Lima Konten Kreator Bergabung dengan BDI

P Suryo RP Suryo R - Senin, 21 Agustus 2023
Lima Konten Kreator Bergabung dengan BDI

Merepresentasikan komitmen BDI dalam mendukung para kreator. (Unsplash/Harrison Kugler)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

KOLABORASI pada era teknologi digital sepertinya sudah menjadi keharusan. Kolaborasi memberikan nilai tambah bagi semua pihak yang berada dalam payung bersama

Maka untuk itu lima konten kreator seperti Cherry Wish, Buaya Barat, Reisa Broto Asmoro, Champoer Champoer, dan Billy’s Coffee Table, bergabung dalam naungan rumah produksi Broadcast Design Indonesia (BDI). Dengan begitu mereka otomatis pula berada lingkup jaringan kreator AnyMind Group.

Baca Juga:

AI Generatif, Solusi Pemasaran Multi-Channel

anymind
Lima konten kreator bergabung dalam BDI otomatis pula berada lingkup jaringan kreator AnyMind Group. (AnyMind)

Lima konten kreator BDI ini dapat memanfaatkan produk AnyMind Group seperti AnyCreator (platform untuk monetisasi kreator dan analitik) yang dapat diakses melalui iOS atau Play Store. Dengan begitu memungkinkan kreator untuk bergabung dengan kampanye dari berbagai merek, analitik akun sosial media, hingga berkomunikasi dengan fans atau followers.

Keuntungan para kreator ini adalah BDI akan fokus memproduksi semua konten YouTube yang dimiliki para kreator itu. Lalu nantinya AnyMind Group akan mengoptimasi setiap konten untuk meningkatkan pendapatan melalui AdSense, memberikan eksposur lebih untuk brand sponsorship deals.

Lalu mengembangkan ide kreasi konten, mendukung monetisasi di berbagai platform sosial media. Juga memberikan kesempatan berkolaborasi dengan konten kreator lainnya yang telah tergabung di jaringan AnyMind Group. Hal-hal yang ditawarkan tersebut akan dibantu oleh tim yang berdedikasi.

Baca Juga:

Pilihan Aplikasi untuk Mendeteksi Kadar Polusi Udara

konten
Memungkinkan kreator untuk bergabung dengan kampanye. (Unsplash/ubelson Fernandes)

“Bergabungnya kreator yang berada di bawah naungan BDI yang telah memiliki 9,8 juta jumlah views secara total per Agustus 2023, merepresentasikan komitmen kami dalam mendukung para kreator tersebut secara penuh dalam hal optimasi, perkembangan terkini dari mitra-mitra kami, dan monetisasi dari berbagai platform sosial media. Kami juga ingin menunjukkan bahwa kami akan terus mendorong industri ekonomi kreatif di Indonesia,” jelas Country Manager, AnyMind Group, Indonesia Lidyawati Aurelia.

Sebagai informasi BDI merupakan rumah produksi yang didirikan di Jakarta pada Oktober 1992 oleh Richard Buntario. Pada awalnya, BDI memulai bisnisnya dengan mengkhususkan diri pada produksi video musik, yang kemudian menerima lebih dari 30 penghargaan dari Indonesia Music Video Awards, Penghargaan MTV untuk Video Musik Terbaik dari Asia pada tahun 1995.

Pada tahun 1993, BDI mengembangkan perusahaan dengan memproduksi berbagai program TV, hingga memenangkan tiga Panasonic Awards untuk Acara TV Terbaik (Ceriwis, 2003-2010). Selain itu, BDI juga mencetak banyak artis ternama seperti Ivan Gunawan, Indra Bekti, dan Ruben Onsu. (psr)

Baca Juga:

