Liverpool Berada di Ujung Tanduk, Bakal Rombak Skuad Musim Depan?

Soffi AmiraSoffi Amira - Kamis, 13 Maret 2025
Liverpool Berada di Ujung Tanduk, Bakal Rombak Skuad Musim Depan?

Liverpool berada di ujung tanduk. Foto: Liverpool FC

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Aneh rasanya mengatakan soal tim yang sedang melaju kencang menuju gelar Premier League. Namun, faktanya Liverpool memang sedang mencapai akhir dari sebuah era.

Kini, hanya tinggal lima pemain dari skuad yang mengamankan Piala Liga Champions keenam klub pada 2019 silam. Bahkan, bisa saja mereka memainkan pertandingan terakhir Liga Champions di Anfield, saat kalah daro Paris Saint-Germain (PSG), Rabu (12/3) lalu.

Kapten Liverpool, Virgil van Dijk juga mengaku, bahwa ia "tidak tahu" di mana akan bermain musim depan. Lalu, pemain lain yang kontraknya habis musim ini adalah Mo Salah dan Trent Alexander-Arnold. Keduanya juga bungkam soal masa depannya di Liverpool.

Sementara itu, performa Andy Robertson juga menurun drastis. Slot sendiri sedang memprioritaskan untuk mencari bek kiri musim panas ini.

Baca juga:

Ditanya soal Masa Depannya di Liverpool, Virgil van Dijk: Saya Tidak Tahu

Kemudian, Alisson yang tampil luar biasa saat leg pertama 16 besar Liga Champions, juga terancam posisinya. Kiper asal Georgia, Giorgi Mamardashvili, yang didatangkan dari Valencia musim panas ini, dianggap sebagai penggantinya.

Artinya, pemain yang tersisa saat menjuarai Liga Champions 2019 di bawah asuhan Jurgen Klopp, bakal segera tersapu bersih.

Musim lalu, Jurgen Klopp berhasil merobak lini tengahnya, dengan mendatangkan Alexis Mac Allister, Ryan Gravenberch, dan Dominik Szoboszlai, yang semuanya tampil gemilang di Premier League.

Kini, perombakan serupa mungkin diperlukan di lini pertahanan dan serang. Namun, dua bek utama juga kontraknya akan segera habis, termasuk penyerang Mohamed Salah.

Baca juga:

Tertinggal 15 Poin dari Liverpool, Arsenal Menolak Menyerah Kejar Gelar Premier League

Sementara itu, kegagalan Darwin Nunez dalam adu penalti menegaskan fakta, bahwa pemain Uruguay itu tidak cukup bagus di level tertinggi.

Liverpool telah mendapatkan sembilan penalti di liga musim ini. Kemudian, tidak ada klub selain Bournemouth yang mendapatkan lebih dari empat penalti.

Sekarang, ada kemungkinan besar tidak ada klub Inggris di semifinal Liga Champions selama dua musim berturut-turut.

Setelah tersingkir dari Liga Champions, Slot mengeluh tentang "ketidakadilan" karena harus menghadapi PSG di awal babak 16 besar, setelah memuncaki grup kualifikasi yang berisi 36 tim.

Baca juga:

Liverpool Disingkirkan PSG, Arne Slot: Mungkin Kami Kurang Beruntung

Namun, itulah yang selalu menjadi sifat sepak bola sistem gugur. PSG, bersama Real Madrid dan Manchester City, mengalami kesulitan di Eropa.

Musim pertama Slot sebagai pelatih akan dianggap sebagai kesuksesan besar apa pun yang terjadi pada pertandingan final Piala Carabao nanti.

Namun, Alexander-Arnold kemungkinan akan absen karena cedera. Kemudian, Ibrahima Konate juga diragukan, tampil. Newcastle pun lebih yakin akan peluang mereka memenanglam Piala Carabao, karena melihat kondisi Liverpool saat ini. (sof)

