Musik

Lebih dari 1000 Orang Lempar Kritik untuk Cardi B dan Megan Thee Stallion

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Jumat, 16 April 2021
Lebih dari 1000 Orang Lempar Kritik untuk Cardi B dan Megan Thee Stallion

Penampilan Cardi B dan Megan Thee Stallion di Grammy Awards mendapat banyak komplain. (Foto: Cardi B)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MALAM penghargaan musik terbesar Grammy Awards telah berakhir satu bulan lalu. Namun, sampai hari ini berbagai penampilanny masih menjadi buah bibir.

Satu yang paling banyak dibicarakan ialah aksi Cardi B dan Megan Thee Stallion di atas panggung. Sayangnya bukan karena ulasan positif, melainkan keluhan warganet terhadap penampilan tersebut.

Pada pergelaran Grammy ke-63 dua rapper itu menampilkan hit nomor satu mereka WAP yang tampaknya membuat banyak penonton kecewa.

Baca juga:

Penampilan Original Song Oscar Direkam di Atap Academy Museum of Motion Pictures

Mengutip laman Complex, hingga pekan ini Komisi Komunikasi Federal (FCC) telah menerima lebih dari 1000 keluhan terkait penampilan Cardi B dan Stallion yang dianggap terlalu vulgar.

Pada acara puncak yang diselenggarakan tanggal 14 Maret lalu, keduanya membawakan medley lagu Body, Savage, Up, dan WAP. Di lagu terakhir, pasangan itu menari bersama secara provokatif di atas ranjang raksasa. Gerakannya dianggap tidak senonoh.

Selain itu, banyak orang yang mengutarakan kekecewaannya pada pilihan pakaian yang dikenakan Cardi dan Stallion. Bahkan sampai-sampai ada yang menyebut penampilan mereka seperti di klub malam.

Jadi kombinasi lirik, gerakan, dan pakaian yang vulgar ditayangkan di stasiun televisi akhirnya membuat banyak orang geram.

Ribuan komplain diberikan pada FCC. Penonton mengklaim bahwa pertunjukan tersebut tidak sesuai dengan usia anak dan menyebutnya sebagai konten pornografi yang harus dihentikan oleh CBS.

"Sulit untuk mentolerir penampilan Cardi B di Grammy. Itu menjijikan dan pikiran anak-anak yang mungkin menontonnya membuatku ngeri," kata salah satu warga Virginia.

Baca juga:

Dave Grohl dan Mick Jagger Berikan Kejutan Lagu ‘Eazy Sleazy’

Lebih dari 1000 Orang Lempar Kritik untuk Cardi B dan Megan Thee Stallion
Baju, gerakan, dan lirik lagunya dianggap sangat vulgar dan tak pantas ditayangkan di televisi. (Foto: CBS)

Orang lainnya menulis email dan mengancam akan melayangkan gugatan resmi. "Ini adalah tampilan yang menjijikan. Apakah ini akan berlanjut? Jika demikian, saya ingin tahu siapa yang harus dihubungi untuk mengajukan gugatan terhadap pelaku, jaringan, perusahaan, dan semua orang yang secara langsung atau tidak langsung berpartisipasi dalam tayangan pornografi ini," tulisnya warga California itu.

Keluhan-keluhan ini sebenarnya tidak terlalu mengejutkan mengingat betapa kontroversialnya lagu tersebut sejak dirilis pada Agustus 2020.

Setelah video musiknya dirilis, kandidat Senat AS, James P. Bradley menyatakan dalam cuitan bahwa liriknya secara pribadi menyinggung perasaannya. Sementara kaum konservatif lain seperti Tucker Carlson menyebut bahwa lagu itu adalah sampah dan para rapper harus malu pada diri mereka sendiri. (sam)

Baca juga:

Brian May Siapkan Materi Baru Queen Bersama Adam Lambert?

