Massa GRIB Semarang Perusak Aset KAI Dibayar Rp 1,7 Juta, Penyewa Jasa Masih Buron
Barang bukti dan tersangka anggota GRIB Jaya dihadirkan saat pers rilis di Mapolda Jaaa Tengah di Semarang, Kamis (22/5/2025). ANTARA FOTO/I.C. Senjaya.
MerahPutih.com - Puluhan anggota GRIB Jaya diduga terlibat dalam aksi perusakan dan pencurian aset milik PT KAI di Kota Semarang. Empat anggota GRIB yang telah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus ini.
Para tersangka mengaku mendapat pesanan dari seseorang berinisial E untuk melakukan perusakan dan pencurian di aset milik PT KAI yang berupa bekas rumah dinasnya.
"Para tersangka ini dibayar Rp 1,7 juta oleh yang memesan," kata Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Jawa Tengah Kombes Dwi Subagio di Semarang, Kamis (22/5).
Baca juga:
Menurut Dwi, gerombolan GRIB itu merusak dan mencuri aset KAI yang berada di enam titik. Dia menambahkan saat ini polisi sedang melakukan pencarian terhadap pemesan E dan diimbau untuk menyerahkan diri
Dari para pelaku, petugas kepolisian mengamankan barang bukti seperti sebuah mobil yang diduga digunakan untuk mengangkut barang hasil curian.
Tak hanya itu dilansir dari Antara, turut ditemukan pula dokumen berupa surat mandat yang ditandatangani Ketua GRIB Jaya Kota Semarang dari tangan para tersangka. (*)
Bagikan
Wisnu Cipto
Berita Terkait
Tiket Kereta Api Jarak Jauh untuk Lebaran 2026 Bisa Dipesan Hari Ini, Begini Skema Pemesanannya
Gempa Pacitan tak Ganggu Operasional, KAI Pastikan Perjalanan Kereta Api Kembali Normal
Tiket Kereta Api untuk Lebaran 2026 sudah Mulai Dijual, ini nih Jadwal Pemesanannya
Banjir, Rute Perjalanan KA Jarak Jauh Dibatalkan, Berikut Perjalanan yang tak Beroperasi Hari ini dan Besok Imbas Banjir
Rel Pekalongan Mulai Bisa Dilalui, KAI Masih Belum Berani Jalankan Dua Kereta ke Jakarta
Banjir Surut, Perjalanan KRL Tanjung Priok-Kampung Bandan kembali Normal dengan Kecepatan Terbatas
Pemulihan Jalur KA Tergenang Banjir Mulai Dilakukan, Kecepatan Kereta Hanya 20 Kilometer Per Jam
Puluhan Perjalanan Kereta Api Dibatalkan Imbas Banjir di Pekalongan, KAI Rugi Miliaran Rupiah
Pagi Ini 11 KA Dari Jakarta Batal Berangkat Akibat Banjir di Pekalongan
82 Perjalanan Kereta Api Jarak Jauh Dibatalkan karena Banjir, KAI: Demi Keselamatan Penumpang