Lee Byung-hun dan Son Ye-jin Bersiap Main di Film Thriller
Lee byung-hun dan Son Ye-jin tengah mempertimbangkan bekerja dengan sutradara Park Chan-wook.(foto: Soompi)
MERAHPUTIH.COM - DUA aktor top Korea Selatan dikabarkan akan bekerja dalam satu proyek yang sama. Seperti dilansir Soompi, Lee Byung-hun dan Son Ye-jin dikabarkan tengah mempertimbangkan untuk membintangi film thriller yang disutradarai Park Chan-wook.
Pihak agensi Byung-hun, BH Entertainment, dan agensi Ye-jin, MSTeam Entertainment, mengumumkan hal tersebut, Selasa (2/4). “Kedua aktor telah menerima tawaran untuk membintangi film mendatang dari sutradara Park Chan-wook. Saat ini, mereka mempertimbangkan tawaran tersebut,” ujar mereka, seperti dilansir Allkpop.
Baca juga:
Taktik PSY Rayu Song Joong-ki dan Lee Byung-hun untuk Muncul di MV
Proyek terbaru dari sutradara ternama Chan-wook ini merupakan sebuah thriller yang telah lama dinanti para fan. Proyek ini bahkan telah beberapa lama menjadi topik pembicaraan di kalangan fan.
Chan-wook terkenal lewat beberapa karya terkenalnya, yaitu Oldboy, The Handmaiden, dan Decision to Leave.
Byung-hun diketahui pernah bekerja bersama Chan-wook dalam film Joint Security Area yang dirilis pada 2000 dan di film Three…Extremes yang rilis pada 2004. Jika Byung-hun menerima tawaran ini, itu berarti keduanya akan reuni setelah 20 tahun lamanya.
Sementara itu, ini merupakan kali pertama Ye-jin bekerja bersama Chan-wook. Bintang Crash Landing on You ini baru saja kembali dari masa hiatusnya setelah menikah dengan Hyun Bin dan melahirkan anak di 2021. Proyek terakhir Ye-jin ialah drama JTBC Thirty-Nine yang berakhir Maret 2022.
Jika kedua aktor ini menerima tawaran untuk proyek film ini, itu akan jadi kerja bareng perdana mereka. Patut ditunggu.(dwi)
Baca juga:
Bagikan
Berita Terkait
Dituduh Gelapkan Pajak, Cha Eun-woo Sampaikan Permintaan Maaf
Song Kang Balik dari Wamil dan Langsung Comeback lewat ‘Four Hands’, Jadi Pemain Piano Jenius
Cha Eun-woo Dituduh Gelapkan Pajak Rp 232 Miliar, Melibatkan sang Ibu yang Membuat Perusahaan Cangkang
5 K-Drama Netflix Wajib Tonton 2026, Ada Series Terbaru Jisoo BLACKPINK
Song Hye Kyo dan Gong Yoo Bersatu di Drama Netflix 'Tantara', Tayang 2026
Sibuk Kejar Proyek selama 15 Tahun Kariernya, Park Seo-joon Pernah Burnout
Kim Min Seok Perkuat Romansa K-Drama 'Can This Love Be Translated?' lewat Lagu 'Love Language'
Sukses Bikin Chemistry Sempurna di ‘Can This Love Be Translated?’, Kim Seon-ho Buka Hati Bareng Go Youn-jung
Han Ji-min Comeback! 'The Practical Guide to Love' Siap Tayang Global Februari 2026
Bikin Baper! 3 K-Drama Romansa Budak Korporat yang Relatable