#Musik #Grammy Awards #Artis Kontroversi
Bagikan
Ditulis Oleh

Samantha Samsuddin

Be the one who brings happiness

Berita Terkait

ShowBiz
Lirik Lengkap Birthday Sex dari Jeremih, Lagu R&B Ikonik Peraih 4x Platinum
Sejak perilisannya, “Birthday Sex” terus mencatatkan capaian impresif dengan hampir 700 juta pemutaran di Spotify
Wisnu Cipto - 35 menit lalu
Lirik Lengkap Birthday Sex dari Jeremih, Lagu R&B Ikonik Peraih 4x Platinum
ShowBiz
Lagu 'Sinaran' dari Sheila Majid Kembali Viral di Media Sosial, ini Lirik Lengkapnya
Lagu Sinaran dari Sheila Majid kini kembali viral di media sosial. Berikut ini adalah lirik lengkap dari lagu yang dirilis pada 1986 silam tersebut.
Soffi Amira - 2 jam, 18 menit lalu
Lagu 'Sinaran' dari Sheila Majid Kembali Viral di Media Sosial, ini Lirik Lengkapnya
Fun
Bruno Mars Umumkan Album Solo Terbaru Sudah Rampung, Siap-siap Comeback!
Bruno Mars mengumumkan, bahwa album solo terbarunya sudah rampung. Ia pun sedang mempersiapkan comeback untuk menyapa penggemarnya.
Soffi Amira - Sabtu, 10 Januari 2026
Bruno Mars Umumkan Album Solo Terbaru Sudah Rampung, Siap-siap Comeback!
Lifestyle
Lirik Lagu 'Menerima Luka' dari Natasya Sabella, Saat Sayang Terbentur Takdir
Natasya menyoroti keresahan seseorang yang mempertanyakan takdir Tuhan
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 10 Januari 2026
Lirik Lagu 'Menerima Luka' dari Natasya Sabella, Saat Sayang Terbentur Takdir
Lifestyle
Lirik Bila Kau Tak di Sampingku Sheila On 7, Lagu Paling Melankolis yang Bikin Hati Terkikis
Melalui lirik yang sederhana namun sarat makna, Duta dan kawan-kawan mengajak pendengar menyelami perasaan rindu yang manusiawi
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 10 Januari 2026
Lirik Bila Kau Tak di Sampingku Sheila On 7, Lagu Paling Melankolis yang Bikin Hati Terkikis
Indonesia
Viral di Stranger Things 5, Ini Lirik Lagu Purple Rain Milik Prince
Prince Rogers Nelson menulis, memproduseri, dan membawakan lagu ini pertama kali pada tahun 1984
Angga Yudha Pratama - Jumat, 09 Januari 2026
Viral di Stranger Things 5, Ini Lirik Lagu Purple Rain Milik Prince
Lifestyle
“In The End” Linkin Park Kembali Viral, Disebut Mirip Abyss Stranger Things
Kesamaan visual yang mencolok mulai dari lanskap yang gersang hingga nuansa langit yang dramatis, memicu lahirnya berbagai meme dan editan video kreatif di jagat maya
Angga Yudha Pratama - Jumat, 09 Januari 2026
“In The End” Linkin Park Kembali Viral, Disebut Mirip Abyss Stranger Things
ShowBiz
Sundari Gasong Kembali dengan Single 'Sedih', Lagu Tentang Cinta Tak Terucap
Sundari Gasong merilis single kedua berjudul 'Sedih'. Lagu yang ditulis sejak 2009 ini mengangkat kisah cinta terpendam dengan aransemen minimalis.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 09 Januari 2026
Sundari Gasong Kembali dengan Single 'Sedih', Lagu Tentang Cinta Tak Terucap
ShowBiz
Single 'Kampiun' Sukses Memperdalam Emosi di Film 'Suka Duka Tawa'
Band Rimba mengumumkan lagu Kampiun terpilih sebagai soundtrack film Suka Duka Tawa yang tayang 8 Januari 2026. Lagu ini diambil dari album Technicolor Meeting.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 09 Januari 2026
Single 'Kampiun' Sukses Memperdalam Emosi di Film 'Suka Duka Tawa'
ShowBiz
Jelang Comeback BTS, Lagu 'Spring Day' Cetak Rekor Baru Bertahan Sembilan Tahun Berturut-turut di Tangga Lagu Melon
Lagu 'Spring Day' telah masuk tangga lagu akhir tahun Melon selama 9 tahun berturut-turut.
Dwi Astarini - Jumat, 09 Januari 2026
Jelang Comeback BTS, Lagu 'Spring Day' Cetak Rekor Baru Bertahan Sembilan Tahun Berturut-turut di Tangga Lagu Melon
Bagikan