduli Bencana.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 20 Desember 2025
Peduli Bencana Sumatera Utara: Bantuan Pakaian dan Layanan Penggantian Oli Gratis untuk Warga Terdampak
Indonesia
VinFast Resmikan Pabrik Kendaraan Listrik di Subang, Tegaskan Komitmen Lokalisasi di Indonesia
VinFast baru saja meresmikan pabrik mobil listrik di Subang, Jawa Barat. VinFast menargetkan TKDN 80 persen pada 2030.
Soffi Amira - Senin, 15 Desember 2025
VinFast Resmikan Pabrik Kendaraan Listrik di Subang, Tegaskan Komitmen Lokalisasi di Indonesia
Lifestyle
Riding Bareng hingga Sharing Session, 'Sowan Nyaman' Rangkul Komunitas Motor Matic
Federal Oil menggelar acara Sowan Nyaman, yang diikuti puluhan pengendara dan komunitas motor matic besar.
Soffi Amira - Sabtu, 06 Desember 2025
Riding Bareng hingga Sharing Session, 'Sowan Nyaman' Rangkul Komunitas Motor Matic
Olahraga
Catat Kalender Lengkap Sirkut Mandalika 2026! VR46 di Awal Tahun Hingga IndonesianGP Oktober
Sirkuit Pertamina Mandalika umumkan Kalender Event 2026, hadirkan ajang nasional hingga internasional
Wisnu Cipto - Rabu, 03 Desember 2025
Catat Kalender Lengkap Sirkut Mandalika 2026! VR46 di Awal Tahun Hingga IndonesianGP Oktober
Berita Foto
Menilik Deretan Mobil Baru Mejeng di Ajang Otomotif Gaikindo Jakarta Auto Week 2025
Pengunjung melihat Mobil BAIC BJ30 dalam ajang pameran Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2025 di ICE BSD, Kabupaten Tangerang, Banten, Sabtu (29/11/2025).
Didik Setiawan - Sabtu, 29 November 2025
Menilik Deretan Mobil Baru Mejeng di Ajang Otomotif Gaikindo Jakarta Auto Week 2025
Fun
Berakhir Besok, ini Daftar Mobil Listrik dan Motor yang Bisa Dijajal di GJAW 2025
Daftar mobil listrik dan motor ini bisa dicoba langsung di area test drive GJAW 2025. Berikut adalah merek kendaraannya.
Soffi Amira - Sabtu, 29 November 2025
Berakhir Besok, ini Daftar Mobil Listrik dan Motor yang Bisa Dijajal di GJAW 2025
Fun
Mengusung Filosofi Travel+, JETOUR T2 Siap Jadi Partner Adventure di Indonesia
Mengusung filosofi Travel+, JETOUR T2 menawarkan ruang, kenyamanan, dan gaya untuk para urban adventurer di Indonesia.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 26 November 2025
Mengusung Filosofi Travel+, JETOUR T2 Siap Jadi Partner Adventure di Indonesia
Bagikan