OpenAI Gunakan GPT-4 untuk Bangun Sistem Moderasi Konten

#Teknologi
Bagikan
Ditulis Oleh

P Suryo R

Stay stoned on your love

Berita Terkait

Fun
Bocoran POCO F8 Ultra: Bawa Snapdragon 8 Elite Gen 5 dan 3 Lensa 50MP
POCO F8 Ultra akan membawa Snapdragon 8 Elite Gen 5 dan tiga lensa 50MP. Kabarnya, HP ini rilis akhir November 2025.
Soffi Amira - Jumat, 21 November 2025
Bocoran POCO F8 Ultra: Bawa Snapdragon 8 Elite Gen 5 dan 3 Lensa 50MP
Fun
Samsung Galaxy S26 Lebih Tipis dan Ringan dari iPhone 17, Siap Meluncur Tahun Depan!
Samsung Galaxy S26 kabarnya lebih tipis dan ringan dibanding iPhone 17. HP ini akan meluncur pada kuartal pertama 2026.
Soffi Amira - Kamis, 20 November 2025
Samsung Galaxy S26 Lebih Tipis dan Ringan dari iPhone 17, Siap Meluncur Tahun Depan!
Fun
Beda dengan China, OPPO Reno 15 Versi Global tak Bawa Kamera 200MP
OPPO Reno 15 versi global tak membawa kamera 200MP. Hal itu kontras dengan versi China, yang membawa teknologi tersebut.
Soffi Amira - Kamis, 20 November 2025
Beda dengan China, OPPO Reno 15 Versi Global tak Bawa Kamera 200MP
Indonesia
25 PSE Belum Terdaftar Terancam Diblokir Komdigi, Ada Cloudflare Hingga Shutterstock
Setiap PSE Lingkup Privat, baik domestik maupun asing, untuk mendaftarkan sistem elektroniknya sebelum beroperasi di Indonesia
Wisnu Cipto - Kamis, 20 November 2025
25 PSE Belum Terdaftar Terancam Diblokir Komdigi, Ada Cloudflare Hingga Shutterstock
Indonesia
Apa Itu Cloudflare? Perusahaan yang Sempat Bikin Layanan Internet Terasa seperti 'Kiamat Kecil'
Cloudflare menyebabkan beberapa layanan internet down. Layanan seperti X hingga ChatGPT juga tak bisa diakses pengguna.
Soffi Amira - Rabu, 19 November 2025
Apa Itu Cloudflare? Perusahaan yang Sempat Bikin Layanan Internet Terasa seperti 'Kiamat Kecil'
Fun
OPPO Reno 15c Segera Debut Desember 2025, Adopsi Lapisan Belakang Glossy
OPPO Reno 15c segera debut Desember 2025. HP ini akan mengadposi lapisan belakang glossy.
Soffi Amira - Rabu, 19 November 2025
OPPO Reno 15c Segera Debut Desember 2025, Adopsi Lapisan Belakang Glossy
Fun
Xiaomi 17 Ultra Rilis setelah Natal 2025, Kameranya Diklaim Paling Unggul
Xiaomi 17 Ultra kabarnya akan rilis setelah Natal 2025. HP ini akan membawa kamera dengan segudang teknologi canggih.
Soffi Amira - Rabu, 19 November 2025
Xiaomi 17 Ultra  Rilis setelah Natal 2025, Kameranya Diklaim Paling Unggul
Fun
Anti Mainstream! Huawei Mate 80 Bakal Hadir dengan RAM 20GB, Rilis Akhir November 2025
Huawei Mate 80 kabarnya akan hadir dengan RAM 20GB. HP tersebut rencananya akan meluncur pada 25 November 2025.
Soffi Amira - Sabtu, 15 November 2025
Anti Mainstream! Huawei Mate 80 Bakal Hadir dengan RAM 20GB, Rilis Akhir November 2025
Lifestyle
RedMagic 11 Pro Lolos TKDN Kemenperin, Kapan Diresmikan di Indonesia?
Hingga saat ini, belum ada informasi resmi mengenai tanggal peluncuran perdananya di Indonesia
Angga Yudha Pratama - Jumat, 14 November 2025
RedMagic 11 Pro Lolos TKDN Kemenperin, Kapan Diresmikan di Indonesia?
Fun
POCO F8 Ultra Sudah Muncul di Geekbench, Berikut Spesifikasi Lengkapnya
POCO F8 Ultra kini sudah muncul di Geekbench. HP ini akan menjalankan Android 16 dan ditenagai chipset Snapdragon 8 Elite Gen 5.
Soffi Amira - Jumat, 14 November 2025
POCO F8 Ultra Sudah Muncul di Geekbench, Berikut Spesifikasi Lengkapnya
Bagikan