Liverpool Lolos ke Final Liga Champions, Real Madrid akan Agresif Serang City

Andrew FrancoisAndrew Francois - Rabu, 04 Mei 2022
Liverpool Lolos ke Final Liga Champions, Real Madrid akan Agresif Serang City

Real Madrid akan serang habis Mancehster City. (Foto: Real Madrid)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

LIVERPOOL melaju ke babak final Liga Champions usai tundukkan Villareal 3-2 pada leg kedua babak semi-final di Estadio de la Ceramica, Villareal, Spanyol, Rabu (4/5). Villareal sempat menyamakan agregat 2-2 lewat gol Boulaye Dia (3') dan Francis Coquelin (41') pada babak pertama.

Kemudian Liverpool memberi gol balasan lewat gol Fabinho (62'), Luis Diaz (67') dan Sadio Mane (74') demi mengantongi keunggulan tiga gol agregat menuju final di Stade de France, Paris, Perancis. Kini tersisa Manchester City da Real Madrid yang masih menunggu jalannya pertandingan untuk menentukan tiket menuju final Liga Champions.

Manajer Real Madrid Carlo Ancelotti mengatakan skuadnya akan tampil menyerang Manchester City pada leg kedua semifinal Liga Champions di Bernabeu, Kamis (5/5) mendatang. Real Madrid harus bekerja keras sebab Manchester City kini tengah unggul secara agregat 4-3.

Baca juga:

Undian 16 Besar Liga Champions Diulang

Carlo Ancelotti optimistis hadapi laga kontra Manchester City. (Foto: Real Madrid)

Bek tengah David Alaba yang tidak tampil pada leg pertama akibat cedera kini siap kembali bermain dalam laga Liga Champions kontra Mancheter City leg dua. Meski starting line-up masih dipertanyakan namun Real Madrid akan menggunakan pendekatan yang agresif dan akan terus menekan Manchester City.

"Apabila kami ke belakang dan mencoba bertahan dengan blok rendah, dengan sepuluh orang di kotak, City akan memiliki 99 tendangan ke gawang. Terkadang Anda harus mengambil risiko dan kami sangat sukses tahun ini ketika mengambil risiko karena kami memiliki banyak pemain depan yang berkualitas," kata Ancelotti seperti yang dikutip dari ANTARA, Rabu (4/5).

Menurutnya ini merupakan pertarungan antara dua tim yang sepenuhnya berbeda dan Ancelotti ingin anak asuhnya bergerak lebih baik dalam menghalau bola. Berada di posisi yang lebih baik ketika bertahan dan bekerja sebagai satu kesatuan sangat penting untuk memenangi pertandingan.

Baca juga:

'Final Dini' Liga Champions dan Peluang Bayern Patahkan Dominasi Inggris-Spanyol

Real Madrid telah amankan gelar LaLiga 2021/2022. (Foto: Real Madrid)

Real Madrid menyambut laga penting ini dengan motivasi tinggi usai mengamankan gelar LaLiga pada akhir pekan lalu menyusul kemenangan kandang 2-0 atas Espanyol kala Ancelotti mengistirahatkan sejumlah pemain.

Pelatih berkebangsaan Italia tersebut yakin bahwa merayakan juara hampir satu bulan sebelum akhir musim, dengan empat laga tersisa, setelah mendominasi musim adalah dorongan besar untuk meningkatkan moral pada pemain dan pendukung yang menantikan semi-final Liga Champions.

"Kami akan turun ke lapangan dengan keyakinan, kepribadian, energi, dan semangat. Menunjukkan bahwa kami adalah Real Madrid dan kami adalah tim terbaik di dunia. Mendapati para pendukung di sisi kami dan kemagisan Santiago Bernabeu adalah dorongan yang sangat besar," tutur Luka Modric. (waf)

Baca juga:

Format Baru Kualifikasi Liga Champions Diwarnai Kontroversi

#Olahraga
Bagikan
Ditulis Oleh

Andrew Francois

I write everything about cars, bikes, MotoGP, Formula 1, tech, games, and lifestyle.