#Sepak Bola #Premier League #Liverpool #Arne Slot
Bagikan
Ditulis Oleh

Soffi Amira

Berita Terkait

Olahraga
Link Live Streaming PSBS Biak vs Persita, 6 November 2025
Link live streaming PSBS Biak vs Persita akan tersaji di sini. PSBS Biak belum meraih kemenangan di kandang sendiri.
Soffi Amira - Kamis, 06 November 2025
Link Live Streaming PSBS Biak vs Persita, 6 November 2025
Olahraga
Lamine Yamal Bantah Kabar Cedera Pubalgia, Sebut Cuma Omong Kosong Belaka
Lamine Yamal membantah kabar soal cedera pubalgia yang dideritanya. Ia menyebut itu hanya omong kosong.
Soffi Amira - Kamis, 06 November 2025
Lamine Yamal Bantah Kabar Cedera Pubalgia, Sebut Cuma Omong Kosong Belaka
Olahraga
Didatangkan Mahal-mahal, Chelsea Malah Harus Kehilangan Romeo Lavia Lagi
Chelsea kini harus kehilangan Romeo Lavia lagi. Ia ditarik keluar lapangan saat laga Qarabag vs Chelsea baru dimulai empat menit.
Soffi Amira - Kamis, 06 November 2025
Didatangkan Mahal-mahal, Chelsea Malah Harus Kehilangan Romeo Lavia Lagi
Olahraga
Barcelona Nyaris Kalah di Kandang Club Brugge, Taktik Hansi Flick Kini Mulai Dipertanyakan
Barcelona nyaris kalah di kandang Club Brugge. Kini, taktik Hansi Flick mulai dipertanyakan karena sangat berisiko.
Soffi Amira - Kamis, 06 November 2025
Barcelona Nyaris Kalah di Kandang Club Brugge, Taktik Hansi Flick Kini Mulai Dipertanyakan
Olahraga
Link Live Streaming Manchester City vs Borussia Dortmund, 6 November 2025
Link live streaming Manchester City vs Borussia Dortmund akan tersaji di sini. Keduanya sama-sama mengumpulkan 7 poin dari 3 laga.
Soffi Amira - Kamis, 06 November 2025
Link Live Streaming Manchester City vs Borussia Dortmund, 6 November 2025
Olahraga
Link Live Streaming Borneo FC vs Dewa United, 5 November 2025
Link live streaming Borneo FC vs Dewa United akan tersaji di sini. Keduanya sama-sama memiliki ambisi untuk memperbaiki posisi di klasemen.
Soffi Amira - Rabu, 05 November 2025
Link Live Streaming Borneo FC vs Dewa United, 5 November 2025
Olahraga
Mbappe Sampai Vinicius 'Dikantongi' Bek Kanan Muda Liverpool Si Bocah Irlandia Utara, Bagaimana Statistiknya?
Pelatih Liverpool Arne Slot memuji penampilan Conor Bradley yang sukses 'mematikan' Vinicius Junior dalam kemenangan 1-0 atas Real Madrid di Liga Champions
Angga Yudha Pratama - Rabu, 05 November 2025
Mbappe Sampai Vinicius 'Dikantongi' Bek Kanan Muda Liverpool Si Bocah Irlandia Utara, Bagaimana Statistiknya?
Olahraga
The Reds Bangkit! Liverpool Lumat Real Madrid 1-0, Slot Ungkap Taktik Anti Mbappe-Vinicius yang Bikin Los Blancos Kehilangan Taji di Anfield
Kemenangan ini diraih berkat situasi bola mati
Angga Yudha Pratama - Rabu, 05 November 2025
The Reds Bangkit! Liverpool Lumat Real Madrid 1-0, Slot Ungkap Taktik Anti Mbappe-Vinicius yang Bikin Los Blancos Kehilangan Taji di Anfield
Olahraga
Trent Alexander-Arnold Dapat 'Sambutan Panas' di Anfield, Virgil Van Dijk Akui Belum Sempat Ngobrol
Trent Alexander-Arnold dapat sambutan panas di Anfield. Virgil van Dijk mengaku, bahwa dirinya belum sempat berbicara dengan bek Inggris tersebut.
Soffi Amira - Rabu, 05 November 2025
Trent Alexander-Arnold Dapat 'Sambutan Panas' di Anfield, Virgil Van Dijk Akui Belum Sempat Ngobrol
Olahraga
Tampil Gemilang Lawan Liverpool, Thibaut Courtois Belum Mampu Selamatkan Real Madrid dari Kekalahan
Thibaut Courtois tampil gemilang saat melawan Liverpool. Namun, ia masih belum bisa menyelamatkan Real Madrid dari kekalahan.
Soffi Amira - Rabu, 05 November 2025
Tampil Gemilang Lawan Liverpool, Thibaut Courtois Belum Mampu Selamatkan Real Madrid dari Kekalahan
Bagikan