Marshal Sastra Gemar Pakai Smartwatch Amazfit T-Rex 3, Intip Sejumlah Fitur Kecenya
MerahPutih.com - Marshal Sastra tak pernah lupa untuk memakai smartwatch untuk menemaninya beraktivitas seharian. Ia mengenakan Smartwatch Amazfit T-Rex 3 nan dibekali sejumlah fitur keren.
Dalam acara Gear Up For Adventure yang digelar di Jakarta beberapa waktu lalu Marshal memaparkan kepincut dengan smartwatch tersebut karena sangat berfungsi untuknya nan gemar bertualang.
“Amazfit T-Rex 3 adalah partner sempurna untuk saya yang sering menjelajah medan berat," kata Marshal, mengungkapkan alasannya menggunakan smartwatch tersebut.
Smartwatch ini memang dirancang khusus untuk para pencinta aktivitas outdoor. Dibekali dengan berbagai fitur unggulan, T-Rex memiliki desain ala militer. Untuk mendukung kelebihan itu, smartwatch ini telah mengantongi sertifikasi standar militer MIL-STD-810G.
Baca juga:
Casio Luncurkan G-Shock Urban Utility, Jam Tangan nan Ramah Lingkungan
Selain itu, smartwatch ini mampu bertahan di berbagai kondisi ekstrem, termasuk suhu tinggi,kelembapan, hingga guncangan. Daya tahan baterainya juga sangat mendukung penjelajahan karena mampu bertahan selama 24 hari.
Jam tangan ini juga memiliki GPS yang mendukung lima sistem satelit global untuk memastikan navigasi yang akurat.
Kesehatan selama menjelajahi alam liar juga akan terjaga berkat adanya sensor Canggih BioTrackerTM PPG 3.0. Fitur ini dapat memantau detak jantung, kadar oksigen dalam darah (SpO2), dan tingkat stres secara real-time.
"Smartwatch ini benar-benar mendukung gaya hidup outdoor saya," tutupnya. (ikh)
Bagikan
Berita Terkait
Menenun Cerita Lintas Budaya: Kolaborasi Artistik Raja Rani dan Linying
JF3 Fashion Festival Bawa Industri Mode Indonesia ke Kancah Global, akan Tampil di Busan Fashion Week 2025
Dari Sneakers Langka hingga Vinyl Kolektibel, Cek 3 Zona Paling Hits di USS 2025
USS 2025 Resmi Dibuka: Lebih Megah, Lebih 'Kalcer', dan Penuh Kolaborasi Epik
USS 2025 Kembali Digelar di JICC, Lebih dari 300 Brand Bakal Ikut Berpartisipasi!
Ekspresi Duka Laut dalam Koleksi ‘Larung’ dari Sejauh Mata Memandang di Jakarta Fashion Week 2026
Jakarta Fashion Week 2026: Merayakan Warisan Gaya dan Regenerasi Desainer Tanah Air
Dari Musik ke Mode: Silampukau Hadirkan Kolaborasi Artistik dengan Kasatmata
Kisah Nenek Moyang Maluku dalam Kain Batik Tulis Maluku Tengah di Trade Expo Indonesia
Semangat Segar di Tahun Baru, Converse Sambut Komunitas Converse All Star Class of ’26 dan Katalis Musim ini, Harra.