Berita Terkait

Olahraga
NOC Terima Kunjungan KSOC, Perkuat Kerja Sama Olahraga Indonesia-Korea Selatan
KSOC mengunjungi NOC Indonesia pada Jumat (9/1). Pertemuan ini memperkuat kerja sama dan pengembangan olahraga di kedua negara.
Soffi Amira - Sabtu, 10 Januari 2026
NOC Terima Kunjungan KSOC, Perkuat Kerja Sama Olahraga Indonesia-Korea Selatan
Indonesia
Presiden Prabowo Minta Atlet Dihargai secara Nyata, jangan hanya Diberi Terima Kasih,
Sebagai bentuk penghargaan kepada para atlet, pemerintah memberikan sejumlah bonus yang berkisar Rp 157 juta hingga Rp 1 miliar.
Dwi Astarini - Jumat, 09 Januari 2026
Presiden Prabowo Minta Atlet Dihargai secara Nyata, jangan hanya Diberi Terima Kasih,
Indonesia
Indonesia Sukses Raih 91 Emas di SEA Games 2025, CdM Puji Dedikasi dan Semangat Juang para Atlet
Bayu menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh atlet dan ofisial yang telah berjuang sepanjang SEA Games Thailand 2025.
Dwi Astarini - Minggu, 21 Desember 2025
Indonesia Sukses Raih 91 Emas di SEA Games 2025, CdM Puji Dedikasi dan Semangat Juang para Atlet
Olahraga
Indonesia Raih 91 Emas, Lampaui Target di SEA Games 2025
Kemenpora RI sebelumnya hanya menargetkan kontingen Indonesia mampu mengamankan sekitar 80 medali emas.
Dwi Astarini - Sabtu, 20 Desember 2025
Indonesia Raih 91 Emas, Lampaui Target di SEA Games 2025
Olahraga
Tim Indonesia Raih Posisi Kedua SEA Games Thailand 2025, Ukir Sejarah 30 Tahun
Tim Indonesia mengoleksi 91 medali emas, 112 perak dan 130 perunggu dan total 333 medali.
Dwi Astarini - Sabtu, 20 Desember 2025
Tim Indonesia Raih Posisi Kedua SEA Games Thailand 2025, Ukir Sejarah 30 Tahun
Olahraga
Berjaya di SEA Games 2025, Tim Indonesia Pertegas Posisi 'Raja' Panahan Asia Tenggara
Prestasi ini merupakan hasil kerja keras, disiplin, dan kepercayaan para atlet, pelatih, ofisial dan semua pihak yang mendukung kami.
Dwi Astarini - Jumat, 19 Desember 2025
Berjaya di SEA Games 2025, Tim Indonesia Pertegas Posisi 'Raja' Panahan Asia Tenggara
Olahraga
Tim Cycling Indonesia Andalkan Mental Juara dan Dukungan Penuh Federasi, Kunci Kesuksesan Capai Target Medali SEA Games 2025
Ditambah latihan konsisten dan penguasaan medan pertandingan yang dilakukan sejak lama.
Dwi Astarini - Jumat, 19 Desember 2025
Tim Cycling Indonesia Andalkan Mental Juara dan Dukungan Penuh Federasi, Kunci Kesuksesan Capai Target Medali SEA Games 2025
Olahraga
Aksi Basral saat Pulang Bawa Medali Emas SEA Games 2025, Tunjukkan Trik Skateboard Loncati Motor
saat bertarung di SEA Games, Basral sebenarnya tidak dalam kondisi baik-baik saja karena punya cedera pergelangan kaki yang dialaminya sejak lama.
Dwi Astarini - Jumat, 19 Desember 2025
Aksi Basral saat Pulang Bawa Medali Emas SEA Games 2025, Tunjukkan Trik Skateboard Loncati Motor
Indonesia
Martina Ayu Tercepat di Triathlon Putri, Raihan Emas Tim Indonesia di SEA Games 2025 Thailand Tembus 81
Emas hari ini menjadi sumbangan emas yang kelima di SEA Games 2025.
Dwi Astarini - Jumat, 19 Desember 2025
Martina Ayu Tercepat di Triathlon Putri, Raihan Emas Tim Indonesia di SEA Games 2025 Thailand Tembus 81
Olahraga
FIFA Rilis Tiket Lebih Murah untuk Piala Dunia 2026, hanya Rp 1 Jutaan
FIFA mengatakan harga tiket baru ini akan tersedia bagi sejumlah suporter setia dari negara-negara yang lolos ke Piala Dunia.
Dwi Astarini - Rabu, 17 Desember 2025
 FIFA Rilis Tiket Lebih Murah untuk Piala Dunia 2026, hanya Rp 1 Jutaan
Bagikan